Manfaatkan Aplikasi Video Pendek Likee, Wanita Ini Raup Puluhan Juta dan Hijrah

0

Perkembangan Teknologi yang maju harus bisa kita manfaatkan untuk melakukan sesuatu yang bermanfaat, seperti jualan online, belajar online, dan sebagainya. Seperti yang dilakukan wanita asal Bandar Lampung ini. Uchi atau yang akrab disapa Uncu adalah salah satu anak muda yang sukses mengubah nasibnya berkat penggunaan teknologi. Dari bekerja sebagai penjaga kasir di Indomaret, Uncu tidak menyangka bahwa kehidupannya berubah drastis setelah ia menjadi content creator di platform pembuatan video pendek Likee.

Wanita berusia 25 tahun asal Bandar Lampung yang menjadi tulang punggung keluarga ini awalnya pergi mengadu nasib ke Kabupaten Lampung Selatan untuk menyambung hidup. Saat bekerja sebagai penjaga kasir, Uncu mulai menemukan hobi baru yaitu menjadi content creator di aplikasi BIGO yang membuatnya mendapatkan penghasilan tambahan.

“Aku memutuskan untuk bergabung dengan Likee, tepatnya di tahun 2017 saat Likee pertama kali diluncurkan. Jujur aku kaget banget saat dapat gaji pertama di Likee, benar-benar di luar ekspektasi aku,” ungkap Uncu.

Uncu menyampaikan gaji tersebut ia dapatkan dari hasil kerja kerasnya dalam membuat konten dan melakukan berbagai challenge di Likee. Alhasil, Uncu memantapkan diri untuk berhenti dari Indomaret dan fokus menjadi content creator di Likee sehingga ia dapat kembali tinggal bersama keluarganya. Dengan kehadiran berbagai inovasi dan fitur tambahan di Likee seperti live streaming, Uncu mengaku penghasilannya kian meningkat dari hari ke hari. Kini, Uncu sudah memiliki 1,4 juta penggemar di Likee.

Tidak hanya penghasilan, menjadi content creator di Likee juga mengubah penampilan Uncu yang kini telah menggunakan hijab. “Dulu aku dikenal sebagai Uncu yang seksi. Percaya atau nggak, aku malah mendapat dorongan untuk memakai hijab saat aktif di Likee,” kata Uncu.

Setelah mendedikasikan seluruh waktunya untuk membuat konten, Uncu melihat bahwa tantangan yang dihadapi adalah secara konsisten meningkatkan kualitas kontennya dan menghindari konten yang tidak pantas, atau konten yang dilarang dan dihapus karena melanggar ketentuan, mengingat Likee sangat memperhatikan hal tersebut untuk memberikan konten berkualitas bagi penggunanya. Oleh karena itu, Uncu mencoba untuk menggunakan hijab yang ternyata mendapatkan feedback positif dari penggemarnya.

Likee memberikan kemudahan bagi pengguna agar dapat membuat video menarik dan merekam momen yang mengesankan. Oleh karena itu, Likee memperoleh peringkat pertama dalam deretan “Top 10 Breakout Apps” menurut laporan App Annie tahun 2019. Likee memungkinkan penggunanya untuk mendapatkan pengalaman yang unik, di mana pengguna dapat mengeksplorasi kreativitas, mengekspresikan diri, serta mendapatkan kesempatan untuk berkomunikasi dengan idolanya melalui berbagai challenge. #SaatnyaKamuBersinar dengan wujudkan ide-ide kreatif di Likee!


Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

Tinggalkan Balasan