Pengguna Microsoft Teams melonjak 70 persen tembus 75 juta
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Jumat, 1 Mei 2020 - 12:46 WIB
Microsoft melaporkan bahwa bulan lalu pengguna aktif Microsoft Teams meningkat menjadi 44 juta pengguna aktif perhari selama pandemi COVID-19. Saat ini telah meningkat sebanyak 70 persen dengan total lebih dari 75 juta pengguna aktif harian. Hal tersebut diungkapkan langsung oleh CEO Microsoft, yaitu Satya Nadella.
Dilansir dari The Verge, Nadella mengeluarkan statistik pengguna Teams terbaru, dimana data tersebut menyatakan bahwa ada 200 juta peserta pertemuan dalam satu hari di bulan ini. Statistik ini juga digunakan oleh Zoom unutk menghitung pertumbuhan pengguna mereka. Zoom mencatat ada sekitar 300 juta partisipan meeting di awal bulan ini.
Nadella juga menyatakan bahwa dua pertiga pengguna Teams juga menggunakan file dalam aplikasi dan Microsoft telah melihat adanya tiga kali lipat jumlah organisasi yang terintegrasi dengan Microsoft Teams. Saat ini, Microsoft telah memiliki 258 juta pelanggan berbayar untuk Office 365 yang mencakup akses ke Microsoft Teams. Perusahaan juga masih memiliki beberapa cara untuk meyakinkan basis pengguna Office yang ada untuk beralih menggunakan Teams.
Perusahaan masih memiliki beberapa cara untuk meyakinkan basis pengguna Office yang ada untuk beralih ke Teams. Saat ini, tercatat hampir 30 persen dari pengguna berbayar Office 365 telah menggunakan aplikasi Teams. Hal tersebut terlihat dari berapa banyak orang yang menggunakan Teams versi gratis dari Microsoft.
Baca juga, Pengguna meningkat saat pandemi, Facebook melihat tidak ada kepastian
Artikel Terkait
Pembaruan Apple permudah buka lockscreen tanpa FaceID
Sistem pembaruan Apple dari iOS 13 yang terbaru memiliki sejumlah pengembangan. Salah satunya dal..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 4 tahun lalu
- 3,250
TikTok tembus 2 miliar pengunduh di dunia
TikTok tembus 2 miliar pengunduh di seluruh dunia selama pandemi. Hal tersebut dikabarkan oleh pl..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 4 tahun lalu
- 3,250
Pengguna meningkat saat pandemi, Facebook melihat tidak ada kepastian
Pengguna Facebook meningkat sejak pandemi COVID-19. Jejaring sosial tersebut telah melihat lonjak..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 4 tahun lalu
- 3,250
Mudahkan pengguna, Apple Maps tampilkan situs tes COVID-19
Apple Maps kini menampilkan situs tes COVID-19 di lima puluh negara bagian dan Puerto Riko. Situs..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 4 tahun lalu
- 3,250