Lindungi Pesan, WhatsApp Kenalkan Sistem Privasi Baru

Lindungi Pesan, WhatsApp Kenalkan Sistem Privasi Baru
Life

Lindungi Pesan, WhatsApp Kenalkan Sistem Privasi Baru

Lindungi Pesan, WhatsApp Kenalkan Sistem Privasi Baru

Lindungi Pesan, WhatsApp Kenalkan Sistem Privasi Baru # Sumber : gadgetDiva

Gagdetdiva.id — WhatsApp dikabarkan baru kenalkan lapisan perlindungan baru lewat fitur privasi pada Selasa (9/8) kemarin. Fitur tersebut hadir untuk melindungi pengiriman pesan pengguna.

Peluncuran terkait fitur privasi baru WhatsApp ini dikenalkan langsung oleh Mark Zuckerberg lewat sebuah lapisan perlindungan yang saling terkait. Fungsinya untuk berikan pengguna lebih banyak kontrol atas percakapan mereka serta menambah lapisan perlindungan saat berkirim pesan.

Meta Luncurkan BlenderBot 3 Berbasis AI

“Kami akan terus membangun cara baru untuk melindungi pesan Anda dan menjaganya tetap pribadi dan aman layaknya percakapan tatap muka,” ungkap Mark dalam sebuah siaran pers yang diterima Gadgetdiva, Selasa.

Beberapa fitur baru yang dikenalkan oleh Mark tersebut di antaranya adalah keluar dari grup tanpa notifikasi, mengontrol siapa yang dapat melihat saat kamu online. Serta, pemblokiran tangkapan layar untuk pesan sekali lihat.

WhatsAppFoto: Pexels/Anton

3 fitur baru yang diluncurkan WhatsApp

Sejalan dengan studi terbaru WhatsApp yang membahas lebih dalam peran privasi dalam percakapan bermakna di aplikasi peerpesanan, akhirnya platform meluncurkan fitur baru. Studi ini menemukan bahwa sekitar tiga dari empat orang ingin berbicara jujur dan tanpa filter.

Akan tetapi, hampir setengahnya tidak akan terlibat dalam disuksi yang terus terang. Kecuali, mereka mampu melakukannya di ruang yang aman dan privat.

Oleh karena itu, WhatsApp perkenalkan lapisan perlindungan baru yang mungkinkan pengguna untuk berbicara dengan bebas dan privat. Dirancang khusus untuk menciptakan ruang yang aman bagi pengguna. Berikut adalah beberapa fitur baru.

Status Online

WhatsApp memahami bahwa status online tidak selalu berarti kamu bersedia untuk mengobrol. Pengaturan baru memungkinkan pengguna untuk mengontrol siapa yang dapat melihat status online mereka. Fitur tersebut akan meluncur bulan ini.

Pemblokiran Tangkapan Layar untuk Pesan Sekali Lihat

Pesan Sekali Lihat secara otomatis dilindungi dari fitur tangkapan layar, sehingga pengguna dapat berbagi pesan sensitif dengan lebih nyaman. Fitur ini sedang diuji dan akan segera diluncurkan.

Tinggalkan Grup Tanpa Notifikasi

Tinggalkan grup dengan nyaman serta lebih banyak privasi. Notifikasi sistem bahwa seorang pengguna telah keluar dari grup hanya dapat dilihat oleh admin grup.

“Di WhatsApp, kami fokus membangun fitur-fitur produk yang memungkinkan pengguna untuk memiliki lebih banyak kontrol dan privasi atas pesan mereka. Dalam beberapa tahun ini, kami telah menambahkan lapisan perlindungan yang terkait untuk membantu menjaga percakapan pengguna tetap aman,” ungkap Ami Vora, Head of Product WhatsApp.

WhatsApp

Pihaknya akan terus berupaya dalam menjaga privasi pesan. Dengan lebih dari 2 miliar orang di seluruh dunia yang mengandalkan WhatsApp untuk melindungi pesan mereka, platform berkomitmen dalam menjaga privasi pesan yang dibagikan pengguna dengan jaringan keluarga dan teman dekat mereka.

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News.


author-img_1

Nadhira Aliya Nisriyna

Reporter

Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

Artikel Terkait

Jelang Kedatangan Dream Theater di Solo, Gibran Bagikan Playlist di Langit Musik
Life

Jelang Kedatangan Dream Theater di Solo, Gibran Bagikan Playlist di Langit Musik

Dream Theater, grup musik beraliran metal progresif asal Amerika Serikat akan kembali menggelar k..

Meta Luncurkan BlenderBot 3 Berbasis AI
Life

Meta Luncurkan BlenderBot 3 Berbasis AI

Gadgetdiva.id — Meta dilaporkan baru saja meluncurkan BlenderBot 3 yang berbasis AI. Ini me..

Dukung Ekosistem Bersepeda, Garmin Edge 1040 Solar Resmi Hadir di Indonesia
Life

Dukung Ekosistem Bersepeda, Garmin Edge 1040 Solar Resmi Hadir di Indonesia

Dimulai dari awal pandemi yang membatasi olahraga dalam ruang, kini bersepeda menjadi olahraga pi..

Rayakan Hari Jadi ke-18, Gmail Bawa Tampilan Baru
Life

Rayakan Hari Jadi ke-18, Gmail Bawa Tampilan Baru

Gadgetdiva.id — Gmail merayakan ulang tahun ke-18 dengan membawa tampilan baru yang lebih m..


;