TikTok Mungkinkan Pengguna Desain dan Posting Efek AR Sendiri
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Rabu, 13 April 2022 - 15:27 WIB
Gadgetdiva.id — TikTok dikabarkan memungkinkan pengguna untuk membuat efek AR (augmented reality), mereka sendiri melalui Effect House. Berita tersebut diumumkan langsung oleh perusahaan secara resmi pada Selasa (13/4) lalu.
TikTok secara resmi mengumumkan pembukaan program yang pernah ditutup untuk platform pembuatan efek AR yang baru. Dengan platform pembuatan efek terbaru TikTok, Effect House, pengguna diizinkan untuk membuat dan menerbitkan efek mereka sendiri.
Setelah itu, Paradiva juga dapat menerapkan efek buatan pengguna lainnya ke konten kamu sendiri. Effect House yang masih dalam versi beta, namun sekarang tersedia untuk diunduh dan digunakan siapapun. Asalkan kamu memiliki Mac yang kompatibel.
Effect House TikTok
Menurut pengumuman resmi TikTok, Effect House sendiri memungkinkan pengguna membangun Community Effect, menyediakan ‘alat dan sumber belajar’ untuk melakukannya. Alat tersebut mencakup pelacakan lanjutan, interaksi yang kaya dan kemampuan untuk melihat preview efekmu.
Berbicara terkait sumber belajar, TikTok telah mengembangkan perpustakaan ekstensif terkait panduan cara dan tutorial yang diarahkan untuk mengajari pengguna baru cara menggunakan dan memanfaatkan Effect House.
Namun, salah satu hal yang paling menonjol terkait platform pembuatan efek AR sendiri adalah bahwa efek tersebut dibuat harus mengikuti pedoman Efek TikTok. Yang mana emncakup tidak mengizinkan efek yang mempromosikan warna atau stereotip negatif terhadap kelomok yang melindungi.
Mereka juga tidak mengizinkan “efek yang menggambarkan operasi kosmetik, seperti pengisi bibir atau mendorong pengawasan terhadap penampilan seseorang.”
Faktanya, semua pengiriman efek akan ditinjau oleh tim Trust and Safety miik TikTok. Sebelum, efek tersebut dipublikasikan untuk digunakan oleh pengguna TiKTok.
Jika efek ditemukan melanggar pedoman tesebut, maka akan dihapus. Serta, jika efek yang dipublikasikan digunakan dengan cara melanggar pedoman TikTok? Maka akan dihapus bersama dengan video apapun yang melanggar pedoman saat menggunakan efeknya.
Sejak program beta awal untuk Effect House, TikTok mengatakan bahwa lebih dari 450 pembuat efek telah menerbitkan efek mereka di TikTok. Hal ini berarti kamu mungkin sudah menemukan efek buatan pengguna Effect House pada aplikasi berbagi video.
Jika Paradiva menggunakan salah satu efek dari Effect House, maka kamu akan dapat mengetahuinya. Pasalnya, nama pengguna pembuat efek harus berada di bawah nama efek.
Artikel Terkait
Gandeng A+ Rewards, DANA Bawa 'Ketupad: Kejar Terus Poin Ramadan'
Gadgetdiva.id — Dalam rangka mengejar berkah Ramadan, DANA bersama dengan A+ Rewards membua..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 2 tahun lalu
- 3,250
KoinWorks NEO, Jadi Solusi Kembangkan Bisnis UMKM
Gadgetdiva.id — KoinWorks NEO diluncurkan pada Selasa (12/4) kemarin. Platform besutar Koin..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 2 tahun lalu
- 3,250
Netflix Siapkan Two Thumbs Up, Bedanya Apa dengan 1 Jempol?
Gadgetdiva.id — Netflix siapkan Two Thumbs Up ke dalam salah satu fitur di layanannya. Tomb..
- by Siti Sarifah Aliah
- 2 tahun lalu
- 3,250
Instagram Dituduh Tak Bisa Lindungi Perempuan dari Kekerasan di DM
Gadgetdiva.id — Instagram tak bisa lindungi perempuan dari kekerasan verbal di DM. Hal ini ..
- by Siti Sarifah Aliah
- 2 tahun lalu
- 3,250