L'Oréal gandeng Lazada, hadirkan “Back to Beauty”, penawaran produk best seller
- by Jihan Nasir
- Rabu, 3 Juni 2020 - 12:15 WIB
Brand L’Oréal lakukan kolaborasi bersama Lazada hadirkan Beauty Ready dengan menyelenggarakan 3 hari Beauty Online Marathon secara eksklusif. Berlangsung mulai hari ini pada tanggal 3–5 Juni 2020, kolaborasi ini hadirkan penawaran yang belum pernah ada (termasuk Buy 1 Get 1) pada produk best seller dari brand L’Oréal Paris, Maybelline, Garnier, hingga NYX Professional Makeup.
Menghadirkan konsep “Back to Beauty”, L’Oréal bakal mendukung seluruh wanita menyambut momen sosial baru dengan ritual kecantikan seperti perawatan kulit di rumah dan make-up look yang sempurna walaupun menggunakan masker.
Nah, penawaran menarik yang berlangsung selama 3 hari ini terdiri dari kegiatan–kegiatan yang menyenangkan seperti live streaming, games, beauty augmented reality, dan promo flash-sale.
Ketika paradiva menghadapi new normal seperti menjaga jarak, telecommuting secara masal, meningkatkan pemeriksaan medis, teknologi kecantikan dan e-commerce merupakan hal yang lebih krusial dan penting.
“Kami sangat senang dapat bekerjasama dengan Lazada, memanfaatkan teknologi mereka seperti LazLive yang dapat membuat kami bisa terkoneksi dengan konsumen kami secara online,” kata Karan Kansal, selaku Direktur L’Oréal Consumer Division E-Commerce di APAC.
Karan menambahkan bahwa selama kampanye Back to Beauty ini, pihaknya bakal menampilkan livestream tutorial dan inspirasi tampilan yang kreatif. Livestream ini diklaim dapat membantu paradiva untuk mengekspresikan diri kamu secara bebas dan kreatif tanpa peduli apakah kamu ada di rumah atau diluar.
Fyi, L’Oréal merupakan perusahaan kecantikan yang mendorong teknologi kecantikan terkemuka dengan menghadirkan solusi teknologi yang inovatif seperti kecantikan berbasis Augmented Reality, Modiface dan Perso.
Kerjasama yang dilakukan oleh L’Oréal dan Lazada terjalin sejak 2015 dan bersama membangun dan menetapkan standar kecantikan dalam ruang e-commerce di Asia Tenggara.
“Lazada adalah mitra e-commerce pertama kami di Asia Tenggara dan kami memperkenalkan pengalaman teknologi kecantikan terbaru seperti Augmented Reality Virtual Try-On untuk seluruh konsumen kami,” tambah Kansal.
Baca juga, Jharna Bhagwani si Beauty Influencer muda yang viral karena #Lathichallenge
Artikel Terkait
Ini tren permintaan tertinggi pelanggan Blibli selama Ramadan dan Lebaran 2020
Bulan suci Ramadan dan Lebaran tahun ini memang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, pasalnya di ..
- by Jihan Nasir
- 4 tahun lalu
- 3,250
Sociolla hadirkan official store “Edit by Sociolla” di platform Shopee
E-commerce beauty-tech, Sociolla hari ini resmikan kolaborasi dengan Shopee menghadirkan official..
- by Jihan Nasir
- 4 tahun lalu
- 3,250
LinkAja sediakan kemudahan belanja online di 18 pasar tradisional Jakarta
LinkAja kali ini gandeng Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) yang berperan besar ..
- by Jihan Nasir
- 4 tahun lalu
- 3,250
Saat Hari Raya Idul Fitri, bagi-bagi salam tempel lewat fitur di aplikasi OY!
Menyambut Hari Raya Idul Fitri, Aplikasi OY! Indonesia yang merupakan aplikasi pintar untuk solus..
- by Jihan Nasir
- 4 tahun lalu
- 3,250