News

Bank BTPN Lakukan Kolaborasi dengan Microsoft Lewat CWB

post-img

Source : gadgetDiva

Gadgetdiva.id — Bank BTPN umumkan kolaborasi dengan Microsoft melalui program CWB alias Code; without Barriers. Guna mendorong pemberdayaan talenta di bidang teknologi informasi yang setara tanpa batasan gender.

Sebagai salah satu adovkat G20 Empower, Bank BTPN berkomitmen untuk mewujudkan lingkungan kerja yang setara. Salah satu cara mewujudkannya adalah membuat inisiatif strategis dalam hal pemberdayaan perempuan dan kesetaraan gender. Tepatnya melalui program Code; without Barriers alias CWB.

Huawei Authorized Experience Store Resmi Dibuka

CWB sendiri merupakan program yang diinisiasi Microsoft sejak Spetember 2021 lalu. Program ini dibuat untuk membantu mengatasi kesenjangan gender dalam sektor cloud, data, kecerdasan buatan maupun teknologi digital.

Program CWB untuk Bank BTPN

Bank BTPN sendiri merupakan mitra pertama dari kalangan indsutri perbankan yang bergabung dalam CWB di Indonesia. Implementasi CWB di Bank BTPN sendiri akan hadir dalam tiga komponen, yakni Thought Leadership & Advocacy, Talent Poling lewat program internship maupun Tech Opportunities for Women dan Co-branding.

Menurut Head of Human Resources Bank BTPN, Mira Fitria, ketiga komponen tersebut selaras denga pilar employee value proposition yang diterapkan dalam perusahaan. Yakni, Self-growth dan Digitally Powerd.

Pihaknya berharap kolaborais ini dapat menjadi solusi peningkatan kemampuan digital. Guna menjawab kebutuhan talenta dan mendorong peluang kerja yang setara bagi kamu perempuan di bidang teknologi informasi di Bank BTPN.

Bank BTPN

“Sesuai dengan misi kami yaitu menciptakan nilai yang signifikan dan berkesinambungan bagi pemangku kepentingan, Bank BTPN berkomitmen untuk terus memberikan yang terbaik bagi karyawan, nasabah kami, serta masyarakat Indonesia,” tambah Mira yang dikutip dari siaran pers, Senin (26/9).

Sementara itu, Chief Financial Officer Microsoft Indonesia yang merupakan pemimpian inisiatif Diversity & Inclusion, Krishna Worotikan turut membeberkan data perempuan di bidang teknologi.

Jumlah perempuan yang menekuni bidang data dan kecerdasan bauatan berada di angka 30%. Angka tersebut turun menjadi di bawah 20% dalam bidang komputasi awan.

Menurutnya, terwujudnya dunia digital yang inklusif merupakan tanggung jawab kita semua sebagai bagian dari masyarakat. Sebab itu, kita perlu menyediakan kesempatan bagi perempuan dalam mengembangkan bakat mereka di bidang teknologi. Serta, mendukung mereka agar semakin percaya diri dalam mengejar karier di bidang tersebtu.

“Dengan bergabungnya Bank BTPN dalam Code; Without Barriers, kami percaya kita dapat semakin mempercepat perwujudan dunia digital yang inklusif,” imbuh Krishna. 

Dalam peresmian kolaborasi ini, Bank BTPN melakukan penandatanganan nota kesepahaman dengan Microsoft Indonesia pada 23 September 2022 lalu. Peresmian tersebut dilakukan di kantor pusat Bank BTPN di Jakarta.

“Merupakan kehormatan bagi Bank BTPN dapat berkolaborasi dengan Microsoft dan menjadi mitra pertama dari industri perbankan di Indonesia yang bergabung dalam program Code; without Barriers. Semoga partisipasi kami ini dapat menginspirasi pelaku industri keuangan lainnya untuk mendorong pertumbuhan ekonomi serta akselerasi transformasi perbankan digital di Indonesia,” tutup Mira.

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News


author-img_1

Nadhira Aliya Nisriyna

Reporter

Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

Artikel Terkait

Kyndryl Bridge Resmi Dikenalkan, Bantu Kebutuhan TI dan Dorong Pertumbuhan Bisnis
News

Kyndryl Bridge Resmi Dikenalkan, Bantu Kebutuhan TI dan Dorong Pertumbuhan Bisnis

Kyndryl penyedia layanan infrastruktur TI terbesar di dunia, hari ini mengumumkan platform integr..

Huawei Authorized Experience Store Resmi Dibuka
News

Huawei Authorized Experience Store Resmi Dibuka

Gadgetdiva.id — Huawei Authorized Experience Store telah resmi dibuka pekan lalu, tepatnya ..

Tjufoo dan Stellar Woman Cari 5000 Womenpreneur yang Siap Naik Kelas
News

Tjufoo dan Stellar Woman Cari 5000 Womenpreneur yang Siap Naik Kelas

Gadgetdiva.id — Perhatian industri pada bisnis UMKM yang didirikan wanita atau womenpreneur..

Accenture Song Resmi Akuisisi Romp, Siap Berikan Pengalaman Branding Terbaik
News

Accenture Song Resmi Akuisisi Romp, Siap Berikan Pengalaman Branding Terbaik

Accenture hari ini mengumumkan bahwa Accenture Song telah berhasil mengakuisisi Romp, agensi bran..


;