Selebriti Indonesia yang ramaikan TikTok, Dian Sastro sampai Agnez Mo
- by Redaksi
- Minggu, 19 Januari 2020 - 11:42 WIB
Selebriti Indonesia pun main TikTok. Padahal dulu, anak-anak yang bermain TikTok kerap dianggap alay dan lebay. Masih ingat kan kasus Bowo Alpenliebe dulu?
Nah, rupanya fenomena TikTok tidak bisa dihindari. Banyak orang kemudian yang ikut membuat akun TikTok dan menyebarkan konten fun, yang memang sifatnya hanya bermain-main atau sekedar mengikuti tantangan yang lagi tren.
Kamu pasti ga akan nyangka kalau ternyata selebriti Indonesia ini ikut tertarik TikTok sama seperti Bowo Alpenliebe.
Dian Sastro
Artis berbakat ini mulai bergabung di TikTok dengan menari luwes mengikuti lagu “The Weekend” dari SZA dan Calvin Harris. Bahkan Dian mengajak Zara dan aktor senior Slamet Raharjo untuk ikutan tantangan ini. Cek di sini akunnya
Luna Maya
Dengan penampilan yang santai, Luna mengunggah beberapa video dengan mengikuti berbagai challenge dan gerakan yang lagi trending di TikTok, contohnya Lalala challenge ini yang mengajak pengguna untuk mengikuti urutan emoticon tangan dengan mengikuti lagu “Lalala” dari Danila Carvalho.
Gisella Anastasia
Kerap berduet dengan anaknya, Gempita, duo ibu-anak ini rajin mengikuti tantangan dan juga mencoba berbagai fitur di TikTok. Dengan 1 juta follower dan 3.8 juta likes, Gisella menjadi artis paling populer di TikTok tahun 2019 dan sampai sekarang terus menghibur pengguna lainnya dengan video-video menggemaskannya. Salah satunya saat Gisella dan Gempi menggunakan sticker Cute Girl ini.
Anji Manji
Musisi dan konten kreator satu ini tidak diragukan lagi kreativitasnya, dan itu juga terlihat dari video yang diunggah Anji di akun TikTok-nya. Dari video joget lagu Siapa Benar Siapa Salah yang mengajak duet pengguna lain, sampai video transisi yang ia buat bersama anaknya Leticia.
Agnez Mo
Artis yang sudah go-internasional ini kerap mengunggah video di akun TikTok di sela-sela kegiatannya, termasuk saat sedang rekaman di studio, bersantai di rumahnya, sampai di belakang panggung. Di video ini, Agnez mengajak keponakannya untuk menari mengikuti lagunya yang sedang hits “Nanana”.
Artikel Terkait
Mengapa 10 selebriti cewe Hollywood ini benci sosial media?
Selebriti benci media sosial ternyata ada. Tak semua orang terpengaruh untuk memiliki media sosia..
- by Redaksi
- 4 tahun lalu
- 3,250
Cara buka WhatsApp di smartphone jadul tanpa aplikasi
Whatsapp di smartphone jadul memang tidak bisa digunakan lagi, khususnya untuk yang menggunakan s..
- by Redaksi
- 4 tahun lalu
- 3,250
Fitness trackers diklaim lebih populer dikalangan wanita ketimbang pria
Wanita seringkali menggunakan jam tangan sebagai pelengkap fashionnya, terlebih jika jam tangan t..
- by Jihan Nasir
- 4 tahun lalu
- 3,250
Roambee peroleh pendanaan seri B1 dari Telkomsel mitra inovasi
Roambee, startup logistik berbasis internet-of-things (IoT) asal Amerika Serikat saat ini peroleh..
- by Jihan Nasir
- 4 tahun lalu
- 3,250