Orang Terkaya di Dunia Disemprot Emak Depan Netizen

0
Elon Musk

Gadgetdiva.id — Elon Musk disemprot ibunya, Maye Musk di depan jutaan warga Twitter yang menjadi followersnya. Kira-kira apa penyebab orang terkaya di dunia ini membuat ibunya marah? Simak ulasannya, Paradiva.

Rupanya, hal ini terjadi berkat tweet yang diunggah Elon Musk pada pagi ini (9/5) waktu Indonesia. Tweetnya tersebut berisi sebuah guyonan jika dirinya tiba-tiba meninggal secara misterius.

Elon Musk

“Kalau gue meninggal karena alasan misterius, senang kenal sama kalian,” cuit Elon Musk dalam akun Twitternya tersebut. Tak lama setelah ia mengunggah tweet tersebut, sang ibu langsung membalasnya dengan melakukan quote retweet.

“Nggak lucu,” tulis Maye Musk lengkap dengan dua emoji marah. Dimana ia gunakan untuk memperjelas pernyataannya.

Tweet dari Maye Musk tersebut langsung dibalas oleh anak kesayangannya tersebut. Elon Musk meminta maaf kepada ibunya lalu berjanji akan berusaha untuk melanjutkan hidupnya.

“Maaf! aku akan berusaha sebaik mungkin untuk tetap hidup,” cuit orang terkaya di dunia tersebut.

Guyonannya tersebut akhirnya ramai. Hingga kini, tweet yang diunggah baik oleh Elon Musk maupun sang ibu telah mencapai ratusan ribu likes, ribuan retweet dan replies.

Cuitan Maye Musk memarahi anaknya (9/5) | Twitter/@mayemusk

Sikap Protektif Maye Musk Terhadap Elon Musk

Maye musk memang cukup protektif terhadap anak lelakinya tersebut. Beberapa hari lalu, setelah perhelatan Met Gala 2022, dirinya sempat membalas sebuah tweet yang menyebarkan hoax terkait Elon Musk dan penyanyi, Sky Ferreira.

Tweet tersebut diketahui berasal dari sebuah akun bodong yang menyamar sebagai akun Twitter dari salah satu media asing kenamaan Amerika Serikat, yakni New York Post. Akun bernama @newypost tersebut menyebut bahwa Sky Ferreira menolak kencan dengan Elon Musk setelah “tim” dari orang terkaya di dunia tersebut menghampirinya saat Met Gala.

Elon Musk

“It girl, model, penyanyi dan penulis lagu, Sky Ferreira, menolak kencan dengan Elon Musk setelah dihampiri oleh timnya pada Met Gala 2022,” cuit sebuah akun dengan nama @newypost yang menggunakan logo dari surat kabar tersebut dan nama tampilan “New York Post” untuk membuatnya tampak seperti akun resmi.

Tweet dari akun tersebut langsung dibalas oleh Maye Musk, lengkap dengan emoji marah untuk menekankan pernyataannya. “Nggak ada tim. Aku (yang) bareng Elon. Jadi, NGGAK,” tulisnya yang diunggah pada Jumat (6/5) lalu waktu setempat.

Berdasarkan utas yang diunggah oleh akun tersebut, menunjukkan bahwa tim Musk sekan telah meminta penyelenggara Met Gala untuk menempatkan Sky dan orang terkaya di dunia tersebut untuk berada di sebelahnya. Namun, tentunya tak ada bukti untuk mendukung klaim yang dibuat oleh akun New York Post palsu tersebut, namun tweet tersebut masih mendapatkan puluhan ribu retweet dan likes.

Pada Jumat pagi, orang yang menjalankan akun tersebut mengubah nama tampilan menjadi “Pop Crave”. Serta, mengganti  gambar profil dengan gambar seni pop Marlyn Monroe. Kemudian, tepat setalah pukul 06.00 Jumat pagi waktu setempat, akun tersebut tiba-tiba menghilang.

Meskipun beberapa orang menanggapi tweet Maye Musk untuk memberi tahu dia bahwa akun tersebut bohong, tanggapannya tetap ada dalam platform tersebut. Tampaknya Maye mungkin berminat untuk membaca surat kabar utama yang berbasis di New York karena sebelumnya pada hari Kamis dia mengecam artikel New York Times yang membahas pendidikan istimewa orang terkaya di dunia tersebut pada era apartheid Afrika Selatan.


Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

Tinggalkan Balasan