Twitter Notes Bakal Jadi Wujud Baru Dari TwitLonger
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Kamis, 23 Juni 2022 - 08:00 WIB
Gadgetdiva.id — Twitter dikabarkan bakal buat Twitter Notes. Fitur tersebut diklaim bakal mirip dengan situs TwitLonger.
Kalau Paradiva merupakan pengguna lama Twitter, pasti udah familiar banget deh sama yang namanya situs TwitLonger. Yap, sebuah fitur yang memungkinkan pengguna mengunggah tweet panjang tanpa harus membuat thread.
Kabarnya, peran TwitLonger bakal digantikan oleh Twitter Notes yang dikatakan memiliki fungsi yang sama. Fitur tersebut masih dalam tahap pengujian dan hadir untuk beberapa pengguna saja.
Seperti yang dinyatakan oleh Twitter dalam akun resminya, pengguna di sebagaian negara dapat membaca “Notes”, namun hanya beberapa orang terpilih saja yang dapat menggunakannya. Penulis pada fitur tersebut nantinya dapat membagikan Twitter Notes mereka dalam bentuk artikel, lalu pembaca akan mengekliknya untuk membawa mereka ke formulir panjang pada UI Twitter.
✨ Introducing: Notes ✨
We’re testing a way to write longer on Twitter. pic.twitter.com/SnrS4Q6toX
— Twitter Write (@TwitterWrite) June 22, 2022
Twitter sendiri menambahkan jumlah karakter tweet dari 140 menjadi 280 pada tahun 2017 lalu. Dengan adanya penambahan karakter ini, pengguna cukup puas dengan panjangnya ruang yang mereka miliki untuk berkomunikasi dengan followers-nya.
Namun kenyataannya, karakter tersebut tidak terlalu efektif untuk berkomunikasi. Oleh karena itu, Twitter Notes dihadirkan ke dalam platform.
Twitter Notes Mungkinkan Pengguna Memakai Gambar Header
Nantinya, Notes akan memungkinkan Paradiva untuk menggunakan gambar header dan tweet yang disematkan. Termasuk juga foto ke dalam fitur tersebut.
Sebelumnya, Twitter sendiri pernah dikabarkan bahwa fitur tersebut akan meluncur dengan nama “Articles”. Artikel sendiri mungkin akan memabwa tab atau bagian khusus, seperti Spaces dan Explore hanya saja masih terlalu dini untuk menyatakannya saat ini.
Untuk melihat Notes, Paraadiva perlu melakukan tap untuk membukanya. Setelah itu, kamu dapat membacanya.
Twitter sendiri belum memberi informasi lebih lanjut terkait peluncuran Twitter Notes. Gimana nih, Paradiva? Menurutmu, perlukah Twitter Notes hadir dalam platform burung biru tersebut?
Artikel Terkait
Internet Explorer Resmi Pensiun, Penggemar di Korea Selatan Bikin Makamnya
Gadgetdiva.id — Seorang penggemar Internet Explorer di Korea Selatan membuat makam atas ..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 2 tahun lalu
- 3,250
WhatsApp Mungkinkan Pengguna Mute Suara Orang Lain Saat Group Call
Gadgetdiva.id — WhatsApp memiliki beberapa pembaruan baru untuk fitur group calls. Pembarua..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 2 tahun lalu
- 3,250
Telegram Premium Resmi Hadir, Bawa Banyak Fitur Unggulan
Gadgetdiva.id — Telegram Premium resmi rilis bersamaan dengan pembaruan terbaru aplikasi. M..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 2 tahun lalu
- 3,250
Youtube Shorts Berhasil Tembus Lebih dari 1,5 Miliar Penonton Per Bulan
Gadgetdiva.id — Youtube Shorts dikabarkan berhasil tembus lebih dari 1,5 miliar penonton pe..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 2 tahun lalu
- 3,250