Sukses Digelar, WCG 2024 Dihadiri Lebih 40 Ribu Pengunjung

Sukses Digelar, WCG 2024 Dihadiri Lebih 40 Ribu Pengunjung
Games

Sukses Digelar, WCG 2024 Dihadiri Lebih 40 Ribu Pengunjung

WCG 2024

WCG 2024 # Sumber : WCG

GadgetDiva – Festival Global Kreator, WCG (World Cyber Games) 2024, telah sukses diselenggarakan di Indonesia pada 31 Agustus hingga 1 September 2024. Selama dua hari acara ini, lebih dari 40.000 pengunjung menghadiri event yang melibatkan 150 influencer global. CEO Bigpicture, Song Kwang Jun, mengungkapkan apresiasinya kepada para creator dan pengunjung, serta mengucapkan selamat kepada para pemenang.

Salah satu program utama dari WCG 2024 adalah Creator Rumble: 60, yang menampilkan pertandingan seru antara influencer global, termasuk Windah Basudara, Dean KT, dan Ibnu Wardani. Dalam kompetisi ini, Team K dari Korea Selatan berhasil meraih gelar juara setelah bersaing ketat, dengan anggota tim Gainpot, Testerhoon, dan Hyunsol. Mereka memenangkan hadiah sebesar Rp 500 juta.

UniPin Gelar Webinar Bertajuk Mental Game Upgrade

Kompetisi WCG Rivals juga menyajikan persaingan yang sengit. Dalam WCG Rivals Valorant, Team MY SG, yang terdiri dari Faroukjer, Fancfreakz, Esoteric_Yoru, Shawn_2002, dan Probosu, berhasil meraih juara setelah mengalahkan Team Rio Djaja dengan skor 2-0.

Sementara itu, dalam WCG Rivals MLBB, Team Liusandre asal Indonesia menjadi juara setelah mengalahkan Team Rafbeh dengan skor 3-0 dan membawa pulang hadiah sebesar Rp 100 juta. Di WCG Rivals Crossfire, Team China meraih juara dengan skor sempurna tanpa kekalahan atas Team Indonesia.

Pertarungan seru juga terjadi di MDL Showmatch WCG 2024 antara Evos Icon dan Geek Fam Jr. Dalam format Best of 3, Evos Icon berhasil melakukan comeback dan meraih kemenangan serta hadiah total Rp 70 juta.

Penutup acara WCG 2024 diwarnai dengan penampilan spesial dari JKT48 dan Tiara Andini yang menghibur para pengunjung. Keberhasilan acara ini tidak lepas dari dukungan Pemerintah Indonesia dan Kedutaan Besar Korea di Indonesia, serta berbagai sponsor dan mitra termasuk Smilegate, Rexus, IOH, Coca-Cola, Grab, Orang Tua, dan lebih dari 50 perusahaan lainnya.

Dengan antusiasme dan dukungan yang besar, WCG 2024 menjadi salah satu festival kreator dan gamer terbesar, menawarkan berbagai kompetisi dan hiburan berkualitas. Kegiatan ini semakin memperkuat posisi Indonesia sebagai tuan rumah event global yang sukses.

Baca Juga :

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.


author-img_1

Jundi Amrullah

Reporter

Artikel Terkait

UniPin Sediakan Pembayaran Top Up Voucher Via Alfamidi
Games

UniPin Sediakan Pembayaran Top Up Voucher Via Alfamidi

Kerjasama antara UniPin dan Alfamidi merupakan langkah strategis dalam mendekatkan layanan top-up vo..

UniPin Gelar Webinar Bertajuk Mental Game Upgrade
Games

UniPin Gelar Webinar Bertajuk Mental Game Upgrade

Webinar kali ini bertajuk “Level Up Within and Beyond: Mental Game Upgrade”, diselenggarakan sec..

Samsung Kembali Gelar Galaxy Gaming Academy 2024
Games

Samsung Kembali Gelar Galaxy Gaming Academy 2024

Samsung meluncurkan berbagai event esports yang menargetkan pelajar, termasuk RRQ Mabar School Roads..

Game Age of Empires Mobile akan Dirilis Secara Global 17 Oktober Mendatang
Games

Game Age of Empires Mobile akan Dirilis Secara Global 17 Oktober Mendatang

Age of Empires Mobile menawarkan elemen-elemen yang sudah dikenal dari seri Age of Empires dengan ga..


;