Anak Perempuan Bill Gates Menikah Pakai Ijab Kabul, Masuk Islam?

Anak Perempuan Bill Gates Menikah Pakai Ijab Kabul, Masuk Islam?
News

Anak Perempuan Bill Gates Menikah Pakai Ijab Kabul, Masuk Islam?

Anak Perempuan Bill Gates Menikah Pakai Ijab Kabul, Masuk Islam?

Anak Perempuan Bill Gates Menikah Pakai Ijab Kabul, Masuk Islam? # Sumber : gadgetDiva

Anak perempuan Bill Gates, Jennifer Katharine Gates resmi menikah dengan tunangannya, Nayel Nassar. Pewaris kekayaan Microsoft itu menggelar resepsi dan akad nikah untuk kedua kalinya. Dipercaya, keduanya telah mengucapkan ijab kabul lebih dulu, melakukan upacara pernikahan secara muslim.

Dilansir Daily Mail, Minggu, 17 Oktober 2021, upacara kedua pernikahan Jennifer dan Nayel dilaksanakan Sabtu, 16 Oktober kemarin dengan mengundang sedikit tamu, hanya sekitar 300 orang. Dalam upacara tersebut, Jennifer tampak cantik dengan balutan gaun pernikahan putih karya Vera Wang. Jennifer ditemani sekitar 9 pendamping nikah (bridesmaids) yang menggunakan gaun serba hijau (evergreen).

Cegah Promosi Aplikasi Mata-mata pada Telepon, Google Menarik Iklan Stalkerware

anak perempuan bill gates

Laman gosip asal Inggris itu mengatakan mendapat informasi eksklusif dari keluarga dekat keduanya. Informan itu mengatakan jika sejatinya Jennifer dan Nayel telah lebih dulu mengadakan akad nikah atau ijab kabul. Mereka mengadakan upacara pernikahan secara Islam di malam sebelum mereka mengungkapkan tanggal pernikahan.

Baca juga: Denda Kabur Karantina, Rachel Vennya Hanya Butuh 1 Endorse

Upacara ijab kabul itu telah diadakan secara rahasia dan dihadiri tamu dalam jumlah terbatas. Jennifer dan Nayel mengadakan upacara pernikahan secara Islam pada Jumat malam di taman keluarga yang berlokasi di North Salem, New York, yang memiliki luas 57 hektar.

Namun sepertinya, meski telah melakukan prosesi pernikahan secara Islam, bukan berarti anak perempuan Bill Gates itu resmi masuk Islam. Belum ada bukti otentik yang menerangkan dan menegaskan hal itu.

Yang jelas, Jennifer dan Nayel telah menggelar resepsi yang dihadiri terbatas oleh teman, keluarga, beberapa selebriti dan politisi. Georgina Bloomberg, yang merupakan anak dari miliuner Michael Bloomberg juga terlihat hadir dalam acara pernikahan itu. Dia adalah sahabat berkuda Nayel dan Jennifer.

Diketahui, Nayel dan Jennifer telah berpacaran sejak lama. Keduanya bertemu saat masih menjadi mahasiswa di Stanford University, California. Pria keturunan Arab itu mengambil jurusan Ekonomi dan lulus di 2013. Sementara, Jenniffer mengambil jurusan biologi, dan lulus pada 2018.

Sama seperti Jennifer Gates, Nayel juga memiliki ketertarikan di dunia berkuda. Nayel adalah atlet kuda yang sudah melakukan sejumlah kejuaraan berkuda. Sejak usia lima tahun dia sudah memiliki ketertarikan dengan olahraga kuda, dan usia 10 sudah mulai bertanding. Nayel pun mewakili Mesir untuk kejuaraan kuda di Olimpiade 2020.

Sebagai atlet kuda, Nayel cukup banyak menghasilkan uang dari kompetisi yang telah diikutinya.Nassar berhasil menjuarai kejuaraan HITS USD1 Juta Grand Prix tiga kali pada tahun 2013, 2018 dan 2019. Dari partisipasinya di tahun 2019, Nassar berhasil membawa pulang hadiah sebesar USD350 ribu. Selain itu, pada kejuaraan Longines FEI World Cup Jumping Wellington yang berlangsung pada Februari tahun lalu, Nassar berhasil menjadi juara dan menerima hadiah sebesar USD216 ribu.

Baca juga: Memanfaatkan Samsung Galaxy Z Fold3 untuk Ilustrator

Di luar kehidupan berkuda, Nassar juga memiliki bisnis kecil-kecilan. Ia mengoperasikan tempat pelatihan dan penjualan kuda di dekat San Diego.

Meski lahir di Amerika, namun pria 28 tahun itu memiliki orangtua keturunan Mesir. Seperti dikutip dari Global Champions League, Nayel dibesarkan di Kuwait. Ia memiliki orangtua kaya raya yang memiliki perusahaan desain dan arsitektur, dan pindah ke Amerika Serikat pada 2009.


author-img_1

Nadhira Aliya Nisriyna

Reporter

Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

Artikel Terkait

Denda Kabur Karantina, Rachel Vennya Cuma Butuh Order 1 Endorse
News

Denda Kabur Karantina, Rachel Vennya Cuma Butuh Order 1 Endorse

Kasus selebgram Rachel Vennya yang kabur dari karantina Covid-19 usai pulang dari Amerika masih j..

Cegah Promosi Aplikasi Mata-mata pada Telepon, Google Menarik Iklan Stalkerware
News

Cegah Promosi Aplikasi Mata-mata pada Telepon, Google Menarik Iklan Stalkerware

Cegah Promosi aplikasi mata-mata pada telepon, Google menarik iklan Stalkerware. Aplikasi tersebu..

Windows 11 Telah Tersedia di Indonesia
News

Windows 11 Telah Tersedia di Indonesia

Windows 11 Telah tersedia di Indonesia. Microsoft megumukannya secara resmi hari ini (5/10). Ini ..

Google Bawa Avatar dengan Ilustrasi Baru untuk Gmail
News

Google Bawa Avatar dengan Ilustrasi Baru untuk Gmail

Google bawa avatar dengan ilustrasi baru untuk Gmail. Perusahaan tersebut telah membuat gambar ba..


;