Google TV Luncurkan Profil untuk Anak-anak

0

Google mengumumkan bahwa mereka akan menambahkan profil khusus anak-anak pada platfromnya. Fitur ini merupakan fitur yang paling banyak diminta oleh para pelanggan.

Dikutip dari The Verge, profil khusus anak-anak ini memungkinkan pengguna untuk memilih aplikasi mana yang tersedia untuk para pemirsa muda. Jika akun Google untuk anak tersebut telah ada, kamu dapat menambahkannya sebagai profil anak.

Untuk menggunakannya, orang tua bisa menambahkan nama dan usia anak pada profi mereka tanpa harus membuat akun Google baru.

Mirip dengan Google TV untuk orang dewasa, anak-anak dapat melihat deretan acara yang direkomendasikan sesuai usia mereka. Para orang tua juga dapat memilih film dan acara yang telah dibeli ke profil anak melalui Google Play Family Library.

Tak hanya itu, para orang tua dapat memutar dengan batas waktu tonton harian untuk profil anak dan memasukkan waktu tidur yang telah ditentukan. “Anak-anak kamu akan disambut dengan tiga tanda peringatan hitung mundur sebelum layar akhir ‘Waktu habis’ muncul dan mengakhiri waktu tonton mereka,” tulis manajer produk Google TV Saleh Altayyar dalam sebuah posting blog.

“Kamu akan selalu memiliki opsi untuk menambahkan waktu bonus tambahan jika ini bukan malam sekolah,” tambahnya.

Orang tua dapat mencegah anak-anak mereka beralih ke profil biasa dengan cara memberi PIN. Mereka juga dapat memeriksa aplikasi smartphone Family Link Google untuk melihat berapa banyak waktu yang dihabiskan anak-anak dalam aplikasi favorit mereka.

Tak hanya itu, mereka juga dapat mengontrol aplikasi dan memblokir maupun membuka blokir pada aplikasi yang digunakan. Sementara itu, latar belakang profil anak dapat disesuaikan dengan berbagai tema. Google mengatakan mereka akan menambah avatar profil “dalam beberapa minggu mendatang.”

Perlu diingat pula bahwa meskipun Google TV menambahkan profil anak-anak, namun platform ini masih belum menawarkan kemampuan untuk membuat lebih dari satu profil dewasa.

Profil anak ini akan diluncurkan pada Chormecast dengan Google TV dan perangkat Google TV lainnya untuk para pelanggan di AS mulai bulan ini. Fitur ini sangat dibutuhkan dan membantu memperkuat Google TV sebagai antarmuka streaming yang hebat.

Baca juga, Google Fit Luncurkan Alat Pelacak Detak Jantung dan Pernapasan Berbasis Kamera


Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

Tinggalkan Balasan