Laptop Gaming ASUS ROG Zephyrus M16 (GU603) Bakal Hadir di Indonesia

Laptop Gaming ASUS ROG Zephyrus M16 (GU603) Bakal Hadir di Indonesia
Games

Laptop Gaming ASUS ROG Zephyrus M16 (GU603) Bakal Hadir di Indonesia

Laptop Gaming ASUS ROG Zephyrus M16 (GU603) Bakal Hadir di Indonesia

Laptop Gaming ASUS ROG Zephyrus M16 (GU603) Bakal Hadir di Indonesia # Sumber : gadgetDiva

ASUS kembali menghadirkan laptop gaming edisi terbarunya yang bernama ROG Zephyrus M16 (GU603). Laptop ini memiliki desain minimalis walaupun dengan ukuran layar 16-inci. Serta, dapat mendukung produktivitas penggunanya selain gaming.

UniPin Ladies Series MLBB 2021 Resmi Masuki Babak PlayOff

Sebagian besar laptop gaming dikategorikan sebagai dekstop replacement dan kurang mumpuni untuk digunakan sebagai perangkat mobile. Laptop gaming dengan layar lebih besar ini dapat membuat pengalaman bermain game semakin immersive.

Tak hanya itu, ASUS ROG Zephyrus M16 (GU603) ini hadir dengan layar yang lebih besar namun memiliki dimensi lebih ringkas dari generasi sebelumya. Berikut adalah spesifikasinya. Simak ya, Paradiva!

Ukuran layar 16-inci

ROG Zephyrus M16 (GU603) ini tampil dengan dimensi bodi yang lebih ringkas dari pendahulunya. Laptop ini dilengkapi dengan fitur Super Narriow Bezel di empat sisi layarnya.

Hal tersebut berbeda dari jajaran laptop ROG lainnya yang rata-rata hanya menerapkan fitur Super Narrow Bezel pada tiga sisi layarnya. Berkat bezel yang sangat tipis (hanya 4,6mm) di empat sisi layarnya, keseluruhan dimensi bodi ROG Zephyrus M16 (GU603) dapat dipangkas secara drastis sehingga menghadirkan laptop gaming dengan layar 16-inci namun memiliki bodi yang lebih kecil dari laptop gaming 15-inci.

Penggunaan bezel yang sangat tipis tersebut juga membuat ROG Zephyrus M16 (GU603) tampil sebagai laptop gaming dengan screen-to-body ratio paling besar saat ini, yaitu hingga 94%. Berkat screen-to-body ratio yang besar tersebut, pengalaman gaming bisa menjadi lebih immersive dengan tampilan hampir tanpa pembatas.

Laptop gaming ini juga tergolong tipis dan ringan. Ketebalannya yang tidak sampai 2cm dan bobotnya hanya 1,9Kg membuat ROG Zephyrus M16 (GU603) sangat portabel dan nyaman untuk dibawa bepergian serta bekerja, apalagi layarnya dapat dibuka hingga 180 derajat.

Memiliki desain yang modern, ROG Zephyrus M16 juga dapat digunakan untuk berbagai aktivitas. Di belakang layarnya terdapat lebih dari 8000 lubang yang diposisikan secara presisi.

Spesifikasi dan Fitur ROG Zephyrus M16 (GU603)

Di balik lubang tersebut terdapat lapisan prismatic film yang dapat menampilkan efek warna prisma jika dilihat dari berbagai sudut. Desain tersebut membuat ROG Zephyrus M16 (GU603) tidak hanya tampil modern tetapi juga unik.

ROG Zephyrus M16 (GU603) ini tentu saja dapat meningkatkan pengalaman ketika bermain game. Berkat penggunaan resolusi layar yang lebih tinggi, tampilan di dalam game akan menjadi lebih jelas dan detail kecil pun bisa ditambilkan dengan lebih baik. Kembali lagi karena tingkat immersive saat bermain game itu sangat penting, menampilkan semua detail grafis tentu tentu akan lebih baik bagi gamer.

Layar ROG Zephyrus M16 (GU603) juga tergolong kencang dengan refresh rate 165Hz, response time 3ms, dan telah dilengkapi dengan teknologi Adaptive-Sync untuk mengeliminasi efek screen tearing dan stuttering. Spesifikasi tersebut merupakan yang paling kencang untuk panel WQXGA dan masih sangat mumpuni untuk menunjang kebutuhan gamer, termasuk para penggemar eSports.

Layar ROG Zephyrus M16 (GU603) merupakan yang terbaik di kelasnya karena sudah didukung oleh teknologi Dolby Vision. Teknologi yang sudah diadopsi oleh berbagai layanan streaming video ternama seperti Netflix tersebut memungkinkan layar ROG Zephyrus M16 (GU603) untuk dapat menyajikan detail visual yang lebih kaya melalui fitur Dolby HDR. 

Selain dapat digunakan untuk bermain game dengan nyaman, Paradiva dapat menggunakannya untuk Netflix-an dengan visual yang jelas dan detail. Kamu nggak perlu lagi nonton dengan layar ponsel untuk melihat karakter yang kamu sukai dengan jelas.

Agar komunikasi tetap lancar baik saat bermain game maupun bekerja, ROG Zephyrus M16 (GU603) dilengkapi dengan teknologi 2-Way Active Noise Cancelling. Teknologi tersebut memungkinkan suara bising dan suara mengganggu lainnya untuk dapat disaring sehingga pengguna ROG Zephyrus M16 (GU603) dapat mendengar dan mentransmisikan suaranya dengan sangat jelas. Hebatnya lagi fitur ini tidak memakan banyak performa seperti halnya solusi noise cancelling lainnya.

Meski tampil dengan bodi yang ringkas dan ringan, ROG Zephyrus M16 (GU603) tetap merupakan mesin gaming dan penunjang produktivitas yang powerful. Laptop gaming ini tidak hanya dilengkapi dengan CPU terbaru, yaitu High Performance 11th Gen Intel Core dengan varian tertingginya yaitu Intel Core i9-11900H. CPU dengan konfigurasi 8 core dan 16 thread tersebut merupakan prosesor paling ideal untuk gaming dan content creation mengingat kecepatannya dapat dipacu hingga 4,9GHz.

Fitur kamera yang mumpuni

Berbeda dengan generasi sebelumnya, ROG Zephyrus M16 (GU603) kini telah dilengkapi kamera yang diposisikan di bezel bagian atas. Hal tersebut cukup mengagumkan mengingat bezel layar ROG Zephyrus M16 (GU603) sendiri sudah sangat tipis. Namun ternyata ASUS masih dapat menyematkan modul kamera di dalamnya.

Kamera yang digunakan di ROG Zephyrus M16 (GU603) berbeda dengan kamera yang digunakan di laptop pada umumnya. Kamera di ROG Zephyrus M16 (GU603) telah dilengkapi dengan teknologi 3DNR yang memungkinkan proses noise reduction dapat dilakukan secara labih baik. Hal tersebut memungkinkan pengguna ROG Zephyrus M16 (GU603) dapat tetap melakukan live streaming atau video conference menggunakan kamera terintegrasinya meski dalam kondisi minim cahaya.

Baca juga,


author-img_1

Nadhira Aliya Nisriyna

Reporter

Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

Artikel Terkait

Ini Bedanya Nintendo Switch Oled Vs Nintendo Switch
Games

Ini Bedanya Nintendo Switch Oled Vs Nintendo Switch

Menurut yang sudah Gadgetdiva.id kutip dari Techradar, Nintendo Switch OLED telah diumumkan, dan ..

UniPin Ladies Series MLBB 2021 Resmi Masuki Babak PlayOff
Games

UniPin Ladies Series MLBB 2021 Resmi Masuki Babak PlayOff

Pelaksanaan turnamen UniPin Ladies Series MLBB 2021 resmi memasuki babak playoff pada hari Jumat ..

UniPin Gandeng ESMOD Jakarta, Hadirkan Kolaborasi Unik Gabungan Game dan Fesyen
Games

UniPin Gandeng ESMOD Jakarta, Hadirkan Kolaborasi Unik Gabungan Game dan Fesyen

Kolaborasi unik antara game dan fesyen baru-baru ini diinisasi bersama antara UniPin dengan ESMOD..

Island King Jadi Aplikasi Terpopuler di Indonesia dengan 10 Juta Pengguna
Games

Island King Jadi Aplikasi Terpopuler di Indonesia dengan 10 Juta Pengguna

Island King sukses menjadi aplikasi gim terpopuler di Indoensia. Gim ini berhasil meraih total un..


;