Rayakan Kemerdekaan, IM3 Rilis Lagu 'Menjadi Indonesia' Bareng Musisi
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Rabu, 10 Agustus 2022 - 16:49 WIB
Gadgetdiva.id — Dalam rangka merayakan Hari Kemerdekaan yang ke-77, Indosat melalui IM3 berkolaborasi dengan musisi lintas genre untuk merilis lagu bertajuk ‘Menjadi Indonesia’. Lagu tersebut dirilis hari ini (10/8).
‘Menjadi Indonesia’ sendiri merupakan sebuah lagu yang dikemas dalam nuansa musik Hip Hop. Hasil kolaborasi antara IM3 dengan empat musisi Indonesia dengan genre yang berbeda, yakni Kunto Aji, Iwa K, Kill the DJ dan Tuan TigaBelas.
Merupakan bagian dari kampanye bertajuk sama, yakni ‘Menjadi Indonesia’, lagu bestuan keempat musisi keren ini diharapkan dapat mengajak para pengguna untuk bangga dengan keberagaman budaya mereka. Khususnya, generasi muda.
“Kampanye ‘Menjadi Indonesia’ merupakan persembahan kami untuk merayakan semangat keberagaman yang menjadi keunikan dan kekuatan Bangsa Indonesia. Hal ini kami cerminkan dengan menghadirkan sebuah eksplorasi baru lewat karya kolaborasi yang melibatkan musisi lintas genre serta talenta dari berbagai suku dan budaya untuk menunjukkan kekuatan keberagaman Indonesia, dan musik termasuk Hip Hop dapat dibangun dan diekspresikan dari keberagaman tersebut,” ungkap Ritesh Kumar Singh, Chief Commercial Officer Indosat Ooredoo Hutchison dalam konferensi pers di Jakarta Pusat, hari ini (10/8).
‘Menjadi Indonesia’ Besutan Empat Musisi Kawakan Indonesia
Menjadi Indonesia sendiri merupakan hasil kolaborasi Kunto Aji, Iwa K, Kill the DJ, dan Tuan TigaBelas. Keempatnya menungkan makna dari Menjadi Indonesia ke dalam lirik dan aransemen musik lagu tersebut.
Hal tersebut juga tersalurkan dalam video musik mereka. Dimana menampilkan sebuah kisah para musisi Hip Hop dari berbagai daerah di Indonesia. Sebagai representasi anak bangsa yang bangga dengan identitas kultur serta berani menunjukkan nasionalisme yang mereka miliki.
Ada empat tokoh muda yang diceritakan dalam video musik Menjadi Indonesia. Mereka adalah Dayu Koto dari Padang, President Tidore dari Maluku Utara, Ryuurevoir dari Cirebon dan Epo D’Fenomeno dari Papua.
Menurut Kill the DJ sendiri, Menjadi Indonesia merupakan sebuah momen saat kita bisa mencitai Indonesia secara lengkap. Termasuk menerima kelebihan dan kekurangannya.
“Menjadi Indonesia bagi saya adalah ketika kita mencintai Indonesia lengkap dengan segala kelebihan dan kekurangannya, dan selalu bangga atas identitas diri kita masing-masing, karena kita adalah Bhinneka Tunggal Ika,” ungkapnya.
Melalui kampanye Menjadi Indonesia ini berbagai pihak yang terlibat berharap dapat mengingatkan generasi muda perihal menciptakan karya autentik Indonesia. Seperti menggunakan berbagai bahasa, budaya dan identitas yang tersebar di Nusantara. Agar karya tersebut dapat dinikmati kapan pun, dimana pun dan oleh siapa pun.
Diskon Freedom Internet 100GB
Lebih lanjut, tak hanya merilis lagu, kampanye Menjadi Indonesia sendiri juga turut membawa diskon paket Freedom Internet.
IM3 menghadirkan paket Freedom Internet kuota besar 100GB dan nelpon sepuasnya ke sesama pengguna IM3 & Tri dengan diskon 45%, seharga Rp137.500 (harga normal Rp250.000) dalam promo Sensasi Merdeka. Selain itu, Paradiva juga bisa mendapatkan Double IMPoin setiap pembelian berbagai pilihan paket Freedom Internet dalam promo Sensasi Merdeka hingga 31 Agustus 2022 yang bisa didapatkan di aplikasi myIM3, *123#, IM3 Official WhatsApp (08551000185), e-commerce, convenient store, dan outlet terdekat.
Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News.
Artikel Terkait
Telkomsel Poin Gelar Donasi Digital di Program Merdeka Pendidikan
Menyambut momen peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-77 membuka peluang untuk p..
- by Jundi Amrullah
- 2 tahun lalu
- 3,250
Harga Terbaru OPPO Agustus 2022, A16 Sampai Reno7 Z 5G
Gadgetdiva.id — Harga terbaru OPPO selama bulan Agustus 2022 kini telah beredar. Salah satu..
- by Jundi Amrullah
- 2 tahun lalu
- 3,250
Mall Grand Indonesia Terapkan Sistem Parkir Modern
Gadgetdiva.id — Mall Grand Indonesia, Jakarta Pusat dikabarkan telah menerapkan sistem tekn..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 2 tahun lalu
- 3,250
Gandeng Kadence International, tSurvey.id Siapkan Riset Online Berkualitas
Gadgetdiva.id — tSurvey.id, anak perusahaan Telkomsel umumkan kerja sama dengan Kadence Int..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 2 tahun lalu
- 3,250