'Murid Terbaik' Jadi Series Musikal Pertama dalam Channel IndiKids

'Murid Terbaik' Jadi Series Musikal Pertama dalam Channel IndiKids
Life

'Murid Terbaik' Jadi Series Musikal Pertama dalam Channel IndiKids

'Murid Terbaik' Jadi Series Musikal Pertama dalam Channel IndiKids

'Murid Terbaik' Jadi Series Musikal Pertama dalam Channel IndiKids # Sumber : gadgetDiva

IndiHome luncurkan ‘Murid Terbaik’ sebagai series musikal pertama dalam channel IndiKids. Peluncuran tersebut digelar secara daring hari ini (11/2).

Murid Terbaik merupakan kolaborasi antara pendongeng anak Mochamad Awam Prakoso dengan IndiHome. Series musikal ini bercerita tentang perjuangan anak bersama sang ayah untuk menjadi pendekar yang mampu melewati rintangan.

PermataBank Hadirkan Fitur Investasi Reksa Dana Syariah pada Aplikasi PermataMobile X

Diperankan oleh tiga pemain utama, Muzakki Ramdhan, Asri Welas, dan Quinn Salman, series Murid Terbaik menyampaikan pesan positif kepada anak Indonesia untuk selalu bekerja keras, rendah hati dan tak pantang menyerah. Akan hadir dalam 7 episode, Paradiva dapat menyaksikannya setiap hari Sabtu pukul 19.30 pada channel IndiKids. 

“Komitmen kami untuk menjadi window of entertainment terlengkap di Indonesia, tidak hanya  diperuntukkan bagi orang dewasa namun juga untuk anak Indonesia. Kami yakin, melalui series  musikal ‘Murid Terbaik’ ini akan memberikan nilai-nilai positif yang berguna bagi para penerus  bangsa,” jelas Executive General Manager TV dan Video Telkom, A.A. Gede Mayun Wirayuda. 

Asri Welas, pemeran tokoh Renjana di ‘Murid Terbaik’ menjelaskan, “Kami sebagai pemeran di  series musikal ini ikut bangga dan senang karena bisa turut andil dalam menyampaikan pesan pesan positif untuk anak Indonesia melalui tayangan yang sangat menarik yaitu series musikal.

Oleh karena itu, lanjut Asri, untuk seluruh orang tua wajib banget mengajak anaknya untuk nonton series musikal ‘Murid Terbaik’ pada channel IndiKids di IndiHome TV. 

Paradiva yang juga pelanggan IndiHome, dapat menikmati keseruan series ‘Murid Terbaik’ melalui Channel  IndiKids 314 (SD) atau 934 (HD). Tidak hanya itu, pelanggan juga dapat mengakses channel  tersebut melalui gadget atau smartphone melalui aplikasi UseeTV GO atau website  www.useetv.com di mana saja dan kapan saja. 

Sebagai market leader pay TV berbasis teknologi IPTV di Indonesia, IndiHome TV berkomitmen  menjadi window of entertainment terlengkap dengan hiburan digital kelas dunia demi  memberikan pengalaman digital terbaik bagi pelanggan, sekaligus menginspirasi dan memotivasi  masyarakat Indonesia. 

Baca juga: Film Akad Hadir di MAXstream, Kisah Cinta Perempuan yang Tak Ingin Menikah


author-img_1

Nadhira Aliya Nisriyna

Reporter

Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

Artikel Terkait

Mau Liat Gantengnya Jimin dan Jungkook BTS Pakai Samsung Galaxy S22 5G?
Life

Mau Liat Gantengnya Jimin dan Jungkook BTS Pakai Samsung Galaxy S22 5G?

Gadgetdiva.id — BTS dan Samsung Galaxy S22 5G sudah bukan rahasia lagi. Jimin, Jungkok dan ..

PermataBank Hadirkan Fitur Investasi Reksa Dana Syariah pada Aplikasi PermataMobile X
Life

PermataBank Hadirkan Fitur Investasi Reksa Dana Syariah pada Aplikasi PermataMobile X

PermataBank meluncurkan fitur investasi dana syariah berbasis mata uang US Dollar dalam aplikasi ..

Tips Memilih Alas Kaki Nyaman di Shopee untuk Travel
Life

Tips Memilih Alas Kaki Nyaman di Shopee untuk Travel

Gadgetdiva.id — Tips memilih alas kaki ini akan sangat berguna karena belakangan ini tren s..

TikTok Menguji Batasan Usia untuk Rekomendasi Remaja
Life

TikTok Menguji Batasan Usia untuk Rekomendasi Remaja

TikTok sedang menguji cara untuk membataasi usia pada beberapa jenis konten di aplikasinya. Guna ..


;