5 aplikasi virtual keyboard untuk guru bikin kelas virtual era New Normal
- by Jihan Nasir
- Minggu, 7 Juni 2020 - 18:26 WIB
Pada pandemi Covid-19 yang menuntut para siswa untuk melakukan School from home saat karantina di rumah, para guru juga harus memberikan bekal pembelajaran melalui aplikasi virtual keyboard di era New Normal.
Menghadapi pembelajaran secara virtual, para guru juga dituntut untuk mengerti teknologi dan berinovasi dalam keterampilan pengetahuannya untuk menggunakan aplikasi virtual keyboard. Nah, beberapa aplikasi ini bisa digunakan para guru untuk memudahkan saat melakukan kelas virtual, lho!
Baca juga, Ini Tips agar anak belajar lebih menyenangkan pakai Samsung Galaxy Tab
Dibawah ini, ada beberapa aplikasi virtual keyboard yang bisa para guru gunakan, ya!
Ziteboard
Ziteboard ini disebut web tool board yang bisa dipakai di beberapa perangkat seperti Laptop, tablet, maupun perangkat smartphone. Para guru bisa menggunakan Ziteboard untuk melakukan pembelajaran antarmuka untuk guru dan siswa dari segala usia dengan baik.
Platform visual ini bisa digunakan untuk menyediakan sarana pendidikan jarak jauh, dan tentunya guru memiliki ruang tanpa batas untuk dikerjakan bersama siswa atau kelas virtual secara real-time.
Google Jamboard
Jamboard ini menampilkan versi digital dari papan tulis yang biasa digunakan para siswa di kelas. Aplikasi berupa papan tulis virtual ini bisa digunakan untuk berbagi ide secara real-time dan menciptakan kreatifitas pada siswa selama dirumah.
Aplikasi Jamboard ini memiliki beberapa fitur yang mendorong siswa menjadi lebih produktif. Tentunya, siswa bisa menggunakannya untuk bekerja satu sama lain dimana pun mereka berada. Para siswa juga bisa belajar dengan mengakses aplikasi Jamboard ini melalui smartphone atau Tablet.
Yang terpenting adalah ketika para guru menggunakan aplikasi ini untuk belajar, kamu bisa dengan mudah menarik konten dari aplikasi web atau Drive seperti documents, SpreadSheet, Slide, foto kemudian menambahkan langsung ke dalam Jamboard.
Google Chrome Canvass
Chrome Canvass merupakan aplikasi desain berbasis browser untuk memudahkan para guru tanpa harus mengunduh program atau menginstall aplikasi di perangkat lain.
Chrome Canvas yang dapat digunakan secara gratis di Chrome komputer maupun ponsel siswa ini memiliki beberapa fitur tools seperti pensil, pena, spidol, kapur, penghapus, dan palet warna. Untuk mengaksesnya, siswa hanya cukup mengetik canvas.apps.chrome di browser Chrome. Siswa juga dapat mengekspor hasil karya ke file berformat PNG, lho!
Whiteboard.fi
Papan tulis berupa digital, Whiteboard.fi ini bisa digunakan untuk menghubungkan siswa dan guru di kelas virtual secara real-time ketika melakukan belajar dari rumah.
Nah, untuk digunakannya pun cukup mudah ,cepat, dan tidak perlu melakukan pendaftaran sign up atau instalasi. Whiteboard.fi dapat diakses melalui semua perangkat, baik komputer maupun smartphone.
Notebookcast
Notebookcast merupakan alat tulis atau papan tulis berbasis web secara gratis yang bisa digunakan siswa serta guru dalam melakukan kelas virtual untuk menggambar serta menulis dan aktivitas belajar lainnya secara real-time.
Untuk mengaksesnya, para guru dapat mengundang siswa untuk bergabung dengan papan tulis digital ini yang disertai dengan memasukkan kode yang ditetapkan. Para guru juga dapat mengobrol dengan siswa sambil menggambar di papan tulis NoteBookCast.
Selain itu, Notebookcast bisa di gunakan di beberapa perangkat seperti Laptop, tablet, maupun perangkat smartphone.
Untuk mengetahui cara lengkapnya menggunakan aplikasi papan virtual keyboards, para guru bisa langsung cek Video Youtube di bawah ini, ya!
Artikel Terkait
Permen susu kelinci ini ternyata dinyatakan haram
Ada banyak spekulasi tentang apakah permen susu kelinci atau White Rabbit ini dianggap halal atau..
- by Jihan Nasir
- 4 tahun lalu
- 3,250
5 lagu untuk temani kamu cuci tangan 20 detik di era New Normal
Lagu cuci tangan sepertinya akan menjadi viral. Bukan lagu yang berjudul ‘Çuci Tangan̵..
- by Redaksi
- 4 tahun lalu
- 3,250
Habiskan Weekend kamu dengan menonton drakor ini di Netflix
Kali ini, Gadgetdiva mau memberikan kalian rekomendasi drakor yang ada di Netflix. Pasalnya, Netf..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 4 tahun lalu
- 3,250
New Normal, berapa kali ideal cuci tangan dalam sehari?
Ada aplikasi cuci tangan, loh! Sudah bukan rahasia lagi jika mencuci tangan merupakan salah satu ..
- by Redaksi
- 4 tahun lalu
- 3,250