Cara Pakai 3 Fitur AI Favorit Dian Sastro di Galaxy S25 Ultra

Setidaknya ada 3 fitur AI yang membuat Dian Sastro merasa amaze, yakni fitur Now Bar, Now Brief dan Seamless Action Accross Apps.

Fitur Ai
Dian Sastro dengan Samsung Galaxy S25 Ultra.

GadgetDIVA - Selama 10 tahun menggunakan ponsel Samsung, Dian Sastro selalu takjub dengan inovasinya. Seperti ponsel terbaru Samsung Galaxy S25 Series dengan fitur AI yang terkandung di dalamnya. Setidaknya ada 3 fitur AI yang membuat Dian Sastro merasa amaze, yakni fitur Now Bar, Now Brief dan Seamless Action Accross Apps.

Ketiga fitur AI ini memang inovasi terbaru yang ada di Samsung Galaxy S25 Series. Seperti peruntukkan ponsel flagship ini, fitur AI tersebut juga ditujukan untuk mendukung kreativitas dan produktivitas penggunanya. Bagaimana tidak, keduanya membuat si pengguna akan bekerja lebih satset dan siap menghadapi hari.

Now Bar dan Now Brief sejatinya merupakan fitur AI yang memiliki perbedaan kecil. Jika Now bar pada Galaxy S25 yang menjalankan One UI 7 memungkinkan penggunanya menampilkan informasi seperti notifikasi langsung, musik, atau mode dan rutinitas di layar kunci, Now brief menyediakan briefing personalisasi dari konten terpilih yang diperbarui sepanjang hari.

Advertisement

Dian Sastro
Dian Sastrowardoyo (Foto: JBLK)

Lalu bagaimana cara menggunakan ketiga fitur AI ini di Samsung Galaxy S25 Series?

Now Bar

Untuk menggunakan fitur AI Now Bar, pengguna harus mengatur notifikasi aplikasi terlebih dahulu. Ini hanya butuh beberapa langkah, seperti berikut:

  1. Buka Pengaturan > Ketuk Layar kunci dan AOD.
  2. Ketuk Now bar.
  3. Ketuk sakelar untuk mengaktifkan opsi yang ingin ditampilkan di bilah Sekarang > Ketuk ‘Lihat lebih banyak’.
  4. Ketuk sakelar untuk mengaktifkan notifikasi aplikasi langsung.

Setelah mengatur notifikasi aplikasi, kini Now Bar bisa digunakan langsung dari layar kunci. Caranya:

Advertisement

  1. Ketuk dua kali layar atau tekan tombol Daya untuk membangunkan layar kunci.
  2. Geser ke atas untuk pindah ke bar yang diinginkan.
  3. Ketuk Now bar untuk membuka tampilan yang diperluas.
  4. Tekan lama Now bar untuk membuka lebih banyak opsi.
  5. Anda dapat menghapus bar dari layar kunci atau mengubah pengaturan Now bar.

Perlu diketahui jika Now Bar muncul hanya ketika notifikasi layar kunci dan notifikasi aplikasi diaktifkan. Selain itu, Now Bar juga hanya akan muncul ketika pengguna membuka aplikasi, dan ditampilkan di layar kunci secara real time saat aplikasi berjalan.

Now Brief

Seperti yang sudah dijelaskan di atas, Now Brief merupakan tampilan informasi yang sudah dipersonalisasi secara otomatis oleh AI. Cara menggunakannya juga cukup mudah.

Advertisement

  1. Buka Pengaturan > Ketuk Galaxy AI.
  2. Ketuk Now brief.
  3. Ketuk Konten yang akan disertakan.
  4. Pilih konten untuk ditampilkan di Now brief.

Setelah melakukan pengaturan Now Brief, lalu berikut cara mengakses Now brief. Pasalnya, selain notifikasi Now brief yang muncul di layar kunci melalui Now bar, kamu juga dapat membuka Now brief dari widget Now brief di layar beranda atau melalui panel Edge.

Akses dari panel Edge

  1. Geser ke kiri di bagian kanan atas layar untuk membuka panel Edge.
  2. Ketuk ikon Now brief.

Akses dari widget Now brief

Advertisement

  1. Ketuk widget Now brief.
  2. Fitur Now brief yang Anda pilih akan muncul secara real-time.

Now brief aktif antara waktu bangun pengguna (default jam 6 pagi jika tidak ada informasi tidur yang terdaftar) dan waktu tidur (default jam 9 malam jika tidak ada informasi tidur yang terdaftar), tetapi waktu notifikasi Now brief dapat bervariasi tergantung pada berbagai faktor.

Now brief secara otomatis menyediakan informasi yang dipersonalisasi berdasarkan gaya hidup pengguna, termasuk yang berikut ini:

Kesehatan: Menampilkan pola tidur dan tingkat energi.
Dompet: Pengingat tanggal kedaluwarsa penting untuk barang-barang seperti tiket pesawat, tiket kereta, tiket acara, dan kupon.
Acara dan tugas: Pengingat yang dipersonalisasi tentang jadwal yang akan datang, panggilan tak terjawab, dll.
Bisa juga membuat kartu ulang tahun digital untuk langsung dikirimkan ke yang berulang tahun.

Advertisement

Seamless Action Accross Apps

Fitur ini dirancang untuk menyederhanakan aktivitas pengguna dengan memungkinkan berbagai aplikasi bekerja secara terintegrasi. Intinya, pengguna dapat mengontrol hingga menghubungkan beberapa aplikasi secara bersamaan lewat perintah sederhana. Jadi, pengguna akan merasakan pengalaman serasa memiliki asisten pribadi yang siap membantu berbagai tugas.

Cara menggunakannya:

Advertisement

Cukup tekan tombol samping beberapa detik hingga aplikasi Gemini muncul. Kemudian, berikan perintah suara atau teks pada Gemini tentang apa saja yang ingin diketahui. Mulai dari lokasi meeting, rekomendasi kafe, tutorial dan resep membuat kue, dan lainnya.

Dengan semua ini, siapa yang tidak mau memiliki asisten pribadi? (Gadgetdiva)

Advertisement

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

Jurnalis teknologi dan gadget sejak 2005. Mulai dari Majalah Digicom, pernah di Tabloid Ponselku, pendiri techno.okezone.com, 5 tahun di Viva.co.id, 2 tahun di Uzone.id. Pernah bikin majalah digital Klik Magazine, sempat di perusahaan VAS Celltick Technologies. Sekarang jadi founder Gadgetdiva.id, bantuin Indotelko.com dan Gizmologi.id. Supermom dengan 2 orang superkids.