Elon Musk Bikin Startup AI Bernama X.AI

Elon Musk Bikin Startup AI Bernama X.AI
Startup

Elon Musk Bikin Startup AI Bernama X.AI

Elon Musk Bikin Startup AI Bernama X.AI

Elon Musk Bikin Startup AI Bernama X.AI # Sumber : gadgetDiva

Gadgetdiva.id — Setelah membeli Twitter, kini Elon Musk dikabarkan sedang membesut start-up AI untuk menyaingi OpenAI. Start-up miliknya itu diberi nama X.AI.

Menurut salah satu sumber, Chief Tesla dan Twitter itu saat ini sedang menysun tim peneliti dan insinyur kecerdasan buatan. Dia juga sedang berdiskusi dengan sejumlah investor di SpaceX dan Tesla untuk berinvestasi dalam usaha barunya ini.

Maudy Ayunda Ikut Suami Gabung di Reku

“Banyak orang berinvestasi di dalamnya… itu benar adanya dan mereka bersemangan dengan itu,” kata salah satu sumber yang tak diketahui namanya tersebut dikutip dari Financial Times, Senin (17/4).

Strartup AI Milik Elon Musk Bernama X.AI

Menurut catatan bisnis Nevada, Elon telah mendirikan perusahaan startup AI tersebut sejak 9 Maret. Perusahaannya ini dinamakan X.AI.

Elon sendiri menjadi satu-satunya direktur untuk perusahaan terbarunya ini. Sekretarisnya yang bernama Jared Birchall turut terdaftar.

Baru-baru ini, Elon Musk sendiri mengubah nama Twitter menjadi X Corp. Hal ini merupakan bagian dari rencananya untuk membuat segala apliaksi berada di bawah merek X.

Sedangkan, untuk proyek startup AI-nya ini, Elon telah mengamankan ribuan prosesor GPU Nvidia. GPU tersebut akan digunakannya untuk membangun model bahasa yang besar — sistem AI yang mampu mencerna konten dalam jumlah besar dan menghasilkan tulisan seperti manusia atau cita realistis, serupa dengan teknologi yang mendukung ChatGPT.

X.AIFoto: Pexel

Kecepatan gerak Elon sendiri menimbulkan pertanya dari beberapa komunitas AI. Sebab, menyerukan untuk menghentikan pengembangan AI dengan model GPT karena masalah keamanan melalui sebuah surat yang telah ditandantangani oleh ribuan tokoh teknologi lainnya.

Elon telah merekrut insinyur dari laboratorium AI top termasuk DeepMind. Diketahui mereka mulai mengeksplorasi ide perusahaan sebagai tanggapan atas kemajuan pesat OpenAI.

Diketahui, Elon sendiri pernah menjadi bagian dari pendukung keuangan utama di OpenAI selama beberapa tahun. Namun, dia mundur dari komitmen dan operasionalnya kepada perusahaan AI pada saat yang sama OpenAI menambahkan segmen bisnis nirlaba.

Microsoft mengambil alih peran Elon dan meninvestasikan sebesar USD 1 Miliar di OpenAI. Kemudian, awal tahun ini berkomitmen untuk investasi baru bernilai miliaran dolar.

Perusahaan X.AI ini bisa menjadi pendatang baru dalam industri tersebut. Setelah, Microsoft, Google dan Amazon memutuskan untuk memasuki ruang AI generatif ini.

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News


author-img_1

Nadhira Aliya Nisriyna

Reporter

Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

Artikel Terkait

Petinggi Startup Ditikam Sampai Mati, Elon Musk dan Jack Dorsey Berduka
Startup

Petinggi Startup Ditikam Sampai Mati, Elon Musk dan Jack Dorsey Berduka

Gadgetdiva.id — Berita duka datang dari pemilik Cash App, Bob Lee yang meninggal dunia pad..

Maudy Ayunda Ikut Suami Gabung di Reku
Startup

Maudy Ayunda Ikut Suami Gabung di Reku

Gadgetdiva.id — Mengikuti jejak sang suami, Maudy Ayunda ikut masuk bergabung ke Reku. Dir..

Innovation Factory Hadirkan SKALA Akselerator dan Gandeng AC Ventures
Startup

Innovation Factory Hadirkan SKALA Akselerator dan Gandeng AC Ventures

Gadgetdiva.id – SKALA, program akselerasi dari Innovation Factory, sebuah startup ecosystem..

Youtap BOS Hadir untuk Bantu Pemilik Usaha
Startup

Youtap BOS Hadir untuk Bantu Pemilik Usaha

Gadgetdiva.id — Youtap BOS resmi ditambahkan sebagai salah satu layanan dalam ekosistem Yo..


;