Instagram Uji Coba Fitur Baru Pada Tab Shop
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Selasa, 10 Agustus 2021 - 14:40 WIB
Instagram dikabarkan melakukan uji coba fitur tab Shop miliknya, yakni Ads in Instagram Shop. Kabar ini telah dikonfirmasi langsung oleh Instagram.
Dilansir dari TechCrunch, perusahaan mengatakan bahwa mereka sedang menguji format baru yang mencakup gambar tunggal dan opsi untuk caraousel gambar dengan pengiklan terpilih yang berbasis di Amerika Serikat menjelang ekspansi ke pasar lain di bulan-bulan mendatang.
Instagram pertama kali memperkenalkan tab Shop Instagram tahun lalu sebagai bagian dari upaya yang lebih besar di Facebook untuk menjadikan platform sosialnya bukan hanya tempat untuk terhubung dengan teman dan mengikuti merek favorit. Akan tetapi, juga bertujuan belanja online dengan pengalaman checkout intergrasi.
Secara alami, jenis inisiatif ini juga cocok untuk model periklanan Facebok. Pasalnya, merek yang ingin terhubung dengan konsumen dapat membayar untuk jangakauan yang lebih luas.
Seperti produk perikanan Instagram lainnya, Ads in Instagram ini akan diluncurkan dengan model berbasis lelang, kata Instagram. Ads hanya akan muncul pada perangkat seluler karena tab Shop Instagram adalah fitur khusus seluler.
Namun, berapa banyak iklan yang dilihat konsumen individu akan didasarkan pada cara mereka mengguunakan Instagram dan berapa banyak orang yang berbelanja di tab Instagram. Mereka berencana untuk memantau sentimen konsumen pada titik ini, yakni untuk menyeimbangkan iklan dan konten.
Awalnya, Instagram bekerja sama dengan beberapa pengiklan AS yang akan menguji produk dan memberikan feedback, termasuk Away, Donny Davy, Boo Oh, Clare paint, JNJ Gifts, DEUX dan Fenty Beauty. Merek-merek ini mencakup beberapa kategori barang yang disukai pengguna Instagram untuk berbelanja, termasuk produk kecantikan, dekorasi rumah, produk hewan peliharaan, travel dan masih banyak lagi.
Perusahaan belum mengungkapkan kerangka waktu yang tepat untuk meluncurkan iklan secara publik. Akan tetapi, mereka mengatakan rencananya adalah untuk memperluas format baru ke pengiklan di pasar non-AS lainnya selama beberapa bulan ke depan.
Tab Shop Instagram ini telah menjadi salah satu tambahhan aplikasi yang lebih kontroversial dalam beberapa tahun terakhir, karena menggantikan tab “Activity” yang populer di baris navigasi bawah – perubahan yang membuat aplikasi terasa lebih didorong secara komersial daripada di masa lalu dan mengasingka beberapa pengguna.
Baca juga, Tips Merapihkan Feeds Instagram Seperti Influencer
Artikel Terkait
Aplikasi Spotify untuk iOS Hadirkan Dukungan Streaming AirPlay 2
Spotify akan menghadirkan dukungan streaming AirPlay 2 untuk aplikasi iOS-nya. Kabar tersebut tel..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250
Twitter Tambahkan Opsi Co-Host untuk Spaces
Twitter baru saja melakukan pembaruan untuk fitur live-audio miliknya, yakni Spaces. Dalam pembar..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250
Sony Electronics Asia Pasifik Gelar Kampanye World of Film untuk Filmmaker
Sony Electronics Asia Pasifik menggelar kampanye World of Film. Yakni, sebuah perayaan sekaligus ..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250
GrabFood Bantu 72% Keluarga Indonesia Selama Pandemi COVID-19
Hari ini (6/8), GrabFood memberikan data terkait Laporan Tren Kuliner pada acara GrabNext. Lapora..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250