Platform Google Maps telah dibuka untuk para pengembang Games
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Rabu, 17 Juni 2020 - 19:38 WIB
Google dikabarkan baru saja membuka platform Google Maps mereka untuk semua orang. Sehingga para pengembang games dapat menggunakan data Google Maps ke dalam game mereka. Perusahaan mengumumkan pada hari Senin (15/6) lalu.
Para pengembang dapat menggunakan data Maps mereka untuk membuat games adventure yang dimodifikasi sesuai dengan dunia nyata, mirip dengan Pokémon Go buatan Niantic. Niantic sendiri merupakan perusahaan starup milik Google. Mereka memiliki perangkat pengembang sendiri untuk membuat game AR yang menggunakan kamera langsung dan data pemetaan 3D yang disbeut dengan Niantic Real World Platform.
Sementara itu, Google pertama kali mengumumkan alat tersebut pada bulan Maret 2018. Namun, mereka menyatakan bahwa alat tersebut hanya dapat digunakan untuk beberapa kelompok studio saja. Menurut laporan dari postingan Google, melalui alat dalam Google Maps tersebut, sejauh ini terdapat 10 games yang telah dibangun.
Google menyatakan bahwa banyak studio indie dan pengembang lain yang tertarik menggunakan platformnya tersebut. Sehingga, Google berupaya untuk mengingkatkan infrastrukturnya kembali agar para pengembang dapat memanfaatkannya dengan baik. Untuk menghubungkan data Maps ke dalam game, Google menawarkan kit pengembangan perangkat lunak untuk mesin game Unity yang populer.
Alat Google tersebut memungkinkan para pengembang game untuk melakukan hal-hal seperti, mengubah lokasi dunia nyata atau menjadikan lokasi tersebut menarik untuk sebuah perusahaan game. Perusahaan juga telah menambahkan fitur-fitur baru ke alat permainan Maps sejak tahun 2018 lalu, termasuk cara untuk menunjukkan tingkat detail yang lebih tinggi untuk area yang lebih dekat dengan pemain dan kurang detail untuk yang lebih jauh.
Artikel Terkait
Facebook cabut larangan peredaran iklan masker
Facebook telah memberi pengumuman bahwa mereka akan menghapus larangan pada iklan masker. Tandany..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 4 tahun lalu
- 3,250
Obati kerinduan anak 90-an, Tamagotchi bakal segera hadir
Bagi kalian generasi 90-an, pasti udah familiar banget sama Tamagotchi? Yap, pasalnya, permainan ..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 4 tahun lalu
- 3,250
Pokemon GO bakal berhenti bekerja di beberapa ponsel, ini daftarnya
Niantic, sebuah perusahaan pengembang games Pokemon GO mengungkap bahwa mereka akan berhenti beke..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 4 tahun lalu
- 3,250
Hari ini, Oppo A92 Disney and Pixar’s Toy Story bundling edition siap dijual!
Hari ini Oppo memberikan kesempatan paradiva untuk memesan perangkat Oppo A92 Disney and Pixar’..
- by Jihan Nasir
- 4 tahun lalu
- 3,250