MSMB Mengadopsi IoT untuk 7 Green House di Temanggung

MSMB Mengadopsi IoT untuk 7 Green House di Temanggung
News

MSMB Mengadopsi IoT untuk 7 Green House di Temanggung

MSMB

MSMB # Sumber : MSMB

GadgetDiva –  MSMB (PT Mitra Sejahtera Membangun Bangsa), start up agritech dari Sleman, Yogyakarta, baru-baru ini menjadi mitra layanan implementasi teknologi berbasis IoT (Internet of Things) Kementerian Komunikasi dan Informatika untuk 7 greenhouse di Temanggung, Jawa tengah.  

Berlokasi di Desa Bansari, Temanggung, teknologi sistem pintar irigasi dan fertigasi presisi bernama Amerta ini  diterapkan untuk green house di 7 kelompok tani diantaranya; Kelompok Tani Bhumi Asih Agro, Kelompok Tani Gemah Ripah, Kelompok Tani Agrosari II, Kelompok Tani Rahayu Makmur, Kelompok Tani Manunggal Jaya, Kelompok Tani Margo Rahayu dan Kelompok Tani Berkah Karya. 

APAC DNS Forum 2024, Perkuat Kolaborasi Internasional

Sebagai perusahaan rintisan yang berfokus pada pengembangan berbagai teknologi smart farming berbasis IoT, keberhasilan MSMB untuk implementasi layanan IoT ini diharapkan mampu memberikan dampak besar bagi sektor pertanian dan mempermudah petani dalam melakukan pertanian secara lebih presisi.

Dalam sambutannya pada acara serah terima bantuan layanan IoT untuk sektor pertanian ini, Aju Widya Sari, Direktur Telekomunikasi, Direktorat Jenderal Penyelenggara Pos dan Informatika Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia, menyampaikan bahwa kolaborasi yang terjalin dalam implementasi IoT ini dapat meningkatkan ekonomi melalui pemanfaatan teknologi yang berkembang.

“Kolaborasi ini tentunya bisa menambah peluang usaha baru untuk para penyelenggara komunikasi, tapi juga khususnya di sektor pertanian ini sendiri di para petani dapat meningkatkan efisiensi, meningkatkan kualitas hasil produksi pertanian, juga mungkin nanti kuantitas secara jangka panjang,” tuturnya.

Chief Technology Officer (CTO) MSMB, Didi Widjanarko menjelaskan, implementasi Amerta ini akan membantu petani dalam proses irigasi dan fertigasi secara presisi. 

“Amerta, sebagai sistem pintar irigasi dan fertigasi presisi, telah dilengkapi dengan sensor kelembaban dan suhu serta terintegrasi dengan dashboard RiTx Smart Farming. Hal ini memungkinkan Amerta untuk membantu petani mengatur jadwal pengairan dan pemupukan tanaman sesuai kebutuhan dengan lebih efisien,” ujar Didi.

Implementasi teknologi berbasis IoT seperti ini diharapkan mampu meningkatkan produktivitas dan efisiensi proses budidaya pertanian sehingga kesejahteraan petani terus meningkat.

Baca Juga :

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.


author-img_1

Jundi Amrullah

Reporter

Artikel Terkait

Telkomsat Ajak Starlink Garap Layanan Internet untuk Bisnis
News

Telkomsat Ajak Starlink Garap Layanan Internet untuk Bisnis

Telkomsat dan Starlink Bergandengan Tangan Garap Layanan Internet Bisnis. Era Baru Konvergensi Satel..

APAC DNS Forum 2024, Perkuat Kolaborasi Internasional
News

APAC DNS Forum 2024, Perkuat Kolaborasi Internasional

The Internet Corporation for Assigned Names and Numbers (ICANN) dan Pengelola Nama Domain Internet I..

Penggunaan Nama Domain Negara .id Tumbuh, Tapi Belum Masuk 10 Besar Dunia
News

Penggunaan Nama Domain Negara .id Tumbuh, Tapi Belum Masuk 10 Besar Dunia

Penggunaan Nama Domain berkode negara Indonesia (.id) beserta ekstensi turunannya pada tahun 2023 me..

Kolaborasi Blibli Tiket Action & EcoTouch Hasilkan Kain Baru dari Limbah
News

Kolaborasi Blibli Tiket Action & EcoTouch Hasilkan Kain Baru dari Limbah

Mengusung tema Blibli Tiket Action vs. Plastics, program ini melibatkan karyawan dan berhasil mengum..


;