Animal Crossing Edisi Halloween Segera Hadir di Nintendo Switch-mu

Animal Crossing Edisi Halloween Segera Hadir di Nintendo Switch-mu
Life

Animal Crossing Edisi Halloween Segera Hadir di Nintendo Switch-mu

Animal Crossing Edisi Halloween Segera Hadir di Nintendo Switch-mu

Animal Crossing Edisi Halloween Segera Hadir di Nintendo Switch-mu # Sumber : gadgetDiva

Kabar baik bagi kamu penggemar Animal Crossing, pasalnya Nintendo menyatakan bahwa mereka akan membawa edisi Halloween pada game konsolmu. Nintendo mengumumkannya untuk pembaruan musim gugur terbaru.

FarmVille akan ditutup Facebook setelah 11 Tahun

Dalam Animal Crossing edisi Halloween ini, game tersebut akan memperkenalkan kemampuan untuk menanam dan memanen labu. Serta, kemampuan untuk mengumpulkan permen Halloween dan membeli kostum yang mengerikan. Labu tersebut juga dapat digunakan untuk proyek DIY.

Sedangkan, untuk malam besar pada 31 Oktober, Nintendo mengatakan para tetangga akan “berkumpul di alun-alun yang akan dihiasi dengan berbagai dekorasi Halloween”.

“Kamu juga akan menerima kunjungan dari tamu misterius, Jack, the czar of Halloween. Dengan memberi Jack lolipop dan permen, kamu akan mendapatkan hadiah dalam game yang menyeramkan. Pastikan kamu juga menyimpan beberapa permen untuk tetangga kamu atau kamu mungkin akan dikerjai! Untungnya, kamu dapat mempelajari beberapa Reaksi baru untuk mengekspresikan perasaan takut kamu dengan benar,” tulis Nintendo.

Pembaruan gratis Animal Crossing ini akan diluncurkan pada 30 September 2020. Mereka yang mendapatkan update tersebut juga akan mendapatkan pengontrol Ring Con virtual dari Ring Fit Adventure.

Beberapa waktu lalu, Ikea Taiwan menggunakan Animal Crossing sebagai tema untuk katalog mereka di tahun 2021 mendatang. Kabar ini disebarkan langsung dalam postingannya di akun resmi Facebook Ikea Taiwan.

Ikea Taiwan telah membuat sejumlah halaman dari katalog ikoniknya menggunakan karakter dan item dengan tema game asal Nintendo yang sedang fenomenal, yaitu Animal Crossing.

Baca juga, Katalog Ikea Taiwan untuk 2021 gunakan tema Animal Crossing


author-img_1

Nadhira Aliya Nisriyna

Reporter

Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

Artikel Terkait

Ekspresikan diri kamu lewat Avatar, fitur baru di LINE!
Life

Ekspresikan diri kamu lewat Avatar, fitur baru di LINE!

LINE kembali memperkenalkan fitur baru, yaitu LINE Avatar, memberikan ruang paradiva untuk mengek..

FarmVille akan ditutup Facebook setelah 11 Tahun
Life

FarmVille akan ditutup Facebook setelah 11 Tahun

Facebook tutup FarmVille setelah 11 tahun. Kabar ini disampaikan langsung oleh Zynga pada hari Se..

Keseruan fandom di Twitter, dari aksi challenge hingga fanart
Life

Keseruan fandom di Twitter, dari aksi challenge hingga fanart

keberagaman percakapan di aplikasi Twitter telah menciptakan jajaran fandom yang tidak hanya ter..

Kumpulan aplikasi ini ditemukan berbahaya pada ponsel iOS dan Android
Life

Kumpulan aplikasi ini ditemukan berbahaya pada ponsel iOS dan Android

Perusahaan siber Avast baru saja mengidentifikasi kumpulan aplikasi baru pada iOS dan Androud yan..


;