More
    BerandaLifeNetflix Bakal Berikan Rekomendasi Tontonan untuk Kamu

    Netflix Bakal Berikan Rekomendasi Tontonan untuk Kamu

    Fitur baru Netflix akan segera hadir untuk seluruh pengguna. Fitur yang dinamakan tombol Shuffle Play yang sebelumnya diluncurkan terbatas ini, telah disambut dengan baik oleh para pengguna.

    Dilansir dari Trusted Reviews, Netflix telah mengonfirmasi fitur tersebut. Para pengguna yang telah menikmati fitur ini menanggapi secara positif dengan konten yang dipilih untuk mereka.

    “Saat menghadirkan program yang lebih hebat kepada pelanggan kami, kami selalu mendengarkan dan bekerja untuk memudahkan mereka menemukan show dan film yang tepat untuk ditonton,” tulis Netflix dalam suratnya kepada pemegang saham.

    “Sebagai langkah menarik lainnya, dalam upaya ini, kami telah menguji fitur baru yang memberi pelanggan kemampuan untuk menonton tontonan secara langsung melalui judul yang dipilihkan daripada harus mencari. Tanggapannya positif dan kami berencana untuk meluncurkannya secara global pada paruh pertama tahun 2021,” tambahnya.

    Mereka yang sudah melihat fitur tersebut akan disambut dengan opsi di halaman porfil pilhan. Saat memilih opsi, penonton Netflix akan melihat episode pertama dari acara yang direkomendasikan Netflix.

    Dengan kekuatan algoritma rekomendasi Netflix ini, ada kemungkinan besar perusahaan dapat memilih tontonan yang sesuai dengan selera kamu, sekaligus menghemat waktu kamu dalam menggunakan platform tersebut. Pasalnya, fitur ini telah dirancang berdasarkan kebiasaan menonton mereka sebelumnya.

    Baca juga, TikTok hadirkan Fitur Interaktif melalui Q&A

    Nadhira Aliya Nisriyna
    Nadhira Aliya Nisriynahttps://letterboxd.com/nadddss/
    Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

    TINGGALKAN KOMENTAR

    Silakan masukkan komentar anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini

    Latest Stories