News

Startup Aruvana Raih Penghargaan Health Innovation Sprint Accelerator 2023

post-img

Source : gadgetDiva

Gadgetdiva.id – Aruvana, startup teknologi imersif terkemuka asal Yogyakarta raih penghargaan dalam program Health Innovation Sprint Accelerator 2023, yang diselenggarakan oleh Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI dan East Ventures di acara Health Innovation Day beberapa waktu lalu.

Melalui salah satu produk VR unggulannya, Vinera yang merupakan teknologi VR bagi pasien stroke, Aruvana berkolaborasi dengan PT Medika Brain Sejahtera dan berhasil menjadi salah satu dari sepuluh karya inovasi terpilih di program tersebut.

Indosat Hadirkan Paket Haji, Permudah Terhubung dengan Keluarga Saat Beribadah

Penghargaan diberikan langsung oleh Wakil Menteri Kesehatan (Wamenkes) RI Prof. dr. Dante Saksono Harbuwono di Gedung Kementerian Kesehatan RI. 

Program Health Innovation Sprint Accelerator 2023 merupakan program inkubasi yang bertujuan untuk mendukung pengembangan inovasi digital di bidang kesehatan, khususnya di bidang teknologi kesehatan dan bioteknologi.

Tahun ini, sebanyak 146 inovator berpartisipasi dalam program tersebut dengan menampilkan solusi teknologi mutakhirnya.

CEO Aruvana Indra Haryadi mengungkapkan, “Sebagai pelaku teknologi, Aruvana berterima kasih dan turut mengapresiasi kesempatan yang diberikan oleh Kementerian Kesehatan dan East Ventures di industri teknologi kesehatan.”

aruvana

Vinera sebagai aplikasi berbasis teknologi Virtual Reality (VR) pertama untuk rehabilitasi stroke di Indonesia, menawarkan solusi inovatif untuk membantu pelatihan terapi jarak jauh bagi pasien stroke.

Sebelumnya, Vinera telah berhasil membuat penampilan yang mengesankan di ajang festival bergengsi global, South by Southwest (SXSW) 2023.

Partisipasi Vinera dalam acara ini turut memperkuat potensi dan kemampuan Vinera sebagai teknologi berbasis VR untuk terapi stroke di tingkat nasional dan internasional.

Sebagai salah satu dari 10 karya teratas dalam Health Innovation Sprint Accelerator, Vinera berdiri di garis depan inovasi dan kemajuan teknologi dalam rehabilitasi stroke.

Aruvana sebagai bagian dari Asosiasi HealthTech Indonesia (AHI), Asosiasi Digital Kreatif (ADITIF), dan Indonesia AR/VR Association (INVRA), berkomitmen untuk merevolusi dan memajukan kualitas pelayanan kesehatan melalui solusi teknologi kesehatan yang inovatif berbasis teknologi imersif.

“Aruvana akan terus berusaha menyempurnakan dan memperluas peningkatan teknologi Vinera, memastikan aksesibilitasnya ke pasien stroke di seluruh Indonesia bahkan luar negeri dan memberikan dampak positif pada kehidupan pasien stroke,” tutup Indra.

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News


author-img_1

Jundi Amrullah

Reporter

Artikel Terkait

NUXCLE Raih Best of The Best Program NextDev Tahun ke-8
News

NUXCLE Raih Best of The Best Program NextDev Tahun ke-8

Gadgetdiva.id – Telkomsel menegaskan kembali komitmennya dalam membuka berbagai peluang per..

Indosat Hadirkan Paket Haji, Permudah Terhubung dengan Keluarga Saat Beribadah
News

Indosat Hadirkan Paket Haji, Permudah Terhubung dengan Keluarga Saat Beribadah

Gadgetdiva.id – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat) kembali luncurkan paket internet untuk ..

Smartfren Dukung Pertumbuhan UMKM lewat Gerakan UMKM Bisa
News

Smartfren Dukung Pertumbuhan UMKM lewat Gerakan UMKM Bisa

Gadgetdiva.id – Dalam upaya mendorong pertumbuhan dan pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan ..

Riset Nyatakan Orang Indonesia Kini Lebih Suka Belanja Produk Merek Lokal
News

Riset Nyatakan Orang Indonesia Kini Lebih Suka Belanja Produk Merek Lokal

Gadgetdiva.id — Riset dari WGSN menyatakan bahwa konsumen Indoensia lebih memilih untuk be..


;