Spanyol Ingin Smartphone Harus Punya Peringatan Kesehatan

Spanyol Ingin Smartphone Harus Punya Peringatan Kesehatan
Life

Spanyol Ingin Smartphone Harus Punya Peringatan Kesehatan

Media Sosial

Media Sosial # Sumber : Media Sosial

GadgetDivaSmartphone yang beredar di Spanyol nantinya harus mencantumkan label yang memperingatkan pengguna terkait potensi dampak kesehatan. Hal tersebut disampaikan oleh pemerintah setempat.

Para ahli di Spanyol menghimbau pemerintah untuk membatasi penggunaan perangkat digital oleh anak-anak berusia hingga 13 tahun. Hal ini dilakukan untuk mengurangi masalah kesehatan masyarakat.

Surat kabar El País mengabarkan bahwa terdapat laporan hampir 250 halaman yang merekomendasikan supaya anak-anak di bawah usia tiga tahun tidak terpapar dengan perangkat digital. Sedangkan, anak-anak hingga usia enam tahun dapat mengaksesnya hanya dalam kondisi tertentu.

Untuk anak-anak berusia antara enam dan 12 tahun, diproritaskan menggunakan "dumb phone" alias ponsel yang tidak memiliki akses ke internet dan terbatas hanya pad apanggilan telepon. Hal ini sama pentingnya dengan aktivitas olahraga.

Laporan tersebut meminta pemerintah Spanyol untuk mempertimbangkan label peringatan pada perangkat digital yang beradar di negara tersebut. Sekaligus, menginformasikan kepada konsumen seputar risiko kesehatan yang dikaitkan dengan media sosial dan perangkat digital, serta dampak yang mungkin ditimbulkan oleh akses ke konten yang tidak pantas terhadap perkembangan anak-anak.

Peringatan risiko tersebut harus muncul di layar saat aplikasi atau platform tertentu diakses, meinci klaim klaim risiko kesehatan dan waktu penggunaan maksimum yang disarankan. Demikian rekomendasi dari laporan tersebut.

Laporan tersebut mendesak pemerintah untuk menetapkan kecanduan ponsel sebagai masalah kesehatan masyarakat, sebuah penetapan yang akan memfasilitasi pengembangan tindakan pencegahan dan sistem deteksi dini.

Pertanyaan tentang waktu penggunaan ponsel dan perilaku bermasalah harus dimasukkan ke dalam konsultasi kesehatan untuk semua kelompok umur. Sedangkan, “screening untuk depresi, kecemasan, dan penggunaan teknologi” harus dilakukan secara teratur selama pemeriksaan kesehatan untuk remaja.

Pemerintah Spanyol sendiri tengah membantuk rancangan undang-undang untuk melindungi anak di bawah umur. Sekaligus, mengusulkan agar kontrol orang tua dipasang secara default pada ponsel pintar dan kampanye pendidikan nasional diluncurkan untuk membantu anak-anak dan remaja menavigasi media sosial.

Rancana undang-undang tersebut juga menetapkan persyaratan baru seperti meningkatkan usia minimum untuk membuka akun media sosial dari 14 menjadi 16 tahun. Sedangkan, para guru dan staf perawatan kesehatan akan dilatih untuk mengenali anak-anak yang berjuang dengan potensi kecanduan ponsel pintar. Kini, rencana undang-undang tersebut sedang dalam tahap konsultasi publik.

Baca Juga :

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

Diduga Bocorkan Rahasia Chipset Pixel, Mantan Karyawan Google Ini Dituntut

author-img_1

Nadhira Aliya Nisriyna

Reporter

Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

Artikel Terkait

Judi Online Itu Penipuan! Bukan Tempat Mencari Keuntungan
Life

Judi Online Itu Penipuan! Bukan Tempat Mencari Keuntungan

Tidak dipungkiri lagi jika judi online tidak hanya merugikan secara finansial, tetapi juga berpotens..

Diduga Bocorkan Rahasia Chipset Pixel, Mantan Karyawan Google Ini Dituntut
Life

Diduga Bocorkan Rahasia Chipset Pixel, Mantan Karyawan Google Ini Dituntut

Google menutut mantan insinyur di perusahaannya karena diduga membocorkan rahasia chipset Pixel. Rah..

Australia Resmi Larang Anak Usia di Bawah 16 Tahun Main Sosmed
Life

Australia Resmi Larang Anak Usia di Bawah 16 Tahun Main Sosmed

Australia resmi melarang anak di bawah 16 tahun main media sosial demi melindungi kesehatan mental. ..

Ini Rekomendasi Akomodasi Ramah Lingkungan untuk Liburan Akhir Tahun
Life

Ini Rekomendasi Akomodasi Ramah Lingkungan untuk Liburan Akhir Tahun

Dengan memilih hotel yang menggunakan energi terbarukan dan mendukung keberlanjutan, liburan akhir t..


;