Google Maps punya fitur baru buat pengendara sepeda
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Selasa, 21 Juli 2020 - 14:15 WIB
Google Maps memiliki fitur baru khusus pengendara sepeda. Fitur ini akan mengarahkan para pengendara ke jalan-jalan yang bisa dilintasi oleh sepeda. Hal ini dilakukan karena meningkatnya permintaan navigasi bagi para pengguna sepeda sebesar 69 persen sejak Februari, mencapai angka tertinggi pada bulan lalu.
Fitur khusus pengendara sepeda ini sangat berguna selama pandemi coronavirus karena beberapa orang menjadi alternatif dari sarana transoportasi yang ramai. Fitur ini akan memberikan para penggunanya pengalaman navigasi yang mencakup informasi berjalan ke dan dari stasiun bebrbagi sepeda terdekat. Selain itu, fitur ini juga akan mengubah sepeda menjadi kendaraan alternatif yang lebih efiisen untuk mencapai tempat tujuan pengguna.
Google menjelaskan dalam pengumuman terbaru bahwa permintaan navigasi bersepeda di Google Maps meningkat hingga 69 persen sejak Februari dan mencapai angka tertinggi sepanjang masa bulan lalu. Selain itu, Google kiga mengatakan bahwa minat pencarian di seluruh dunia untuk “bike repair near me” mencapai rekor tertinggi bulan ini, lebih dari dua kali lipat dari tahun lalu.
Bersepeda menjadi cara terbaik untuk memanfaatkan cuaca (terutatam jika kamu telah terjebak di dalam rumah selama beberapa bulan terkahir), mengendarai sepeda juga bisa lebih cepat daripada mengendarai mobil dan lebih aman daripada berbagi transit publik dengan orang lain sekarang.
Dengan mengingat hal tersebut, Google memberikan pembaruan penting untuk navigasi bersepeda di Maps, yang secara signifikan meningkatkan pengalaman bagi pengendara sepeda yang tidak memiliki sepeda sendiri tetapi sebaliknya menggunakan berbagai layanan sepeda seperti, Citi Bike.
Ke depan ini, Google akan menawarkan fitur docked bike-share dircetions di 10 kota. Fitur ini kemungkinan akan diperluas ke lebih banyak wilayah di masa mendatang. Artinya bahwa kamu dapat memilih titik awal dan tujuan di Maps dan Google yang akan memberi tahu kamu berapa lama kamu harus berjalan ke stasiun untuk sepedat terdekat dengan sepeda yang tersedia.
Kemudian, fitur ini akan memberikan petunjuka arah belokan demi belokan ke stasiun sepeda terdekat dengan tujuan, serta petunjuk arag berjalan kaki dari staisun tempat kamu mengembalikan sepeda sewaan.
Hal ini mungkin tidak terlihat seperti masalah besar, namun fitur ini menawarkan cara yang lebih cerdas dan lebih cepat untuk menavigasi kota dengan layanan berbagi sepeda. Kamu akan tahu persisi dimana kamu dapat menemukan sepeda dan dimana kamu akan menurunkannya sesuai dengan titik keberangkatan dan kedatangan kamu dan kamu akan memiliki gambaran umum tentang berapa lama perjalanan akan emmakan waktu daari awal hingga selesai.
Google akan bekerja dengan Ito World dan mitra berbagi sepeda di seluruh dunia untuk menghadirkan fitur ini ke Chicago, New York, San Fransisco, Washington, London, Mexico City, Montreal, Rio de Jeneiro, Sao Paolo, Taipei dan New Teipei City. Lokasi lainnya akn didukung di dalam waktu mendatang.
Baca juga, Platform Google Maps telah dibuka untuk para pengembang games
Artikel Terkait
Ini alasannya kenapa kamu harus cuci muka sebanyak dua kali sehari
Cuci muka menjadi hal yang paling penting dalam merawat kulit. Pasalnya, dengan mencuci muka kita..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 4 tahun lalu
- 3,250
Disney sementara stop pasang iklan di Facebook dan Instagram
Disney menyatakan bahwa mereka secara signifikan akan mengurangi pengeluarannya untuk iklan di Fa..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 4 tahun lalu
- 3,250
Mahasiswa Cambridge membuat replika mesin cyclometer
Seorang mahasiswa master dari Universitas Cambrige, Hal Evans telah berhasil membangun replika me..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 4 tahun lalu
- 3,250
Perlukah kita tetap menggunakan Sunscreen di dalam rumah?
Menggunakan sunscreen merupakan hal terpenting yang wajib kita lakukan. Pasalnya, Sunscreen dapat..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 4 tahun lalu
- 3,250