Bayar PBB Bisa Lewat Loket Pajak Tokopedia, Gini Caranya!
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Senin, 29 Mei 2023 - 15:46 WIB
Gadgetdiva.id — Tokopedia sediakan layanan untuk membayar Pajak Bumi dan Bangunan (PBB), serta pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan pajak lainnya. Layanan tersebut dinamakan Loket Pajak Tokopedia.
Loket Pajak Tokopedia merupakan kolaborasi dengan pemerintah pusat dan daerah, serta mitra strategis lainnya. Layanan ini memungkinkan masyarakat untuk membayar berbagai jenis pajak dengan lebih dari 50 metode pembayaran.
Adapun jenis pajak yang dapat dibayar melalui Loket Pajak Tokopedia di antaranya ialah PBB, PKB, Pajak Online (untuk membayar Pajak Penghasilan, Pajak Penjualan atas Barang Mewah dan Bea Materai), Bea Cukai, bayar Paspor. Termasuk Pajak Daerah lainnya seperti Pajak Hotel, Reklame hingga Restoran.
Lebih dari itu, Loket Pajak Tokopedia sendiri juga menyediakan fitur E-Samsat. Melalui fitur tersebut, masyarakat dapat membayar PKB dan biaya penerbitan STNK.
“Tokopedia percaya digitalisasi pembayaran pajak seperti Loket Pajak Tokopedia sangat penting dilakukan demi terus meningkatkan kualitas layanan publik di Indonesia,” ungkap Head of Sales and Operation Development Tokopedia Jonathan Tricahyo dikutip dari pernyataan resminya, Senin (29/5).
Berdasarkan penjelasan Jonathan, layanan Loket Pajak Tokopedia ini sudah tersedia di 260 kota/kabupaten Indonesia. Artinya, pengguna sudah dapat mengakses layanan ini di aplikasi Tokopedia mereka masing-masing.
Cara Bayar PBB dan STNK di Loket Pajak Tokopedia
Cara membayar PBB online di Tokopedia sangat mudah. Di antaranya sebagai berikut.
(1) Ketik ‘PBB’ di kolom pencarian Tokopedia, lalu pilih cluster untuk memilih provinsi, kota/kabupaten, serta tahun pajak yang akan dibayar.
(2) Masukkan Nomor Objek Pajak, lalu klik ‘Cek Tagihan’, dan akan muncul rincian tagihan.
(3) Selanjutnya, pilih metode pembayaran yang diinginkan.
(4) Ketika pembayaran sukses, sistem akan mengirimkan notifikasi.
Jonathan menyatakan bahwa masyarakat yang melakukan pembayaran PBB di Tokopedia sudah mendapat keringanan yang diberikan oleh pemerintah. Sesuai dengan Peraturan Gubernur No. 5 Tahun 2023.
Dimana menyatakan bahwa Objek Pajak dengan Nilai Jual Objek Pajak (NJOP) di atas 2 miliar mendapatkan tambahan pembebasan sebesar 5%. Masyarakat DKI Jakarta mendapatkan keringanan pembayaran untuk periode hingga Juni 2023 sebesar 10% (tahun pajak 2023) dan 20% sekaligus penghapusan sanksi administrasi (tahun pajak 2013-2022).
“Jadi, ketika masyarakat membayar PBB melalui platform Tokopedia, mereka akan secara langsung bisa menikmati keringanan yang diberikan pemerintah tersebut; nominal tagihan akan otomatis terpotong,” pungkas Jonathan.
Terlebih, lanjut dia, Tokopedia sendiri telah memberi cashback kepada pengguna yang membayar PBB melalui platform tersebut.
Sementara itu, untuk melakukan pembayaran PKB melalui E-Samsat Online Tokopedia caranya juga mudah. Ada beberapa langkah yang dapat diikuti sebagai berikut.
(1) Ketik ‘Samsat’ di kolom pencarian Tokopedia, lalu pilih ‘Loket Pajak Tokopedia’.
(2) Kemudian pilih ‘E-Samsat’.
(3) Pilih wilayah dan masukkan kode bayar (yang bisa didapatkan dari aplikasi Samsat masing-masing daerah atau via SMS ke Dispenda Samsat), lalu klik ‘Cek Tagihan’ dan pilih metode pembayaran.
(4) Pengguna akan mendapatkan struk via email untuk ditukarkan ke SKPD di layanan Samsat daerah masing-masing.
Khusus bagi masyarakat di wilayah DKI Jakarta, berikut cara yang dapat kamu ikuti untuk membayar PKB di Tokopedia. Di antaranya sebagai berikut.
(1) ketik ‘Samsat’ di kolom pencarian Tokopedia, lalu pilih ‘SIGNAL’.
(2) Masukkan kode bayar (yang bisa didapatkan dari aplikasi SIGNAL) lalu pilih metode pembayaran sesuai preferensi, dan lakukan pembayaran.
(3) Setelah pembayaran sukses, status pembayaran pengguna akan berubah secara otomatis pada aplikasi SIGNAL dan pengguna akan menerima Tanda Bukti Pembayaran Kendaraan Bermotor (TBPKB) digital yang sah.
Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News
Artikel Terkait
WhatsApp Luncurkan Fitur Edit Chat, Caranya Begini
Gadgetdiva.id — WhatsApp baru saja meluncurkan fitur baru yang memungkinkan pengguna untuk..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 1 tahun lalu
- 3,250
BSSN Ajak Pengguna Smartphone SIGAP Hadapi Ancaman Keamanan Siber
Gadgetdiva.id — Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) memberi tips bagi pengguna smartphone ..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 1 tahun lalu
- 3,250
5 Cara Untuk Menentukan Provider Internet yang Tepat
Gadgetdiva.id — Internet merupakan kebutuhan esensial bagi banyak orang di era digital. Dalam a..
- by Firda Zahara
- 1 tahun lalu
- 3,250
Trik Edit Konten Dalam Hitungan Detik di Galaxy S23 Series 5G
Gadgetdiva.id — Mengedit konten, baik foto maupun video bisa dilakukan langsung dalam hitun..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 1 tahun lalu
- 3,250