Ada Mobil Bisa Muter 359 Derajat, Ini Teknologi Rahasianya

Ada Mobil Bisa Muter 359 Derajat, Ini Teknologi Rahasianya
News

Ada Mobil Bisa Muter 359 Derajat, Ini Teknologi Rahasianya

Platform E-4 pada mobil BYD Yangwang U8

Platform E-4 pada mobil BYD Yangwang U8 # Sumber : BYD-ID

GadgetDiva – Viral di dunia maya ada sebuah mobil yang bisa berputar 359 derajat pada perhelatan GIIAS 2004, tanpa memegang setir. Mobil buatan BYD China itu ternyata memiliki teknologi khusus dan tidak dimiliki oleh produsen lain. Namanya E-4 Platform.

Mobil dengan kemampuan memutar 359 derajat itu adalah seri Yangwang U8 yang dipajang oleh BYD diperhelatan GIIAS 2004. Mobil itu adalah SUV listrik mewah bertenaga Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV). Di dalam Yangwang U8, tertanam E-4 Platform sebagai teknologi unggulan BYD, yang mampu meningkatkan performa SUV ini di berbagai medan sekaligus memiliki  kemampuan berputar 359 derajat.

IM3 Hadirkan Paket Kuota Data Baru Mulai dari Rp 15 ribu saja

Menurut pihak BYD, E-4 Platform merupakan teknologi yang telah lama dikembangkan oleh tim riset BYD. E-4 Platform kami tanamkan di BYD Yangwang U8 untuk mengoptimalkan pergerakan kendaraan, sekaligus bekemampuan adaptif sekalipun dalam keadaan darurat pada tenaga yang dihasilkan selama berkendara. 

"BYD memiliki lebih dari 90,000 tenaga research and development, dan telah mengajukan 48,000 paten di seluruh dunia, mendukung berbagai sektor termasuk otomotif dan digunakan di semua unit EV BYD. Semua inovasi ini mengacu pada kebutuhan masyarakat dari hasil riset mendalam dan terperinci, termasuk E-4 Platform pada BYD Yangwang U8," ujar  Eagle Zhao, President Director PT BYD Motor Indonesia.

BYD Yangwang U8

Source : BYD-ID

Dijelaskan tim BYD, mereka menyebut jarak putar Yangwang U8 adalah 359 derajat, bukan 360 derjat. Hal ini dikarenakan perputaran yang dilakukan Yangwang U8 hanya bisa dilakukan satu kali, tidak berkali-kali. Makanya, mereka membatasi penyebutannya menjadi 359 derajat.

E-4 Platform Pada Yangwang U8

E-4 Platform merupakan sistem tenaga revolusioner yang terdiri dari tiga core control. Pertama, empat Motor Independent Drive  untuk menggerakkan setiap roda ditenagai oleh motor listriknya sendiri. Kedua, Friction control berfungsi membaca kondisi jalan untuk mengoptimalkan kinerja motor sehingga pergerakan akan lebih baik di segala kondisi seperti jalan berpasir, tanjakan curam, dan lainnya. BYD juga menambahkan Body Stability Control pada E-4 Platform untuk penanganan stabilitas demi kenyamanan penumpang saat kendaraan berjalan di medan jalan melalui sensor yang terintegrasi dengan E-4 yang berada di berbagai sudut kendaraan BYD Yangwang U8. Melalui tiga core control dalam E-4 Platform, BYD juga menghadirkan sistem kendali yang belum pernah ada sebelumnya melalui pergerakan kendaraan, yang mana kendaraan dapat berputar di tempatnya saat mengaktifkan   fitur Tank Turn. E-4 Platform memungkinkan kontrol torsi setiap roda secara presisi, mengaktifkan fitur seperti Tank Turn, dan peningkatan kemampuan off-road. 

Teknologi Tank Turn pada E-4 platform yang diterapkan BYD Yangwang U8 memungkinkan kendaraan dengan dimensi 5.3m x 2m x 1.9m dan berat 3,4 ton untuk melakukan manuver dengan mudah, termasuk saat parkir. Dengan kemampuan berputar hingga 359 derajat, teknologi ini memberikan keunggulan signifikan dalam menghadapi tantangan parkir di area sempit atau sulit diakses. Hal ini tidak hanya meningkatkan kenyamanan dan kemudahan pengendara Yangwang U8, tetapi juga menonjolkan kecanggihan teknologi BYD dalam memaksimalkan efisiensi ruang dan mobilitas kendaraan besar.

Spesifikasi E-4 Platform 

BYD melengkapi E-4 Platform dengan berbagai sensor tersebar di bagian-bagian inti BYD Yangwang U8, di antaranya Integrated Measurement Unit, Wheel Speed Sensor, Steering Sensor, Sensor Kamera, Millimeter Wave Radar, Lidar, Ultrasonic dan banyak sensor lainnya.

Salah satu hal menarik dari platform ini adalah penyertaan sistem kontrol elektronik 800V SiC (Silicon Carbide), yang akan menjadi standar di seluruh produk platform masa depan. Dibandingkan dengan platform lainnya, E-4 Platform pada BYD U8 menawarkan peningkatan efisiensi maksimum hingga 99,5%, peningkatan kemampuan output sebesar 50%, peningkatan kepadatan daya sebesar 100%, dan peningkatan efisiensi operasional sebesar 3%.  E-4 Platform dapat memaksinalkan control speed hingga mencapai 20.500 rpm, maximum horsepower sebesar 1.100 horsepower dengan puncak kekuatan motor sebesar 220-240 kw. Berkat E-4 Platform, performa BYD Yangwang U8 lebih bertenaga dengan waktu akselerasi 0-100 km/jam 3,6 detik. Jangkauan CLTC (Comprehensive Long Trip Capability) hingga 1.000 km, sehingga cocok untuk perjalanan jauh dan mengimbangi proporsi BYD U8 yang merupakan SUV berukuran besar dan menengah.

Baca Juga :

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.


author-img_1

Siti Sarifah Aliah

Reporter

Jurnalis teknologi dan gadget sejak 2005. Mulai dari Majalah Digicom, pernah di Tabloid Ponselku, pendiri techno.okezone.com, 5 tahun di Viva.co.id, 2 tahun di Uzone.id. Pernah bikin majalah digital Klik Magazine, sempat di perusahaan VAS Celltick Technologies. Sekarang jadi founder Gadgetdiva.id, bantuin Indotelko.com dan Gizmologi.id. Supermom dengan 2 orang superkids. update

Artikel Terkait

Mengenal Architecture Electric Platform AION, EV Lebih Ramah Lingkungan
News

Mengenal Architecture Electric Platform AION, EV Lebih Ramah Lingkungan

AION memiliki keunggulan melalui Magazine Battery dan Architecture Electric Platform (AEP), sebuah d..

IM3 Hadirkan Paket Kuota Data Baru Mulai dari Rp 15 ribu saja
News

IM3 Hadirkan Paket Kuota Data Baru Mulai dari Rp 15 ribu saja

Paket harian dan mingguan dari paket kuota data baru IM3 ini menghadirkan 100% kuota utama yang berl..

Microsoft Rilis Alat Penyembuh Mesin Windows yang Terdampak BSOD
News

Microsoft Rilis Alat Penyembuh Mesin Windows yang Terdampak BSOD

Alat tersebut menciptakan drive USD yang dapat di-boot dan digunakan untuk membantu memulihkan mesin..

8,5 Juta Perangkat Terkena Blue Screen, CEO CrowdStrike Minta Maaf
News

8,5 Juta Perangkat Terkena Blue Screen, CEO CrowdStrike Minta Maaf

Gangguan Windows menyebabkan 8,5 juta perangkat terkena Blue Screen. CEO CrowdStrike meminta maaf at..


;