LinkAja beri kemudahan transaksi digital di Fiesta Rujakan Sanur 2020

LinkAja beri kemudahan transaksi digital di Fiesta Rujakan Sanur 2020
E-Commerce

LinkAja beri kemudahan transaksi digital di Fiesta Rujakan Sanur 2020

LinkAja beri kemudahan transaksi digital di Fiesta Rujakan Sanur 2020

LinkAja beri kemudahan transaksi digital di Fiesta Rujakan Sanur 2020 # Sumber : gadgetDiva

LinkAja hadir sebagai solusi pembayaran elektronik pada Festival Fiesta Rujakan Sanur yang berlangsung selama tiga hari dari tanggal 4 hingga 6 September 2020, di Pantai Segara, Jalan Segara Ayu, Sanur, Bali.

Huawei hadirkan promo eksklusif pembelian MateBook D15 di JD.ID

Festival Fiesta Rujakan Sanur 2020 merupakan kerja sama antara LinkAja dengan Yayasan Pembangunan Sanur dan Sanur Village Festival, dengan berbagai macam kuliner lokal ternama Bali yang hadir untuk memanjakan lidah para pengunjung yang datang.

Tidak hanya sajian kuliner, berbagai hiburan menarik pun siap membuat pengunjung merasakan pengalaman yang berbeda, baik festival musik, festival bonsai, demo masak, dan berbagai kegiatan lainnya yang tak kalah menarik.

Selama acara berlangsung, semua metode transaksi dilakukan secara non tunai, dengan menggunakan metode QRIS (Quick Response Indonesian Standard) yang memungkinkan pembayaran dapat dilakukan dengan lebih dari satu operator.

kami mendukung penuh kerja sama strategis bersama Yayasan Pembangunan Sanur dan Sanur Village Festival untuk mendorong pertumbuhan sektor pariwisata Bali,” ungkap Haryati Lawidjajaselaku Direktur Utama LinkAja.

Fyi, sebagai bentuk dukungan lainya, LinkAja memberikan cashback menarik sebesar 20% dengan maksimal nominal Rp 10,000 yang berlaku tiga hari selama festival berlangsung.

Untuk mempermudah kehidupan sehari–hari warga Bali dalam bertransaksi, LinkAja telah dapat digunakan sebagai metode pembayaran di berbagai pusat oleh–oleh (Pie Susu Asli Enak, Krisna Oleh-oleh, Harum Bali Lapis Legit, The Keranjang Bali), objek wisata (Pantai Pandawa, Bali Zoo, Bali Bird Park, dan Bali Safari), pasar tradisional (Pasar Ikan Kedonganan, Pasar Sindhu), modern retail (Tiara Gatzu Supermarket, Tiara Dewata, Toko Soputan Fresh), transportasi lokal (KarangAsem Ojek Online (K-Jek), Gianyar Ojek Online (Giajek)), Rumah Sakit (RSIA Puri Bunda Denpasar Bali), hingga berbagai destinasi kuliner terkenal seperti Goddes Bakery, Mitos Kopi, dan lain–lain.

Dengan diadakannya festival ini, diharapkan dapat merangkul para pelaku UMKM untuk dapat kembali bangkit dari keterpurukan di era pandemi.

“Dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat di era adaptasi kebiasaan baru ini, kami harap keberadaan LinkAja sebagai uang elektronik nasional dapat menjadi stimulus bagi para warga Bali maupun wisatawan untuk turut bersama-sama menghidupkan kembali UMKM yang ada, sesuai dengan misi besar kami untuk membangun ekosistem dan platform layanan keuangan digital yang melayani terutama kebutuhan masyarakat kelas menengah/ aspiran & UMKM di Indonesia,” tutup Haryati.

Baca juga, Naik LRT Jakarta, bisa bayar pakai LinkAja


author-img_1

Jihan Nasir

Reporter

Artikel Terkait

Adakan Festival Belanja Online, Shopee undang GFRIEND untuk meriahkan penampilan spesial
E-Commerce

Adakan Festival Belanja Online, Shopee undang GFRIEND untuk meriahkan penampilan spesial

Dalam rangka memeriahkan kampanye 9.9 Super Shopping Day, Shopee akan mengadakan acara TV Show 9...

Huawei hadirkan promo eksklusif pembelian MateBook D15 di JD.ID
E-Commerce

Huawei hadirkan promo eksklusif pembelian MateBook D15 di JD.ID

Huawei menghadirkan promo eksklusif pembelian produk Laptop terbaru yaitu Huawei MateBook D15 di ..

Peran Shopee dalam Menjaga Roda Ekonomi Indonesia di Tengah Pandemi
E-Commerce

Peran Shopee dalam Menjaga Roda Ekonomi Indonesia di Tengah Pandemi

Dalam upaya menjaga roda ekonomi di tengah pandemi, Shopee membagi beberapa peran dalam pertumbuh..

Gandeng Telkomsel, LinkAja hadirkan bantuan CSR untuk ratusan yatim di Indonesia
E-Commerce

Gandeng Telkomsel, LinkAja hadirkan bantuan CSR untuk ratusan yatim di Indonesia

LinkAja gandeng Telkomsel dan Jasa Marga menyalurkan bantuan dana Corporate Social Responsibility..


;