Meta Bakal Tutup Aplikasi Tuned Bulan September Mendatang
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Jumat, 29 Juli 2022 - 14:23 WIB
Gadgetdiva.id — Aplikasi Tuned bakal segera ditutup oleh Meta pada bulan September mendatang. Aplikasi ini sebelumnya diluncurkan dua tahun lalu.
Pemberitahuan tekrait penutupan aplikasi Tuned ini mulai diterimaa sejak pekan lalu. Dimana aplikasi tersebut menyarankan penguna untuk mengunduh data mereka sebelum 19 September ketika aplikasi akan berhenti berfungsi.
Aplikasi Tuned sendiri bestuan Meta. Merupakan sebuah platform yang diperuntukan bagi pasangan.
“Kami sangat berterima kasih atas semua kreativitas dan feedback dari komunitas ini dan terima kasih dari lubuk hati kami,” tulis Meta pada halaman splash yang akan diterbitkan minggu ini.
Meta menyatakan bahwa mereka telah banyak belajar dari penggunanya. Pihaknya berharap dengan adanya Tuned ini, dapat memperkuat hubungan pasangan sperti halnya bagi mereka dengan mitranya.
“Sekarang saatnya untuk mengambil pelajaran digital yang telah kita pelajari dan melanjutkannya IRL dengan cara kita sendiri,” imbuh Meta.
Aplikasi Tuned diperuntukan untuk pasangan
Sebelumya, aplikasi Tuned sendiri diluncurkan oleh Meta pada 2020 lalu. Aplikasi ini merupakan sebuah proyek di bawah Tim Eksperimen Produk Baru Meta yang mana berfungsi untuk membangun aplikasi yang menghadap konsumen.
Tuned sendiri memungkinkan Meta untuk menguji fitur baru dan mengukur reaksi pengguna. Diluncurkan pada bulan-bulan awal pandemi, Tuned sendiri diposisikan sebagai cara bagi pasangan untuk tetap berhubungan lewat fitur perpesanan dan kuis.
Lewat aplikasi Tuned sendiri memungkinkan pengguna untuk bertukar catatan, foto dan video, beragam challenges, voice-note, notes dan list. Mereka juga dapat mendengarkan musik bersama melalui Spotify yang telah teirntegrasi dengan aplikasi.
Dalam aplikasi tersebut, terdapat fitur check-in yang mana dapat mendorong pasangan untuk mengungkapkan perasaan mereka. Terkait hubungan pada saat tertentu, dengan petunjuk untuk menambahkan konteks.
Kini, aplikasi Tuned sendiri hanya diunduh oleh sektiar 909.000 kali. Para pasangan dapat mengunduhnya di aplikasi Apple App Store dan Google Play.
Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News.
Artikel Terkait
Nicole Shanahan, Istri Pendiri Google yang Selingkuh dengan Elon Musk
Gadgetdiva.id — Nama Nicole Shanahan kini sedang menjadi buah bibir. Bukan hanya karena dia..
- by Siti Sarifah Aliah
- 2 tahun lalu
- 3,250
Gabriel Prince dan Ari Irham Adu Akting, 8 Juta Penonton di MAXstream
Gadgetdiva.id — Drama persahabatan memang menjadi tontonan yang menarik bagi para penggemar..
- by Siti Sarifah Aliah
- 2 tahun lalu
- 3,250
Ex Masterchef Indonesia Sebut Masakan Lezat Dapat Memperkuat Hubungan Cinta
Gadgetdiva.id — Saat Lebaran, orang-orang berkumpul di sekitar meja makan. Tahukan kamu kal..
- by Siti Sarifah Aliah
- 2 tahun lalu
- 3,250
Dari Nini dan Rama Kolak Express 3 Kita Belajar, Cuma Ada di MaxStream
Gadgetdiva.id — Nini dan Rama adalah pasangan kekasih yang terhambat untuk menikah. Ulah we..
- by Siti Sarifah Aliah
- 2 tahun lalu
- 3,250