Mau Jadi Orang Terkaya di Dunia No.1, Jeff Bezos Pun Lakukan Ini
- by Siti Sarifah Aliah
- Minggu, 11 Februari 2024 - 14:21 WIB
Gadgetdiva.id — Pendiri Amazon, Jeff Bezos kemungkinan akan mengalahkan Elon Musk sebagai orang terkaya di dunia. Untuk mencapai posisi tersebut, pria berkepala plontos itu dikabarkan telah menjual sebagian saham Amazon.
Penjualan saham Amazon oleh salah satu orang terkaya di dunia ini dipastikan akan membuatnya makin kaya. Sebelumnya, perusahaan telah mengumumkan rencana tersebut pada awal tahun ini.
Dilansir Business Insider, Minggu, 11 Februari 2024, Bezos telah melepas sekira 12 juta saham Amazon baru-baru ini. Kekayaannya pun bertambah sekitar USD2 miliar atau setara Rp31,4 triliun.
Jeff Bezos dan Orang Terkaya di Dunia
Jumlah saham tersebut masih sebagian dari yang dijanjikan Bezos Januari lalu. Kala itu, Amazon mengungkap jika Bezos ingin menjual sekitar 50 juta sahamnya sampai akhir tahun ini. Nilainya setara USD8,5 miliar.
Baca berita lainnya di Gadgetdiva
Yang menarik, Bezos diketahui memiliki sekitar 988 juta saham di Amazon. Jumlah itu setara 10 persen dari total saham yang ada. Keseluruhan saham Amazon yang dimiliki Bezos bernilai total USD168 miliar.
Penjualan saham yang dilakukan Bezos ini menempatkannya di posisi kedua dalam daftar orang terkaya di dunia. Total kekayaannya mencapai USD200 miliar. Angka ini masih lebih tinggi jumlah harta Elon Musk yang terpaut hanya Rp9 miliar.
Padahal sebelum penjualan sahamnya, harta kekayaan Bezos hanya terpaut USD5 miliar dari milik Musk. Musk memiliki total kekayaan USD200 miliar, sedangkan Bezos masih di level USD195 miliar. Namun menurut Indeks Miliarder Bloomberg, kekayaan bersih Elon Musk naik lagi menjadi USD209 miliar.
Bezos pertama kali menjadi orang terkaya di dunia pada 2017, menyalip Bill Gates. Pasangan ini saling bertukar gelar hingga akhir tahun, tetapi Bezos memegang posisi orang terkaya di dunia dari 2018 hingga 2021, menurut daftar miliarder dunia Forbes. Di tahun 2021 pun Musk menyusulnya.
Ketika kekayaan Bezos melonjak tahun ini, kekayaan Musk turun sebesar $29 miliar, sebagian disebabkan oleh anjloknya saham Tesla sebesar 27 persen yang dipicu oleh pertumbuhan perusahaan mobil listrik yang lebih lemah dari perkiraan, serta keputusan hakim Delaware pada 30 Januari yang membatalkan paket kompensasi Musk sebesar USD55 miliar di Tesla.
Daftar orang terkaya dunia versi Forbes, pada Februari lalu, menobatkan Musk sebagai milyarder terkaya nomor dua. Nomor satunya adalah CEO dan Chairman tas merah LV (LVMH), Bernard Arnault. Bezos berada di posisi ketiga.
Siti Sarifah Aliah
ReporterJurnalis teknologi dan gadget sejak 2005. Mulai dari Majalah Digicom, pernah di Tabloid Ponselku, pendiri techno.okezone.com, 5 tahun di Viva.co.id, 2 tahun di Uzone.id. Pernah bikin majalah digital Klik Magazine, sempat di perusahaan VAS Celltick Technologies. Sekarang jadi founder Gadgetdiva.id, bantuin Indotelko.com dan Gizmologi.id. Supermom dengan 2 orang superkids. update
Artikel Terkait
XL Axiata Jaga Kualitas Jaringan Selama Pemilu 2024
Gadgetdiva.id – XL Axiata telah menyiapkan jaringan yang berkualitas guna sukseskan Pemilih..
- by Jundi Amrullah
- 9 bulan lalu
- 3,250
Kembangkan Teknologi AI, Indonesia Kolaborasi dengan Amerika Serikat
Gadgetdiva.id — Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenk..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 9 bulan lalu
- 3,250
Ini Alasan Living Lab Ventures Ekspansi Bisnis ke Jepang
GadgetDivia.id — Living Lab Ventures (LLV), corporate venture capital dari Sinar Mas Land ..
- by Herning Banirestu
- 9 bulan lalu
- 3,250
Sony Electronics Rilis Kamera Alpha 9 III Generasi Terbaru
GadgetDiva.id — Sony Electronics memperkenalkan kamera Alpha 9 III terbaru yang dilengkapi deng..
- by Herning Banirestu
- 9 bulan lalu
- 3,250