Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News
Basmi Hoaks, Begini Cara Pakai Fitur Cek Fakta Shopee
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Senin, 24 Juli 2023 - 15:26 WIB
Gadgetdiva.id — Fitur cek fakta Shopee baru saja dirilis hari ini, Senin (24/7). Fitur ini membantu pengguna melakukan pengecekan kebenaran terkait informasi yang mereka terima seputar Shopee.
Fitur cek fakta Shopee ini hadir untuk membantu para pengguna. Supaya terhindar dari penipuan saat menerima informasi mencurigakan, khususnya yang mengatasnamakan Shopee.
“Kami mengetahui adanya peredaran informasi palsu mengatasnamakan Shopee yang dapat merugikan pengguna. Karenanya, kami berusaha menyediakan kanal khusus bagi pengguna untuk mengecek kebenaran informasi mengatasnamakan Shopee yang mereka terima,” ungkap Direktur Eksekutif Shopee Handhika Jahja pada pernyataan resminya, Senin (24/7).
Fitur Cek Fakta, lanjut dia, dapat digunakn kapanpun dan diharapkan dapat menciptakan kebiasaan baru bagi masyarakat untuk selalu mengecek kebenaran seluruh informasi yang mereka terima.
Cek Fakta Shopee ini dapat diakses di bagian Chat dengan Shopee. Nantinya, fitur ini akan menghubungkan pengguna dengan mudah dan cepat kepada tim Layanan Pelanggan Shopee melalui live chat.
Hingga nanti pada akhirnya dapat digunakan untuk membantu pengguna memvalidasi seluruh informasi yang diterima pengguna. Baik melalui telepon, chat maupun pesan singkat.
Melalui fitur ini, masyarakat Indonesia dapat melek terhadap macam-macap penipuan yang modusnya terus berkembang. Serta, terlihat menjadi lebih nyata.
Di sisi lain, Kemenkominfo mengungkap bahwa ada sebanyak 11.357 isu hoaks yang beredar sejak bulan Agustus 2018 hingga 31 Maret 2023. Tim AIS Kemenominfo mengindentifikasi bahwa kategori penipuan berada pada urutan ketiga dengan temuan isu hoaks tertinggi.
Penipuan tersebut didominasi oleh tautan phishing dan penipuan serta penipuan dengan menggunakan nomor ponsel. Hadirnya fitur Cek Fakta Shopee ini diharapkan dapat mengurangi dan memberantas peredaran isu hoaks dengan kategori penipuan yang mengatasnamakan perusahaan.
“Kami selalu mengimbau para pengguna untuk tidak berinteraksi di luar aplikasi Shopee atau memberikan informasi sensitif seperti OTP, pin, dan password kepada siapa pun, termasuk yang mengaku sebagai pegawai Shopee,” ujar Handhika.
Cara menggunakan fitur Cek Fakta Shopee
Adapun beberapa modus penipuan yang sedang marak di kalangan masyarakat dan dapat divalidasi kebenaranya lewat fitur Cek Fakta Shopee.
Mulai dari tawaran lowongan pekerjaan paruh waktu, menyelesaikan misi atau event dengan iming-iming hadiah, phishing pengunduhan dokumen APK serta PDF ataupun tautan mencurigakan dan lain sebagainya.
Untuk menggunakan fitur Cek Fakta Shopee, ada beberapa cara yang dapat membuka aplikasi Shopee. Di antaranya sebagai berikut:
- Pilih menu “Saya” di pojok kanan bawah, lalu piluh menu “Chat dengan Shopee”.
- Setelah muncul laman live chat, pengguna dapat memilih ikon kategori “Cek Fakta” yang terletak di bagian paling atas.
- Pengguna dapat memilih topik dan informasi yang ingin dikonfirmasi lalu akan terdapat artikel terkait yang akan memberikan konfirmasi apakah informasi yang diterima mengatasnamakan Shopee merupakan fakta atau penipuan.
- Jika ingin masih ingin mendapatkan informasi lebih lanjut, pengguna dapat pilih menu “Chat dengan CS Shopee” untuk terhubung dengan agen tim Layanan Pelanggan Shopee.
- Daftar kategori topik akan muncul dan silakan memilih menu “Cek Informasi Penipuan” untuk memulai chat dengan agen Layanan Pelanggan Shopee.
Sebelumnya, Shopee telah mengimbau para penggunanya untuk mengikuti tips 3C agar terkhindar dari penipuan. Di antaranya sebagai berikut.
Cek Pengirimnya, yakni semua informasi resmi dari Shopee hanya dikirim lewat akun WhatsApp Shopee bercentang hijau yang sudah terverifikasi. Termasuk pengumuman pemenang kompetisi yang hanya dilakukan di media sosial resmi Shopee terverifikasi.
Chat Customer Service Shopee, artinya jika membutuhkan kepastian atas informasi mencurigakan, pengguna bisa menggunakan fitur Cek Fakta di aplikasi Shopee untuk mengecek kebenaran informasi yang diterima. Layanan Pelanggan Shopee melayani 24 jam selama 7 hari.
Cari Tau Modusnya, yaitu modus penipuan terus berubah sehingga pengguna bisa mengikuti akun @shopeecare_id di Instagram untuk informasi terbaru tentang penipuan berkedok Shopee agar selalu update dengan modus terbaru.
Artikel Terkait
Google Bard Bawa Bahasa Indonesia, Begini Cara Pakainya
Gadgetdiva.id — Chatbot AI milik Google, Bard, baru-baru ini menambah 40 bahasa baru dari ..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 1 tahun lalu
- 3,250
Brand Lokal Asal bandung Ini Ungkap Strategi Logistik agar Toko Lebih Cuan
Gadgetdiva.id – Logistik memegang peranan yang penting dalam mendukung kelancaran operasion..
- by Jundi Amrullah
- 1 tahun lalu
- 3,250
Tips Menjadi Trader Handal dalam Transaksi Saham
Gadgetdiva.id – Hadirnya perusahaan layanan keuangan berbasis teknologi digital dalam pasar..
- by Jundi Amrullah
- 1 tahun lalu
- 3,250
Tips Bikin Konten Food Vlogging Pakai Samsung Galaxy S21 FE 5G
Gadgetdiva.id – Kamera flagship 12MP dari Galaxy S21 FE 5G dapat menghadirkan hasil fotogra..
- by Jundi Amrullah
- 1 tahun lalu
- 3,250