GadgetDIVA - Menjelang Hari Raya Idul Fitri, Tunjangan Hari Raya (THR) sering kali menjadi hal yang paling ditunggu. Namun, banyak orang yang menghabiskan THR tanpa perencanaan keuangan yang matang, membuat dana tersebut cepat habis. Easycash membagikan tips untuk mengelola THR secara bijak agar bisa memberikan manfaat jangka panjang.
Nucky Poedjiardjo, Direktur Utama PT Indonesia Fintopia Technology (Easycash), menjelaskan bahwa THR seharusnya tidak hanya digunakan untuk memenuhi kebutuhan jangka pendek. Sebagai tambahan pemasukan, THR seharusnya dimanfaatkan untuk memperkuat pondasi keuangan dan membangun masa depan yang lebih terencana.
Untuk membantu masyarakat dalam merencanakan pengelolaan THR, Easycash mengusulkan tiga strategi penting. Yang pertama adalah alokasi dana dengan rasio 40:30:20:10. Sebanyak 40% dari THR bisa dialokasikan untuk kebutuhan hidup dan gaya hidup, seperti makan dan transportasi, sementara 30% untuk membayar cicilan atau kewajiban finansial lainnya.
Baca Juga
Advertisement
Kemudian, 20% dari THR bisa digunakan untuk investasi dan perlindungan masa depan, seperti tabungan, dana darurat, atau asuransi. Sisa 10% sebaiknya digunakan untuk zakat, sedekah, dan berbagi dengan yang membutuhkan. Dengan pengelolaan ini, THR dapat memberikan manfaat lebih dari sekadar pemenuhan kebutuhan sementara.
Strategi kedua adalah menetapkan prioritas pengeluaran. Nucky menekankan pentingnya memprioritaskan kebutuhan utama, seperti kesehatan, pendidikan, dan investasi diri, dibandingkan dengan pengeluaran konsumtif yang hanya memberikan kepuasan sementara.
Saat Lebaran, euforia bisa membuat kita melupakan kebutuhan jangka panjang dan kewajiban lainnya. Oleh karena itu, penting untuk membedakan antara keinginan dan kebutuhan, agar tidak terjebak dalam pengeluaran yang tidak penting.
Baca Juga
Advertisement
Strategi ketiga adalah menghindari pengeluaran impulsif. Disiplin dalam mengelola keuangan sangat penting untuk mencapai stabilitas finansial. Nucky menyarankan untuk membuat daftar kebutuhan sebelum berbelanja dan tetap berpegang pada anggaran yang telah disusun.
Easycash mengajak masyarakat untuk berpikir bijak dalam setiap pengeluaran, terutama di saat Lebaran. Dengan mengelola THR dengan bijak, kita bisa menjadikan momentum Lebaran sebagai kesempatan untuk perubahan ke arah yang lebih positif dan berdampak baik bagi masa depan keuangan.
Baca Juga
Advertisement
Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.