3 Wanita Pewaris Kekayaan Almarhum Bos Samsung, Satu Putri Bernasib Tragis

3 Wanita Pewaris Kekayaan Almarhum Bos Samsung, Satu Putri Bernasib Tragis
TechDiva

3 Wanita Pewaris Kekayaan Almarhum Bos Samsung, Satu Putri Bernasib Tragis

3 Wanita Pewaris Kekayaan Almarhum Bos Samsung, Satu Putri Bernasib Tragis

3 Wanita Pewaris Kekayaan Almarhum Bos Samsung, Satu Putri Bernasib Tragis # Sumber : gadgetDiva

Sepeninggal Lee Kun-hee, ada 3 wanita di keluar Bos Samsung yang akan menjadi pewaris. Istri dan anaknya tercatat akan mendapatkan bagian warisan yang menjadi harta kekayaannya. Tercatat almarhum Bos Samsung itu memiliki kekayaan sebesar USD21 miliar atau sekitar Rp300 triliun.

Hong Ra-hee, istri almarhum Bos Samsung

Forbes mencatat Lee Kun-hee sebagai orang paling kaya di Korea Selatan. Kerajaan bisnis Samsung miliknya telah menempatkan dia di posisi pertama sebagai orang terkaya di negeri Kpop itu. Tak hanya sang ayah, anaknya pun, termasuk 3 wanita di dalam keluarga Bos Samsung itu, terseret menjadi orang terkaya di Korsel. Sedangkan putranya menjadi orang terkaya nomor 4 di Korsel dengan nilai kekayaan USD6,1 miliar.

Ajak Permisa Untuk Nyoblos, AOC Lakukan Streaming Among Us di Twitch

Sejatinya, kekayaan Lee Kun-hee akan diwariskan kepada lima orang yang ada di dalam keluarganya. Namun sayang, putri bungsunya, Lee Yoon-hyung, harus bernasib tragis. Dia ditemukan meninggal pada 26 November 2005 di apartemennya yang berlokasi dekat dengan universitas tempat dia menimba ilmu, New York University.

Lee Yoon-hyung

Gadis berusia 26 tahun itu dikabarkan telah menghabisi nyawanya sendiri lantaran kisah cintanya dengan pria biasa ditentang oleh keluarganya. Sebelum Yoon-hyung meninggal, dia berniat untuk menikah dengan kekasihnya tersebut, namun kedua orang tuanya bersikeras melarang.

Yoon-hyung kabarnya memutuskan untuk mengakhiri hidupnya lantaran sang kekasih memilih untuk berpisah dengan dirinya karena tekanan dari keluarga terkaya di Korea itu. Namun pihak Samsung seolah menutupi kejadian yang sebenarnya. Malah mereka menyebut kematian Yoon-hyung dikarenakan kecelakaan di jalanan New York.

Dengan menyandang gelar anak Lee Kun-hee, Yoon-hyung semasa hidupnya masuk ke dalam daftar lima wanita terkaya di Korea Selatan. Tiga wanita pesaingnya adalah ibu dan dua saudara perempuannya sendiri. Kekayaan Yoon -hyung diprediksi mencapai USD194 juta atau sekira Rp2,8 triliun.

Jika masih hidup, Yoon-hyung bisa saja menambah harta kekayaannya dari warisan yang ditinggalkan Kun-hee. Namun kini, 3 wanita dan satu pria di keluarga besar ‘istana’ Samsung itu lebih berhak untuk mendapatkannya. Istrinya, Hong Ra-hee; putranya, Lee Jae-yong; serta dua orang putri, Lee Boo-jin dan Lee Seo-hyun.

wanita bos samsungLee Boo-jin, putri pertama Bos Samsung

Lee sejatinya memiliki banyak saham di Samsung dan anak usahanya. Nilai totalnya USD15,9 miliar. Di Samsung Electronics sendiri, Lee tercatat memiliki 4,18 persen saham. Sedangkan di Samsung Life Insurance, jumah sahamnya mencapai 29,76 persen. Di Samsung C&T tercatat 2,88 persen saham, sedangkan ada juga di Samsung SDS sebesar 0,01 persen.

wanita bos samsungLee Seo-hyun, putri kedua Bos Samsung Lee Kun-hee

Selain sang ayah, semua anak dan istri Lee juga tercatat memiliki saham di Samsung Electronics. Hong Ra-hee memiliki 0,91 persen saham. Sedangkan Jae-yong yang kabarnya akan menggantikan posisi ayahnya di perusahaan ternama itu, memiliki 0,7 persen saham. Selain Samsung Electronics, Jae-yong juga punya 17,3 persen saham di Samsung C&T dan beberapa anak usaha Samsung lainnya.

Dia juga tercatat memiliki dua properti berupa rumah di pusat Kota Seoul dengan harga yang lumayan mahal. Satu rumah memiliki luas 1.245 meter persegi, sedangkan lainnya seluas 3.422 meter persegi, Kedua rumah itu bernilai masing-masing USD36 juta dan USD30,2 juta.


author-img_1

Rysa Rusyfa

Reporter

Hanya ingin menulis, menulis dan menulis, tentang hidup, gadget, puisi, dan menginspirasi banyak orang

Artikel Terkait

5 Wanita Indonesia Yang Dedikasikan Diri di Dunia Teknologi
TechDiva

5 Wanita Indonesia Yang Dedikasikan Diri di Dunia Teknologi

Paradiva, yuk kenalan sama 5 wanita keren asal Indonesia ini yang mendedikasikan diri di dunia te..

Ajak Permisa Untuk Nyoblos, AOC Lakukan Streaming Among Us di Twitch
TechDiva

Ajak Permisa Untuk Nyoblos, AOC Lakukan Streaming Among Us di Twitch

Alexandria Ocasio-Cortez atau yang dikenal juga dengan AOC, selaku anggota Dewan Perwakilan AS me..

Video Rose Blackpink Tirukan Shakira Bikin Takjub Netizen
TechDiva

Video Rose Blackpink Tirukan Shakira Bikin Takjub Netizen

Tirukan Shakira, Rose Blackpink bikin takjub netizen. Ia bahkan langsung mendapat respon dari pen..

Mengenal Amanda Simandjuntak, pendiri Markoding
TechDiva

Mengenal Amanda Simandjuntak, pendiri Markoding

Amanda Simandjuntak, merupakan Co-Founder Markoding (Mari Kita Koding!), sebuah Yayasan Daya Krea..


;