eFishery Tegaskan Alasan PHK Karyawan Bukan Karena Fraud

eFishery Tegaskan Alasan PHK Karyawan Bukan Karena Fraud
News

eFishery Tegaskan Alasan PHK Karyawan Bukan Karena Fraud

eFishery Tegaskan Alasan PHK Karyawan Bukan Karena Fraud

eFishery Tegaskan Alasan PHK Karyawan Bukan Karena Fraud # Sumber : eFishery

GadgetDivaStartup Unicorn akuakultur, eFishery menegaskan bahwa alasan pihaknya melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) bukan karena fraud. Melainkan, adanya restrukturisasi perusahaan.

CEO dan Co-Founder eFishery Gibran Huzaifah menjelaskan bahwa alasan perusahaannya melakukan PHK ialah bagian dari tujuannya mewujudkan bisnis yang berkelanjutan. Salah satu upaya yang harus dilakukannya ialah dengan cara restrukturisasi.

"Jadi sebenernya layoff ini mostly restrukturasi kita. Karena waktu di 10 tahun awal, terutama di 2 tahun terakhir 3 tahun terakhir. Kita tumbuh cepat dari ngebangun vertikal misalnya ikan sama udang. Terus, kita punya team sales dedicated karena memang tumbuhnya cepat," jelas Gibran di Jakarta, Rabu (4/9).

Gibran melihat bahwa restrukturisasi perusahaan ini merupakan penggabungan tim. Tepatnya peralihan karyawan yang awalnya harus turun ke lapangan secara langsung, kini beralih ke digital.

Adapun karyawan yang terdampak berasal dari tim sales dan rantai pasok. Kendati demikian, Gibran tetap memastikan proses penggabungan ini tetap seimbang dan efisien. Sehingga, keseluruhan tim dapat tetap diberdayakan.

"Kita In the middle of restrukturasi. Yang pertama, tim salesnya nih kita gabung. Berarti dari tim salesnya kemarin ada yang kena dampak. Terus ada (tim) supply chain (rantai pasok) juga yang kita gabung. Kita lihat. Jadi, sebisa mungkin memang kita balancing antara proses yang efisien dengan mengoptimalkan, supaya tim masih tetap bisa diberdayakan," lanjutnya.

Sebelumnya, ada rumor yang menyatakan bahwa alasan eFishery melakukan perampingan karyawan disebabkan oleh fraud. Namun, Gibran menegaskan bahwa hal tersebut bukan alasannya.

"Fraud itu memang ada. Tapi, fraud-nya itu manageable. Di bawah setengah persen dan ini rendah. Kemarin banyak yang bilang, wah ini eFishery mematikan, ya enggak. Kalau jumlahnya segitu enggak ngebunuh company-nya," imbuh Gibran.

"Walaupun 0, sekian persen itu tetep aja Bahaya gitu ya, karena bukan urusan angkanya, tapi gimana ini Representing sesuatu yang against our value."

Di samping itu, eFishery sendiri sudah memiliki tim anti-fraud sejak 4 tahun lalu. Namun, Gibran memastikan bahwa jika ditemukan fraud dalam ekosistemnya, maka akan dibasmi hingga tuntas.

"Kita mau bantuin petani misalnya, tapi akhirnya ya ada fraud yang dilakukan malah menyakiti livelihood-nya petani. Itu yang kita gak mau. Itu yang kita mau pastiin kalo misalkan ini (fraud) ada itu yang harus kita basmi sampai zero," tandasnya.

Baca Juga :

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

Marak Pencurian Data Digital, Kominfo: PP Turunan UU PDP 90% Rampung

author-img_1

Nadhira Aliya Nisriyna

Reporter

Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

Artikel Terkait

Admedika Siapkan Ruang Tunggu Nyaman di RS Eka Hospital Cibubur
News

Admedika Siapkan Ruang Tunggu Nyaman di RS Eka Hospital Cibubur

AdMedika meresmikan Executive Lounge di Eka Hospital Cibubur untuk tingkatkan pengalaman layanan kes..

Marak Pencurian Data Digital, Kominfo: PP Turunan UU PDP 90% Rampung
News

Marak Pencurian Data Digital, Kominfo: PP Turunan UU PDP 90% Rampung

Wakil Menteri Komunikasi dan Informatika Nezar Patria menyatakan bahwa pihaknya tengah merampungkan ..

VIDA Identity Stack Diklaim 99,9% Bisa Tangkal Penipuan Berbasis AI
News

VIDA Identity Stack Diklaim 99,9% Bisa Tangkal Penipuan Berbasis AI

VIDA Identity Stack hadir untuk menjadi solusi dalam mencegah ancaman penipuan identitas. Khususnya,..

Pakar IT Dunia Sebut Serangan Siber Terbesar Berasal dari Korea Utara
News

Pakar IT Dunia Sebut Serangan Siber Terbesar Berasal dari Korea Utara

Ahli Keamanan Siber Global Mikko Hyppönen melaporkan Korea Utara merupakan satu-satunya negara di d..


;