GadgetDIVA - Gadgetdiva.id — Sebuah rumor baru menyebut bahwa Apple akan menyematkan lensa telefoto dengan resolusi 48MP pada iPhone 17 Pro Max. Bocoran tersebut diungkap oleh seorang analis bernama Jeff Pu.
Jeff Pu mengungkap bocoran tersebut dalam sebuah catatan penelitian pada pemasok utama Apple, yakni Largan Precision. Dia mengklaim bahwa peningkatan ini dapat dikaitkan dengan headset Vision Pro Apple yang mengisyarakatkan kinerja yang dioptimalkan untuk pengalaman VR.
Kendati demikian, Pu tak mengungkap lensa yang dihadirkan tersebut akan jauh lebih halus atau berkaitkan dengan Vision Pro. Sebagai perbandingan, iPhone 15 Pro saat ini mengusung kamera utama 48MP, ultra-wide 12MP dan lensa telefoto 12MP.
Baca Juga
Sejak pembaruan iOS 17.2, perangkat tersebut telah memperoleh kemampuan untuk merekam video spasial dengan kedalaman 3D untuk pemutaran pada Vision Pro. Apabila dipegang secara menyamping, lensa utama dan lensa ultra lebar bekerja sama untuk menangkap lebih banyak kedalaman dalam video spasialmu.
Di samping itu, Jeff Pu mengungkap bahwa iPhone 17 Pro Max akan mengusung sistem kamera belakang yang seluruhnya terdiri atas lensa 48MP. Mengingat, rumor sebelumnya menyatakan bahwa iPhone 16 akan mengusung lensa ultra-wide 48MP.
Hal ini memungkinkan pengguna untuk mengambil lebih banyak foto yang penuh dengan detail yang ideal. Gunanya untuk memotong, memperbesar dan bahkan mencetak gambar format besar.
Baca Juga
Namun, dengan peluncuran iPhone 17 Pro yang masih hampir dua tahun lagi, rencana Apple ini bisa berubah selama proses pengembangan.
Di samping itu, render awal iPhone 16 telah terungkap. Menunjukkan beberapa perubahan desain yang penting dalam perangkat tersebut. Render ini didasarkan pada perangkat pra-produksi iPhone 16 yang menunjukkan bahwa ponsel tersebut mungkin akan mempertahankan tata letak kamera yang ditumpuk secara vertikal seperti yang terlihat pada iPhone 12.
Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News
Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.
Tinggalkan Komentar...