Sharp Ajak Masyarakat Bersedekah Lewat Program Food For Good

Sharp Ajak Masyarakat Bersedekah Lewat Program Food For Good
News

Sharp Ajak Masyarakat Bersedekah Lewat Program Food For Good

Sharp Ajak Masyarakat Bersedekah Lewat Program Food For Good

Sharp Ajak Masyarakat Bersedekah Lewat Program Food For Good # Sumber : gadgetDiva

Gadgetdiva.id – Program Sharp Bersedekah kembali menjumpai konsumen Sharp di wilayah Jakarta, Sharp Bersedekah merupakan program CSR (Corporate Social Responsibility) Sharp Indonesia yang digelar setiap tahun di bulan Ramadan. Pertama kali digelar 15 tahun lalu, Sharp Bersedekah menjadi cara Sharp untuk berbagi dan mengajak seluruh lapisan masyarakat melakukan aksi kebaikan terhadap sesama di bulan Ramadan.  

Andry Adi Utomo, National Sales Senior GM, PT Sharp Electronics Indonesia mengatakan “Kami berharap program ini menjadi momentum bagi setiap orang memulai aksi kebaikan untuk berbagi kebahagiaan dengan sesama.”

Indosat Jalin Integrasi dengan Platform NVIDIA Blackwell

Dilaksanakan selama 10 hari program Sharp Bersedekah  dapat di jumpai di  atrium gedung Sarinah Thamrin, Jl, MH Thamrin No.11 Jakarta Pusat pada tanggal 21 Maret – 24 Maret 2024 kemudian berlanjut di tanggal 26 Maret – 31 Maret 2024 di koridor Mall Kelapa Gading , Jl. Boulevard Raya, Jakarta Utara.

Hadir dengan hal baru, Sharp Bersedekah kali ini menampilkan gim memasak Food for Good, dimana masyarakat dapat melakukan sedekah 1 paket makanan bagi anak-anak panti asuhan hanya dengan bermain gim tersebut.

Sharp

Untuk dapat bersedekah, caranya sangat mudah, kunjungi booth Sharp Bersedekah, mendaftarkan diri kepada kru yang bertugas, kemudian langsung bermain Gim Food For Good dengan cara memasukan identitas diri, memilih menu makanan yang ingin dimasak. 1 x permainan berarti telah melakukan sedekah 1 box makanan yang akan didonasikan ke panti asuhan terdekat setiap harinya.

Para pengunjung yang telah menyelesaikan permainan dapat mengambil foto dan mengunggah nya ke akun Instagram mereka dengan memberikan tagar #SharpBersedekah #Foodforgood #actofkindness dan menyebutkan @SharpIndonesia, setelah selesai pengunjung dapat memperlihatkan kepada kru dan mereka langsung mendapatkan pin sebagai donatur.

Sharp pun tetap menyediakan lemari es side by side yang akan digunakan sebagai wadah bagi masyarakat yang ingin bersedekah dalam bentuk makanan dan minuman siap saji. Setiap donatur makanan diwajibkan mengemas makanan dengan baik untuk memastikan kebersihan dan kualitas makanan dalam keadaan bersih. Setelah mendaftarkan kepada kru yang bertugas dan dicek ulang, donatur dapat langsung memasukan ke dalam lemari es Sharp.

Guna menjaga kehigienisan makanan, Sharp menempatkan lemari es yang dilengkapi dengan fitur Plasmacluster yang mampu menekan pertumbuhan bakteri, jamur dan virus hingga kesegaran makanan dapat terjaga dengan baik. Tim Sharp bersedekah akan mengantarkan hasil sedekah para donatur setiap hari  sebelum waktu berbuka ke panti asuhan terpilih. 

Selain program Sharp Bersedekah, selama bulan Ramadan Sharp pun menggelar program kebaikan lainnya yaitu program gratis cuci AC khusus mesjid / musola di wilayah Jabodetabek. Sharp akan memberikan layanan cuci AC atau perawatan secara gratis untuk model AC Split merek Sharp di Mesjid ataupun Musola setiap hari nya hingga tanggal 31 Maret 2024 mendatang.


author-img_1

Jundi Amrullah

Reporter

Artikel Terkait

XL Axiata Bagikan Promo Menarik Selama Ramadhan hingga Menjelang Lebaran
News

XL Axiata Bagikan Promo Menarik Selama Ramadhan hingga Menjelang Lebaran

Gadgetdiva.id – Terus berkomitmen memberikan yang terbaik untuk pelanggan setia XL Axiata k..

Indosat Jalin Integrasi dengan Platform NVIDIA Blackwell
News

Indosat Jalin Integrasi dengan Platform NVIDIA Blackwell

Gadgetdiva.id – Indosat menyatakan kesiapan untuk mengintegrasikan platform NVIDIA Blackwel..

Huawei MatePad 11.5 Papermatte Edition Debut RI, Harga 6,5 Jutaan
News

Huawei MatePad 11.5 Papermatte Edition Debut RI, Harga 6,5 Jutaan

Gadgetdiva.id — HUAWEI Indonesia meresmikan tablet terbarunya di tanah air, hari ini, Kamis..

Kartu Perdana Telkomsel Lite Hadirkan Akses Broadband Hemat dan Terjangkau
News

Kartu Perdana Telkomsel Lite Hadirkan Akses Broadband Hemat dan Terjangkau

Gadgetdiva.id – Telkomsel menghadirkan terobosan baru melalui Kartu Perdana Telkomsel Lite,..


;