Begini cara membenarkan koleksi CD atau DVD lamamu yang lecet

Begini cara membenarkan koleksi CD atau DVD lamamu yang lecet
Life

Begini cara membenarkan koleksi CD atau DVD lamamu yang lecet

Begini cara membenarkan koleksi CD atau DVD lamamu yang lecet

Begini cara membenarkan koleksi CD atau DVD lamamu yang lecet # Sumber : gadgetDiva

CD dan DVD pernah populer di tahun 2000-an. Banyak dari kalian mungkin masih menyimpan CD atau DVD. Entah yang berisi film atau musik. Meskipun dua hal tersebut telah beralih ke digital, masih banyak orang mengumpulkan CD dan DVD. Namun, sayangnya disk ini gampang lecet dan mudah rusak.

Digital Trends memiliki metode dalam membenarkan CD atau DVD yang sudah rusak. Metode tersebut telah dirangkum oleh Gadgetdiva di bawah ini. Jadi, kamu bisa menggunakan kembali deh koleksi CD atau DVD kesukaanmu. Simak, ya!

Gandeng Zenius, Gojek sediakan layanan belajar online gratis

Sebelum mulai mengikuti langkah-langkahnya, perlu kamu ketahui bahwa metode ini tidak berfungsi untuk Blue-rays. Pasalnya, disk dengan kualitas Blue-rays memiliki pelindung yang lebih keras dan sulit tergores atau rusak. Akibatnya, jiika terkena goresan sedikit disk tersebut tidak dapat digunakan kembali dan harus diganti.

Tips sebelum membenarkan CD atau DVD

  • Cuci dan keringkan tanganmu sebelum memegang disk. Pasalnya, lapisan polikarbonat yang terdapat dalam disk mudah rusak. Menggunakan sarung tangan akan lebih baik lagi untuk melindungi disk tersebut.
  • Bersihkan diskmu mulai dari tengah dengan arah garis lurus. Cara dalam membersihkan tersebut memungkinkan CD terhindar dari kerusakan data yang ada di dalamnya.
  • Alasan tersebut karena disk akan berputar secara spiral, pembaca CD juga harus dapat mengkomensasi bit daya yang hilang saat berjalan. Nah, jika goresan tersebut terdapat pada bagian pusat ke tepi CD, maka alogritma akan semakin mudah menangkap kesalahan dan memperbaiki secara otomatis.

Metode membenarkan CD atau DVD

Mr. Clean Magic Eraser

Membersihkan CD

Mr. Clean Magic Eraser terbuat dari busa melamin, kenis yang sama digunakan untuk isolasi suara dan panas. Alat ini memanfaatkan sifat unik dari bahan dari bahan kimia untuk membersihkan permukaan. Alat ini dapat menghaluskan permukaan reflektif disk tanpa memengaruhi data di dalamnya.

Mr. Clean memang salah satu alat pembersih rumah tangga. Namun, alat ini juga berguna untuk membenarkan disk milikmu. Cara membersihkannya dengan membasahi penghapus ajaib tersebut, lalu gosok sedikit pada permukaan relfektif disk. Lakukan dengan arah garis lurus dari pusat disk ke arah luar. Jangan dilakukan terlalu keras karena kamu dapat melepas bagian-bagian penting dan merusak lapisan data di bawahnya.

Menggunakan produk oil-based

Ketika kamu sudah mencapai tahap ini, artinya metode di atas tidak ada yang berhasil. Sebelum melakukan metode ini, pindahkan file yang ada di dalam diskmu ke disk baru atau komputermu. Sehingga, kamu masih bisa menyimpan file yang ada dalam disk tersebut.

Dalam metode ini, kamu dapat menggunakan beberapa bahan seperti, pasta gigi, selai kacang, semir sepatu, pembersih jendela, petroleum jelly, kulit pisang. Serta, bahan lainnya yang dapat berfungsi untuk memperbaiki cakram yang tergores.

Namun, harus memiliki kesamaan, yaitu mengandung minyak. Minyak dalam zat-zat ini kan membantu  mengisi beberapa celah yang tergores. Bahkan setelah dibersihkan minyak ini memberikan jalan bagi laser untuk bekerja kembali dalam memutar CD tersebut.

Baca juga, bantu musisi saat pandemi, SoundCloud hadirkan Fitur Donasi


author-img_1

Nadhira Aliya Nisriyna

Reporter

Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

Artikel Terkait

Wajib pakai masker sekarang, ini masker berkualitas bagus!
Life

Wajib pakai masker sekarang, ini masker berkualitas bagus!

Berdasarkan imbauan pemerintah terkait pencegahan wabah Covid-19 saat ini, masyarakat di wajibkan..

Gandeng Zenius, Gojek sediakan layanan belajar online gratis
Life

Gandeng Zenius, Gojek sediakan layanan belajar online gratis

Bantu proses belajar tetap berjalan terutama di masa pandemi COVID-19 yang mengharuskan para sisw..

FIT Gourmet luncurkan aksi sosial #BekalPahlawanMedis dan “Nasgor untuk Ojol”
Life

FIT Gourmet luncurkan aksi sosial #BekalPahlawanMedis dan “Nasgor untuk Ojol”

FIT Gourmet, layanan penyedia makanan sehat ini resmi luncurkan dua kegiatan sosial yaitu #BekalP..

6 Games Fitness ini bikin kamu berolahraga beneran selama di rumah aja
Life

6 Games Fitness ini bikin kamu berolahraga beneran selama di rumah aja

Paradiva, buat kamu yang hobi berolahraga namun nggak bisa keluar rumah selama pandemi. Pasalnya,..


;