GadgetDIVA - Tecno menyiapkan beberapa perangkat yang akan dipamerkan dalam gelaran MWC 2025. Salah satunya ialah kacamata pintar dengan AI.
Kacamata pintar dengan AI tersebut ialah AI Glasses dan AI Glasses Pro. Perangkat ini didukung oleh Tecno AI.
Perangkat kacamata pintar Tecno ini didukung oleh Tecno AI yang mencakup perintah suara dengan sentuhan di peilipis, melihat catatan kilat, memo dan jadwal. Kedua kacamata dapat digunakan untuk pengenalan objek, ringkasan informasi, informasi wisata hingga rekomendasi dengan versi Pro juga dilengkapi dengan aplikasi yang disempurnakan dengan AR dan navigasi waktu nyata.
Baca Juga
Advertisement
Melansir dari GSMArena, kacamata ini terbuat dari paduan aluminium dan material komposit yang sangat ringan dan kacamata hitam baisa. Kacamata ini hadir dalam dua desain Eyebrow Frame dan Aviator Style.
Tidak ada informasi lebih lanjut terkait harga dan ketersediaan dari kacamata pintar ini. Tecno akan merilis kacamata pintar dengan AI di MWC 2025.
Tak hanya membawa kacamata pintar di MWC 2025, Tecno juga akan mengenalkan Tecno Camon 40 dan Megabook S14. Seperti, Camon 40 Series mendatang akan dilengkapi dengan fitur fotografi tanpa penundaan dan pencitraan yang disempurnakan dengan AI.
Baca Juga
Advertisement
Camon 40 Series akan menjalankan chipset MediaTek Ultimate terbaru dengan teknologi Tecno AI. Sehingga, memungkinkan pencitraan multi-warna kulit yang canggih untuk pemotretan yang lebih alami dan cemerlang.
Sedangkan, laptop Megabook S14 yang dikutip dari Gizmochina disebut akan mengusung panel OLED 14 inci. Laptop ini juga dilengkapi dengan AI.
Baca Juga
Advertisement
Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.