Sambut Tahun Baru, IM3 Ooredoo Gelar Collabonation Trilogy Concert #Temukan2021mu

Sambut Tahun Baru, IM3 Ooredoo Gelar Collabonation Trilogy Concert #Temukan2021mu
Life

Sambut Tahun Baru, IM3 Ooredoo Gelar Collabonation Trilogy Concert #Temukan2021mu

Sambut Tahun Baru, IM3 Ooredoo Gelar Collabonation Trilogy Concert #Temukan2021mu

Sambut Tahun Baru, IM3 Ooredoo Gelar Collabonation Trilogy Concert #Temukan2021mu # Sumber : gadgetDiva

Menemani kilas balik perjalanan selama 2020 dengan membawa semangat optimisme, IM3 Ooredoo mempersembahkan “Collabonation Trilogy Concert #Temukan2021mu”. Konser ini digelar pada Senin (28/12) malam kemarin.

Collabonation Trilogy Concert #Temukan2021mu ini dimeriahkan oleh Barasuara, Kunto Aji, Sal Priadi, Nadin Amizah, Rendy Pandugo dan Hindia. Ditampilkan secara ekslusif LIVE di YouTube IM3 Ooredoo.

Ini lima fakta menarik film 'Soul' produksi Disney dan Pixar

Konser ini tentunya dipersiapkan dengan protokol kesehatan yang ketat. Melalui Collabonation Trilogy Concert #Temukan2021mu, IM3 Ooredoo menyuguhkan sebuah konser musik sarat makna yang dibalut dengan visual art dari Isha Hening dan juga perfomance art oleh Dedy Lutan Dance Company (DLDC).

Meskipun disaksikan pada layar digital, audience tetap dapat merasakan kolaborasi pertunjukan musik virtual ini yang menceritakan seluruh perjalanan di tahun 2020. Mulai dari lagu, cerita, hingga visual dan seni kontemporer.

“Kami percaya tidak ada kesulitan yang tidak bisa dihadapi. Melalui kolaborasi dan karya, kita dapat menemukan semangat baru yang memberikan kekuatan untuk terus maju dan berjuang. Kami berharap persembahan Collabonation Trilogy Concert #Temukan2021mu ini dapat membantu menguatkan langkah kita bersama dan menginspirasi generasi muda Indonesia untuk mengembangkan potensi diri dan kreativitas dalam berkarya,” jelas Fahroni Arifin SVP, Head of Brand Management & Strategy Indosat Ooredoo.

Para musisi membawakan hits yang menjadi pengiring kita melewati tahun 2020 seperti Ramai Sepi Bersama, Bangkit dan Berlari, serta Selaras yang dibawakan pertama kalinya secara langsung. Selain itu, konser ini juga disajikan dengan konsep konser bernarasi didukung dengan visual art & performance art yang memanjakan mata sehingga membeirkan live music experience yang berbeda.

“Terlibat dalam project besar collabonation IM3 Ooredoo adalah sebuah keseruan yang saya tidak kira bisa terjadi di masa pandemi ini. Dengan segala keterbatasan ternyata kita bisa membuat sesuatu yang bermanfaat baik bagi kami sendiri maupun bagi komunitas IM3 Ooredoo. Berkolaborasi juga dengan teman-teman yang saya tau sehebat apa kapasitas mereka. Hal yang indah harus ditutup dengan baik. Sebuah konser yang kami persembahkan untuk menutup rangkaian panjang campaign ini, berharap bisa menjadi titik awal yang penuh semangat menuju tahun 2021 yang tinggal hitungan hari. Semoga konser ini bisa menumbuhkan optimisme di hati kita semua. Menyelaraskan diri menuju tahun yang baru,” ujar Kunto Aji.

“Collabonation merupakan sebuah harapan dan semangat buat kita semua untuk kehidupan yang lebih baik. Terima kasih IM3 Ooredoo Collabonation, telah menyatukan kita untuk saling menguatkan. Semoga semakin banyak orang yang terinspirasi untuk tetap semangat dan berkarya,” tutup Baskara Putra (Hindia).

Baca juga, IM3 Ooredoo Gandeng Kreatifhub Bantu Para UMKM Bangun Brand Building


author-img_1

Nadhira Aliya Nisriyna

Reporter

Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

Artikel Terkait

Jelang Tahun Baru, LINE Berbagi Kebahagiaan dengan Ribuan Anak
Life

Jelang Tahun Baru, LINE Berbagi Kebahagiaan dengan Ribuan Anak

Jelang tahun baru, LINE Indonesia bagi kebahagiaan dengan ribuan anak di Indonesia melalui progra..

Ini lima fakta menarik film 'Soul' produksi Disney dan Pixar
Life

Ini lima fakta menarik film 'Soul' produksi Disney dan Pixar

Film ‘Soul’ yang merupakan garapan dari Disney dan Pixar terbaru ini ditayangkan secara ekskl..

Kenalan sama Erica, Robot dengan Teknologi AI yang Bakal Jadi Bintang Film
Life

Kenalan sama Erica, Robot dengan Teknologi AI yang Bakal Jadi Bintang Film

Erica merupakan sebuah robot yang dirancang menyerupai manusia dan dilengkapi dengan teknologi AI..

Daftar Smartphone yang Tidak Bisa Lagi Pakai WhatsApp Mulai Januari 2021
Life

Daftar Smartphone yang Tidak Bisa Lagi Pakai WhatsApp Mulai Januari 2021

Jika kamu menggunakan iPhone atau ponsel android versi lama, kamu mungkin akan kehilangan akses W..


;