Ikuti Cara ini untuk Share Video Youtube dan media lain di Zoom

0

Fitur screen share Zoom sangat mudah dilakukan jika kamu menggunakan Mac atau PC. Akan tetapi, kami telah melihat banyak orang berkomentar tentang bagaimana mereka tidak dapat berbagi audio atau video dalam Zoom meeting mereka.

Nah, paradiva sendiri sudah tahu belum cara menggunakan fitur share screen di Zoom? Kalau belum, simak terus artikel ini, ya!

Dilansir dari Pocket-lint, cara ini berlaku untuk video Youtube. Akan tetapi, bisa juga digunakan untuk pemutaran musik kuis pub Zoom kamu yang telah di simpan dalam SoundCloud atau bahkan bisa juga dalam Spotify.

Menggunakan perangkat seluler? Meskipun kamu dapat berbagi konten dari rol kamera atau di tempat lain dalam aplikasi Zoom lainnya, kamu tidak dapat menggunakan fitur share screen dari layar ponsel atau tablet untuk melakukan Zooom.

Sharee screen memungkinkan kamu untuk berbagi seluruh dekstop, window, aplikasi atau audio video kamu. Saat kamu mengaktifkan fitur tersebut, kamu dapat memilih apakah kamu juga dapat membagikan audio dari komputer kamu.

Cara Menggunakan Fitur Share Screen Zoom

  1. Buka aplikasi Zoom di Mac atau PC kamu.
  2. Buka media yang ingin kamu share, misalnya video Youtube, SoundCloud, Vimeo atau yang serupa di browser. Fitur ini juga bisa diterapkan pada aplikasi lain seperti iTunes atau Spotify.
  3. Pastikan media apa pun yang akan kamu putar dimaksimalkan dalam layar kamu untuk memastikannya mucnul sebesar mungkin dalam layar Zoom.
  4. Klik pada ikon Sharee Screen hijau di bagian bawah jendela Zoom meeting.
  5. Kamu akan melihat jendala pop-up tempat kamau memilih dekstop, tab browser atau aplikasi – jelas, kamu harus memilih jendela kanan yang menampilkan video atau audio kamu.
  6. Klik kotak centang di bagian kiri bawah layar yang bertuliskan Share Audio Computer.
  7. Untuk menghentikan audio kmau dikirim ke Zoom meeting, klik Stop Share Screen di bagian atas layar meeting kamu.

Baca juga, Zoom Tambah Sejumlah Fitur Baru


Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

Tinggalkan Balasan