Kisah Perjalanan Perkembangan Telekomunikasi di Indonesia

Kisah Perjalanan Perkembangan Telekomunikasi di Indonesia
News

Kisah Perjalanan Perkembangan Telekomunikasi di Indonesia

Kisah Perjalanan Perkembangan Telekomunikasi di Indonesia

Kisah Perjalanan Perkembangan Telekomunikasi di Indonesia # Sumber : gadgetDiva

Gadgetdiva.id – Di tahun 2023, perkembangan industri telekomunikasi semakin menitikberatkan pada inovasi teknologi digital yang diharapkan dapat memudahkan aktivitas pelanggan. Sebut saja teknologi 5G, Artificial Intelligence, Cloud, serta keamanan siber yang tengah menjadi primadona teknologi digital. Di Indonesia sendiri, banyak perusahaan telekomunikasi yang tengah berupaya semakin mendalami teknologi tersebut.

Perkembangan pesat tersebut tentu tidak terlepas dari sejarah hadirnya telekomunikasi dunia, di mana 17 Mei 1969 diperingati sebagai Hari Telekomunikasi dan Informasi Masyarakat Sedunia atau World Telecommunication and Information Society Day.

Indosat Catat Kenaikan Laba Bersih di Tahun 2022

Hal ini berawal dari pembentukan International Telegraph Union yang selanjutnya menjadi International Telecommunication Union (ITU), yang fokus pada aspek telekomunikasi dan teknologi informasi.

Di Indonesia sendiri, perkembangan telekomunikasi diawali dengan penggunaan telegraf sebagai alat komunikasi pada tahun 1855. Saluran telegraf pertama dibuka pada tanggal 23 Oktober 1856 oleh Pemerintah Hindia Belanda, berupa telegraf elektromagnet yang menghubungkan Batavia (Jakarta) dan Buitenzorg (Bogor). Tiga dekade berselang, pada 1882, hubungan telepon lokal digunakan pertama kali, tepatnya tanggal 16 Oktober 1882.

Sejak saat itu kemunculan telepon mulai menyaingi layanan pos dan telegraf. Hadirnya telepon membuat masyarakat kian memilih untuk menggunakan teknologi baru ini, terlebih dengan banyaknya perusahaan swasta menyelenggarakan bisnis telepon untuk masyarakat.

Seiring perkembangan telekomunikasi yang pesat, Jawatan PTT yang mengelola operasional pos, telegraf, dan telepon turut mengembangkan bisnisnya dengan melakukan beberapa kali perubahan nama dan pemisahan bisnis.

Pada 1965, berdasarkan PP No. 30 tanggal 6 Juli 1965 dilakukan pemisahan industri pos dan telekomunikasi dalam PN Postel, PN Pos dan Giro, serta PN Telekomunikasi. Melalui pemisahan ini, setiap perusahaan dapat fokus untuk mengelola portofolio bisnisnya masing-masing. Terbentuknya PN Telekomunikasi ini menjadi cikal-bakal Telkom saat ini.

Keberadaan Telkom sebagai perusahaan plat merah sekaligus perusahaan telekomunikasi digital terbesar di Indonesia sendiri tidak dapat dilepaskan dari bagian perkembangan telekomunikasi di Indonesia.

Telkom telah melalui berbagai fase teknologi telekomunikasi yang turut berpengaruh pada perkembangan telekomunikasi di Indonesia. Mulai dari perluasan fixed wireline, sambungan jarak jauh dan internasional (SLJJ/SLI), peluncuran satelit palapa, telekomunikasi selular, hingga teknologi GSM (Global System for Mobile Communications).

Pada 1995, sebagai respon atas perkembangan teknologi GSM yang semakin pesat sekaligus langkah revolusi selular, Telkom mendirikan anak usaha Telkomsel yang berfokus pada penyediaan layanan selular GSM untuk masyarakat Indonesia.

Tak berhenti sampai di sana, Telkom terus berupaya memenuhi kebutuhan masyarakat akan akses telekomunikasi dengan mengembangkan teknologi fixed broadband yang kini dikenal sebagai IndiHome, serta jaringan wireless broadband melalui Telkomsel.

Telkom berharap, langkah perusahaan tersebut dapat mempercepat terwujudnya cita-cita sebagai digital telco utama pilihan masyarakat guna menciptakan ekosistem digital Indonesia demi terwujudnya Indonesia berdaya saing global.

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News


author-img_1

Jundi Amrullah

Reporter

Artikel Terkait

Gmail Bakal Tutup Akun Non Aktif Tahun Ini
News

Gmail Bakal Tutup Akun Non Aktif Tahun Ini

Gadgetdiva.id — Mengikuti jejak Twitter, Gmail rencananya juga akan turut menghapus akun y..

Indosat Catat Kenaikan Laba Bersih di Tahun 2022
News

Indosat Catat Kenaikan Laba Bersih di Tahun 2022

Gadgetdiva.id – Indosat Ooredoo Hutchison membagikan dividen tunai dari laba bersih tahun b..

Ibu Asal Semarang Ini jadi Pemenang Utama Telkomsel Poin Festival 2022
News

Ibu Asal Semarang Ini jadi Pemenang Utama Telkomsel Poin Festival 2022

Gadgetdiva.id – Melanjutkan pengumuman para pemenang Program Poin Festival 2022 yang tel..

Pandangan ZTE dalam Pengembangan Data Center Cloud
News

Pandangan ZTE dalam Pengembangan Data Center Cloud

Gadgetdiva.id – ZTE berbagi pandangannya mengenai tren, peluang, dan tantangan dalam pengem..


;