Fitur Scan dalam Snapchat bisa identifikasi ras anjing dan jenis tanamanmu!

Fitur Scan dalam Snapchat bisa identifikasi ras anjing dan jenis tanamanmu!
News

Fitur Scan dalam Snapchat bisa identifikasi ras anjing dan jenis tanamanmu!

Fitur Scan dalam Snapchat bisa identifikasi ras anjing dan jenis tanamanmu!

Fitur Scan dalam Snapchat bisa identifikasi ras anjing dan jenis tanamanmu! # Sumber : gadgetDiva

Fitur Scan pada Snapchat dapat mengetahui ras anjing atau jenis tanaman milkmu. Fitur ini dapat memberikan kamu informasi seputar objek apapun yang kamu tangkap melalui kamera dalam aplikasi. Fitur tersebut baru akan tersedia dalam aplikasi pada akhir tahun ini.

Snapchat telah memulai debut dengan mitra barunya untuk fitur Scan. Scan sendiri merupakan sebuah fitur yang memungkinkan pengguna mengumpulkan lebih banyak informasi tentang objek kehidupan nyata hanya dengan mengarahkan kamera mereka dalam aplikasi.

Samsung rilis aplikasi Health Monitor untuk Galaxy Watch Active 2

Dengan menggunakan fitur Scan, pengguna dapat mengidentifikasi ras anjing, spesies tanaman dan pohon, fakta nutrisi tentang makanan kemasan dan lainnya. Pengguna dapat mengakses angka dan animasi menari ketika mereka mengarahkan ponsel di permukaan datar atau sepotong pizza dan juga memanfaatkan teknologi untuk menyelesaikan tugas.

Tak hanya itu, pengguna juga dapat mengidentifikasi lagu yang diputar menggunakan Shazam dan juga mengenali barang-barang untuk dibeli di Amazon. Bahkan, memecahkan soal-soal matematika untuk PR. Ini artinya, kamu nggak perlu repot-repot mikir lagi untuk mencari jawaban soal. Snapchat bisa membantu kamu nih, Paradiva.

Fitur ini tentu saja dapat digunakan karena adanya teknologi AR (augmented reality) yang digunakan oleh Snapchat sejak 2017 lalu. Dilansir dari Bussines Insider, aplikasi ini telah lama terus mengembangkan aplikasi mereka dengan AR.

Terlebih untuk melakukan scanning pada objek di dunia nyata. Sejak menggunakan teknologi tersebut, kemampuan scanning Snap Camera telah berkembang, mulai dari hal yang konyol hingga yang paling canggih.

Fitur Scan ini pertama kali diluncurkan pada tahun 2019 dalam Snap’s Partner Summit. Sebuah acara khusus undangan yang diluncurkan perusahaan tahun lalu untuk bersaing dengan konferensi pengembang tahunan dari raksasa teknologi seperti Facebook, Apple dan Google.

Sementara itu, Snapchat juga menyatakan bahwa penambahan fitur Scan akan dilakukan pada akhir tahun ini. Fitur tersebut diantaranya adalah Dog Scanner, PlantSnap dan Nutrition Scanner.

Baca juga, begini cara agar mata kamu tetap sehat ketika menggunakan smartphone


author-img_1

Nadhira Aliya Nisriyna

Reporter

Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

Artikel Terkait

di era new normal, kamu bisa manfaatin layanan Samsung smart service
News

di era new normal, kamu bisa manfaatin layanan Samsung smart service

Buat paradiva yang ingin memperbaiki produk Samsung di era new normal ini, kamu bisa langsung men..

Samsung rilis aplikasi Health Monitor untuk Galaxy Watch Active 2
News

Samsung rilis aplikasi Health Monitor untuk Galaxy Watch Active 2

Samsung merilis aplikasi Health Monitor untuk smartwatch Galaxy Watch Active 2 di Korea Selatan. ..

Robot Dog milik Singapura telah siap dipasarkan
News

Robot Dog milik Singapura telah siap dipasarkan

Paradiva, masih ingat robot dog milik Singapura? Yap, robot yang dapat menjaga kita untuk tetap m..

Park Bom kejutkan penggemar lewat postingan Twitter
News

Park Bom kejutkan penggemar lewat postingan Twitter

Park Bom kejutkan penggemarnya lewat sebuah postingan di Twitter . Postingan tersebut merupakan t..


;