Gadget

Samsung Gelar Galaxy Unpacked 10 Juli Mendatang di Paris

post-img

Source : NeoWin

GadgetDivaSamsung telah mengonfirmasi akan menggelar Galaxy Unpacked pada 10 Juli 2024 mendatang. Gelaran tersebut berlangsung di Paris, Perancis.

Gelaran Galaxy Unpacked kali ini diselenggarakan di Paris, sebab kota tersebut akan menjadi tuan rumah dari ajang olahraga Summer Olymics 2024. Sekaligus, Samsung adalah salah satu sponsor terbesar di seluruh dunia untuk ajang itu.

Dalam Galaxy Unpacked kali ini, Samsung diperkirakan bakal merilis beberapa perangkat. Di antaranya ialah Galaxy Ring, Galaxy Z Fold 6 dan Galaxy Z Flip 6.

"Bersiaplah untuk menjelajahi keunggulan Galaxy AI yang kini disematkan ke dalam Galaxy Z Series terbaru dan seluruh ekosistem Galaxy. Sambut dunia yang penuh kemungkinan dengan era baru mobile AI," tulis Samsung dalam pernyataan resminya dikutip pada Jumat (28/6).

Bocoran Galaxy Z Fold 6, Galaxy Z Flip 6 dan Galaxy Ring

Galaxy Z Fold 6 dan Galaxy Z Flip 6 diperkirakan bakal disertai dengan Galaxy AI. Fitur tersebut dirancang khusus untuk perangkat lipat.

Membahas seputar bocoran spesifikasi, Galaxy Z Fold 6 akan membawa cover screen sebesar 6,3 inci dengan refresh rate 120Hz. Sementara, layar utamanya dengan panel AMOLED 7,6 inci dengan refresh rate 120Hz.

Galaxy Z Fold 6 menjalankan chipset Snapdragon 8 Gen 3. Chipset tersebut ditemani dengan RAM 12GB dan ruang penyimpanan 1TB.

Lebih lanjut, Galaxy Z Flip 6 akan mengusung frame datar dengan cicin metalik berwarna senada pada sekeliling kamera belakangnya. Ponsel flip ini diperkirakan bakal membawa kapasitas lebih besar dibandingkan dengan model generasi saat ini.

Di samping itu, Galaxy Ring diperkirakan bakal hadir dalam warna Black, Gold dan Silver. Perangkat dalam sembilan ukuran berbeda.

Kapasitas baterai setiap cincin akan ditentukan oleh ukurannya dan kemungkinan besar berkisar antara 17mAh hingga 22mAh. Galaxy Ring itu juga disebut bakal mendapatkan casing buds untuk mengisi daya.

Kehadiran Galaxy Ring diperkirakan dapat menjadi pelengkap dari Galaxy Watch. Guna memberikan lebih banyak wawasan terkait kesehatan pengguna.

Galaxy Ring diperkirakan dapat menampilkan sensor detak jantung, fitur pemantauan tidur, fungsi elektrokardiogram (EKG) dan beberapa pelacak aktivitas fisik. Fitur-fitur tersebut mirip dengan Galaxy Watch.

Baca Juga :

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

Beats Pill: Speaker Mungil dengan Suara Bertenaga dan Gaya Ikonik

author-img_1

Nadhira Aliya Nisriyna

Reporter

Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

Artikel Terkait

MediaTek Fokus Kembangkan Teknologi Berbasis AI
Gadget

MediaTek Fokus Kembangkan Teknologi Berbasis AI

Melihat perkembangan teknologi AI (Kecerdasan Buatan) yang semakin masif, MediaTek akan berfokus unt..

Beats Pill: Speaker Mungil dengan Suara Bertenaga dan Gaya Ikonik
Gadget

Beats Pill: Speaker Mungil dengan Suara Bertenaga dan Gaya Ikonik

Beats Pill: Speaker portabel dengan suara bertenaga dan desain modern. Temukan kelebihan desain styl..

Bose SoundLink Max: Suaranya Besar, Daya Tahannya Tangguh!
Gadget

Bose SoundLink Max: Suaranya Besar, Daya Tahannya Tangguh!

Bose SoundLink Max adalah speaker outdoor portabel dengan suara hebat, tahan air dan debu, dan bater..

OnePlus Pad Pro Digadang Bakal Jadi Pesaing Terkuat iPad
Gadget

OnePlus Pad Pro Digadang Bakal Jadi Pesaing Terkuat iPad

OnePlus Pad Pro diprediksi akan menjadi pesaing kuat iPad dengan klaim sebagai tablet Android terkua..


;