Begini Cara Kirim Voice Note Lewat DM Instagram
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Sabtu, 4 Desember 2021 - 10:00 WIB
Instagram telah menambahkan fitur voice note sejak Desember 2018 lalu. Melalui fitur tersebut, pengguna dapat mengirim pesan berbentuk audio hingga satu menit lewat DM (Direct Message) Instagram mereka. Baik pesan pribadi maupun grup.
Fitur voice note Instagram ini dapat digunakan oleh pengguna iOS maupun Android. Jika Paradiva menahan tombol mikrofon, maka pesanmu akan segera dikirim setelah kamu melepas tombol tersebut.
Sementara itu, jika kamu ingin memulai rekaman dari awal, geser jarimu sampai ikon tempat sampah. Fitur ini bekerja seperti versi yang tersedia dalam Facebook.
Sejak Facebook membeli Instagram, pengguna yang pertama diketahui mengeluh seputar fitur apapun yang menyerupai sesuatu yang mungkin telah dilakukan Facebook. Tentu saja, fitur tersebut masuk dalam kategori itu.
Cara Mengirim Voice Note Lewat DM Instagram
Kamu dapat mengirim voice note lewat DM Instagram. Dimana untuk melihat pesan yang kamu kirim atau terima dengan DM, klik ikon panah di pojok kanan atas Feeds. Dari sana, kamu dapat mengelola semua perpesananmu.
Nah, untuk mengirim voice note lewat DM Instargam, Paradiva dapat mengikuti beberapa langkah sebagai berikut.
- Buka percakapan.
- Klik dan tahan mikrofon dam mulai merekam pesan suaramu.
- Lepaskan jari kamu setelah selesai merekam. Ini akan langsung mengirim rekamanmu.
- Untuk membatalkannya, terus pegang mikrofon dan geser jarimu ke ikon tempat sampah.
Cara Mengirim Pesan Handsfree
- Buka percakapan.
- Klik dan tahan mikrofon. Geser ke atas untuk membuka kunci.
- Lepaskan jari kamu sambil terus merekam suara.
- Klik untuk mengirim pesan atau membatalkannya.
- Jika kamu merekam lebih dari satu pesan, maka pesan tersebut akan diputar secara beurutan untuk penerima.
Selamat mencoba mengirim voice note lewat DM Instagram ya, Paradiva!
Baca juga: Tips Bikin Vlog Pakai OPPO A16
Artikel Terkait
Mau Match Dikta? Begini Cara Bangun Profil Tinder Kamu
Tinder bisa jadi pilihan yang tepat untuk berkenalan dengan orang baru. Dikta, salah satu musisi ..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 2 tahun lalu
- 3,250
Memaksimalkan Samsung Galaxy Z Flip3 5G untuk Sehari-hari
Saat Samsung Galaxy Z Flip3 5G muncul di Indonesia, sudah terbayang bagaimana mudahnya membuat ko..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 2 tahun lalu
- 3,250
Nggak Perlu FOMO lagi, Begini Cara Melihat Spotify Wrapped 2021
Menyambut pergantian tahun, Spotify kembali meluncurkan Spotify Wrapped 2021. Buat Paradiva yang ..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 2 tahun lalu
- 3,250
5 Ide Ini Bisa Kamu Lakukan Menggunakan Smart Home di Rumah
Masih dalam rangka menyambut perayaan tahun baru, Gadgetdiva kembali memberi kamu rekomendasi unt..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 2 tahun lalu
- 3,250