Hampir Semua Pengguna Instagram Bisa Menggunakan Link Sticker untuk Stories

0
Reels

Instagram mungkinkan hampir semua penggunanya dapat menggunakan fitur link sticker pada Stories mereka. Namun, jangan khawatir jika Paradiva belum dapat menambahkannya.

Pasalnya, platform akan secara bertahap memperluas akses ke fitur tersebut selama beberapa bulan terakhir. Saat ini, Instagram mengatakan akan meluncurkan opsi tersebut ke hampir semua pengguna.

Fitur ini bekerja dengan cara yang mirip dengan stiker lain di Stories. Untuk menggunakannya, klik ikon stiker di bagian atas layar, scroll laya ke bawah atau cari opsi link, pilih, paste URL dan posisikan stiker di foto atau video kamu.

Dilansir dari Engadget, Instagram mengatakan sedang mengerjakan opsi bagi pengguna untuk menyesuaikan stiker dan memberikan lebih banyak konteks kepada pemirsa terkait halaman yang dituju. Fungsi fitur ini sebenarnya untuk mengganti tautan “swipe up” yang hanya tersedia untuk akun terverifikasi atau setidaknya memiliki 10.000 followers.

Kini, hampir semua pengguna akan dapat menambahkan link tersebut ke Stories mereka. Perlu dicatat juga bahwa tidak semua orang dapat menggunakan link sticker. Akun baru dan akun yang sering membagikan informasi yang salah dan ujaran kebencian akan diblokir agar tidak dapat menggunakan fitur ini.

Begitu juga mereka yang memposting konten lain yang melanggar pedoman komunitas. Instagram mengatakan bahwa ini adalah bagian dari upayanya untuk membatasi konten berbahaya di platform.

Instagram sendiri berencana untuk menghentikan fitur swipe-up pada Story-nya mulai 30 Agustus kemarin. Fitur swipe-up tersebut nantinya akan diganti dengan tautan stiker. Dimana sticker tersebut dapat mengalihkan laman Instagram ke situs web eksternal.

Dilansir dari The Verge, Instagram telah mengonfirmasi kebenaran tersebut. Platfrom tersebut menyatakan fitur tersebut akan menghentikan swipe-up untuk merampingkan pengalaman pembuatan story dan menawarkan lebih banyak kontrol kreatif, mengingat penggunaan tersebut dapat memfortma tampilan stiker dan bukan swipe-up.

Baca juga: Instagram Ganti FItur Swipe-up jadi sticker


Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

Tinggalkan Balasan