Lakukan cara ini untuk hapus postingan dalam Highlight Instagram
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Senin, 11 Mei 2020 - 16:45 WIB
Fitur Highlight Instagram atau yang dikenal juga dengan Sorotan. Fitur ini merupakan fitur yang bagus dalam merapikan stories. Dalam fitur tersebut, kita dapat mengelompokkan beberapa postingan yang kita unggah pada stories, lalu memberikannya judul. Fitur ini akan muncul pada laman profil kamu, tepatnya di bawah followers dan bio.
Seiring berjalannya waktu, kamu ingin mengubah kembali postingan yang telah kamu kelompokkan tersebut dan menghapus beberapa postingan lain. Berikut adalah cara yang dapat kamu ikuti untuk menghapus postingan dalam highlight profil kamu.
Cara menghapus postingan dalam fitur Highlight Instagram
- Buka halaman profil kamu di apliasi dan klik highlight yang ada di bawah followers dan bio yang ingin kamu hapus.
- Pilih highlight yang ingin kamu hapus. Klik sampai postingan yang ingin kamu hapus.
- Klik ikon titik tiga untuk memilih opsi More yang terletak pada pojok kanan atas.
- Klik Remove from Highlight untuk menghapus salah satu postingan.
- Layar ponselmu akan menampilkan menu pop-up. Lalu, klik opsi Remove.
- Dari opsi More, kamu dapat mengklik Edit Highlight untuk membuat perubahan tambahan. Pilihan ini akan membuka laman detail yang dapat melihat semua stories yang menjadi Highlight.
- Hapus centang hitam yang dipilih untuk menghapus postingan. Ini akan mengubah centang biru yang ada menjadi lingkaran kosong.
- Klik Done untuk menyelesaikan proses dalam menghapus stories.
- Hapus semua centang berwarna hitam yang telah kamu pilih. Pilih Done unutk menghapus highlight.
- Klik opsi Delete untuk menyelesaikan proses.
Baca juga, ikuti langkah ini untuk hapus Search History Instagrammu
Artikel Terkait
Ikuti tips ini untuk jaga kesehatan mata saat WFH
Pandemi COVID-19 membuat kita jadi lebih sering berinteraksi secara virtual. Apalagi saat WFH, s..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 4 tahun lalu
- 3,250
Serial The Simpsons 'prediksi' pandemi dan lebah pembunuh
Belakangan ini, Serial The Simpsons terkenal dengan prediksi-prediksinya seputar banyak kejadian ..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 4 tahun lalu
- 3,250
Aplikasi Android terbaik, pantau kesehatan kamu saat karantina
Teknologi modern atau aplikasi kesehatan bisa dibilang telah membantu paradiva yang saat ini terj..
- by Jihan Nasir
- 4 tahun lalu
- 3,250
Akses Viu premium saat #DirumahAja pakai IM3 Ooredoo
Khusus paradiva pelanggan IM3 Ooredoo, kamu bisa menikmati seluruh konten premium Viu saat mengis..
- by Jihan Nasir
- 4 tahun lalu
- 3,250