Tecno Luncurkan 4 Smarpthone Camon 40 Series di MWC 2025

Camon 40 Series

GadgetDIVA - Tecno meluncurkan jajaran smartphone teranyarnya dari Camon 40 Series di MWC 2025. Seri ini terdiri atas Tecno Camon 40, Camon 40 Pro, Camon 40 Pro 5G dan Camon 40 Premier 5G.

Keunggulan yang dibawa oleh keempat ponsel Tecno Camon 40 Series ini terletak pada kamera utamanya dengan resolusi 50MP.

Dimulai dari varian paling dasar, yakni Tecno Camon 40 yang mengusung panel layar AMOLED 6,7 inci dengan refresh rate 120Hz. Melansir dari GSMArena, ponsel ini menjalankan chipset MediaTek Helio G100 dengan RAM 8GB dan ruang penyimpanan 128GB atau 256GB.

Advertisement

Camon 40 Series
Tecno Luncurkan 4 Smarpthone Camon 40 Series di MWC 2025 6

Pada kameranya, Camon 40 membawa sensor utama 50MP dengan OIS, sensor ultra-wide 8MP dan kamera depth. Sedangkan, kamera selfienya membawa resolusi 32MP. Perangkat hadir dalam warna Black, White dan Emerald Green.

Beralih ke Tecno Camon 40 Pro, secara keseluruhan desain maupu spesifikasinya serupa dengan Camon 40. Hanya saja, perangkat ini membawa kamera selfie dengan resolusi 50MP dengan kemampuan autofocus. Sedangkan, ruang penyimpanannya hanya tersedia dalam ruang penyimpanan 256B.

Tecno Camon 40 Pro 5G serupa dengan Camon 40 Pro hanya saja menggunakan prosesor yang berbeda. Camon 40 Pro 5G menjalankan chipset Dimensity 7300 5G dengan kecepatan refresh rate 144Hz pada layarnya. Perangkat hadir dalam varian RAM 8GB/256GB dan 12GB/256GB.

Advertisement

Camon 40 Premier 5G merupakan premium dari seri ini. Perangkat mengusung layar LTPO AMOLED dengan resolusi 144Hz berukuran 6,67 inci yang dilindungi oleh Corning Gorilla Glass.

Camon 40 Series
Tecno Luncurkan 4 Smarpthone Camon 40 Series di MWC 2025 7

Ponsel ini membawa susunan kamera yang terdiri atas kamera utama 50MP dengan OIS, kamera telefoto 50MP dengan 3x zoom dan kamera ultra-wide 50MP. Sementara, kamera depannya membawa resolusi 50MP.

Camon 40 Premier 5G tersedia dengan RAM 12GB dan ruang penyimpanan 256GB. Perangkat tersedia dalam warna Black dan Emerald Green.

Advertisement

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.