Threego Indonesia Group Targetkan Potensi Industri Capai Tiga Kali Lipat
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Jumat, 27 Januari 2023 - 18:19 WIB
Gadgetdiva.id — Threego Indonesia Group hadir untuk mengakselerasi pertumbuhan industri kreatif di Tanah Air. Terutama mereka yang bergerak di bidang penyelanggaraan kegiatan atau event.
Threego Indonesia Group memiliki struktur jaringan perusahaan yang menjawab semua kebutuhan industri event dan komunikasi kreatif. Termasuk konsultan komunikasi kreatif, penyelenggara event dan festival hingga merchandise dan clothing line.
Threego Indonesia Group sendiri kini telah menaungi lebih dari 120 unit bisnis. Mereka sebuah terintegrasi dalam platform yang disediakan oleh perusahaan tersebut.
Peran Threego Indonesia Group di Tanah Air
Founder dan CEO Threego Indonesia Group Miftakul Arif menyatakan bahwa pihaknya siap membantu meningkatkan potensi industri kreatif Indonesia hingga tiga kali lipat. Pihaknya juga opotimis untuk mencapai target pendapatan hingga Rp 1 Triliun tahun ini.
Miftakul optimis bahwa target yang dipatoknya ini akan tercapai dengan cara memaksimalkan konektivitas serta integrasi seluruh bisnis untui yang terdapat dalam ekosistem group. Tepatnya dengan mengedepankan output kreativitas yang maksimal.
Menurutnya, berbagai keunikan dan kekuatan seluruh unit dan luasnya jaringan bisnis di seluruh nusantara akan semakin perkuat kapabilitas perusahaan. Tentunya, dengan memberi strategi komunikasi maupun penyelenggaraan kegiatan yang berdampak positif bagi sektor swasta dan industri ekonomi kreatif lainnya di Indonesia.
“Industri event dan komunikasi kreatif di Indonesia masih menyimpan potensi yang sangat besar dan belum dimaksimalkan dengan baik,” kata Miftakul dalam konferensi pers yang berlangsung Jumat (27/1) di bilangan Jakarta Selatan.
Threego Indoensia Group sendiri siap mendampingi pemerintah dan asosiasi lainnya. Guna memajukan industri kreatif tanah air lewat standarisasi kompetensi bisnis bagi para pelaku di dalamnya.
Adapun tiga fokus utama dalam Threego Indonesia Group. Di antaranya ialah engembangan keahlian, menjawab kebutuhan pasar, dan menciptakan permodalan yang tepat sasaran.
Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News
Artikel Terkait
Pasar Smartphone Diperkirakan Alami Pertumbuhan Tahun 2023
Gadgetdiva.id — Sebuah analis menyatakan bahwa performa pasar smartphone di Q4 2022 adalah..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 1 tahun lalu
- 3,250
Langkah Telkomsel di 2022 untuk Dukung Pertumbuhan Ekonomi Digital RI
Telkomsel di 2022 telah menghadirkan inovasi yang cukup menarik untuk pertumbuhan ekonomi digital..
- by Siti Sarifah Aliah
- 1 tahun lalu
- 3,250
Imlek 2023, Beli ASUS ROG Phone Dapat AeroActive Cooler
Gadgetdiva.id — Saat Tahun Baru China atau Imlek 2023, ASUS memberikan promo khusus setiap ..
- by Siti Sarifah Aliah
- 1 tahun lalu
- 3,250
Induk Perusahaan Google, Alphabet Pangkas 12 Ribu Karyawan
Gadgetdiva.id — Induk perusahaan Google, Alphabet dikabarkan memangkas sekitar 12.000 kary..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 1 tahun lalu
- 3,250