Lakukan pembaruan, LINE TODAY rilis tampilan dan fitur baru
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Minggu, 16 Agustus 2020 - 20:34 WIB
LINE TODAY melakukan pembaruan yang membawa fitur dan tampilan baru. Pembaruan fitur tersebut terdiri atas pengenalan UI untuk halaman Top, sekaligus mengenalkan fitur halaman Topik dan Kategori.
Melaui UI baru pada halaman Top, LINE TODAY menampilkan halaman yang lebih fresh, up to date, serta mudah digunakan. Dalam halaman ini juga pengguna dapat melihat langsung headline berita teratas secara jelas dan menikmati secara jelas dan menikmati sederet informasi yang lebih cepat.
Kalau pengguna membuka fitur Topik, maka mereka akan langsung diarahkan menuju halaman yang bersangkutan. Tak hanya itu, pembaruan ini juga membawa fitur Kategori. Dimana dalam fitur tersebut pengguna akan langsung diarahkan menuju katergori yang lebih spesifik.
“LINE TODAY akan selalu berupaya untuk memberikan penglaaman lebih baik lagi bagi pengguna dalam membacaa berbagai berta dari berbagai media di Indonesia. Melalui pembaruan untuk halaman Top dan perilisan dua fitur baru, halaman Topik dan Kategori, pengguna tidak hanya bisa mendapatakan pengalaman baru yang lebih nyaman saat mereka membaca berita, namun juga ekosistem di dalam LINE TODAY yang lebih disesuaikan untuk kepentingan pengguna sehingga mereka bisa menemukan berita yang sesuai,” jelas Beandon Lee, selaku LINE TODAY Indonesia.
Di sisi lain, untuk merayakan pembaruan dan kehadiran fitur ini, LINE TODAY juga menyelenggarakan kompetisi berhadiah merchandise LINE di sosial media.
Pengguna cukup mengambil foto mereka sat membaca berita di platform tersebut dengan versi terbaru dan mengunggahnya ke kanal Instagram Story dengan men-tag akun Instagram LINE TODAY. Kompetisi ini diselenggarakan mulai 16-22 Agustus nanti.
Baca juga, Tiga fitur baru di aplikasi LLINE TODAY
Artikel Terkait
Tips Install Fortnite di Android tanpa menggunakan Play Store
Bagi kamu pemain setia Fortnite di Android, jangan bersedih! Pasalnya, Gadgetdiva punya tips untu..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 4 tahun lalu
- 3,250
Halodoc punya akses layanan telekonsultasi gratis & penawaran spesial tes COVID-19
Melalui semangat #MerdekaDariCOVID19, Halodoc akan memberikan layanan Chat dengan Dokter secara g..
- by Jihan Nasir
- 4 tahun lalu
- 3,250
Pakai QRIS GoPay, naik Bluebird jadi makin aman dan mudah
Lewat metode QRIS GoPay, saat ini paradiva dapat menikmati perjalanan menggunakan Taksi Bluebird ..
- by Jihan Nasir
- 4 tahun lalu
- 3,250
XL Axiata Gandeng Kemen PPPA Hadirkan Program Inkubasi Sispreneur
Bekerja pada umumnya dilakukan dan dibebankan kepada pria yang sudah berkeluarga. Tapi jika mengi..
- by Redaksi
- 4 tahun lalu
- 3,250